Ketika orang aceh mengumpulkan dana

in #esteem7 years ago

Salam sejahtera buat sahabat steemians semua, semoga kesuksesan selalu bersama kita

        Pada saat perang terjadi, sebelum indonesia merdeka Presiden Soekarno menjelajahi negeri untuk meminta bantuan atau mengumpulkan uang demi untuk membeli pesawat, senjata dan beberapa alat negara lainnya. Akhir penjelajahi negeri maka Soekarno tibalah di Aceh, dan memulai pengumpulkan dana sumbangan demi untuk membeli pesawat. Pada masa itu rakyat Aceh dengan penuh semangat dan tanggung jawab memberikan berbagai sumbangan untuk Indonesia. Beberapa sejarawan di dunia mencatat peristiwa ini, totalitas dan loyalitas rakyat Aceh memang terlihat jelas pada fragmen ini.

          Hampir semua rakyat Aceh menyumbang untuk membeli pesawat itu. Ada yang menyumbangkan beras, emas, perak dan lainnya. Bahkan menurut beberapa cerita, rakyat Aceh juga ada yang menyumbangkan telur ayam, hingga gigi emasnya, demi terwujudnya mimpi dan cita-cita bangsa tercinta ini. 

           Nyak Sandang adalah salah satunya. Orang tua yang menjual sepetak kebun yang di dalam kebun tersebut berisi 40 batang pohon kelapa yang saat itu memiliki harganya 100 perak. Uang hasil jualan kebun tersebut semuanya disumbangkan untuk donasi membeli pesawat. Ini adalah sebenarnya sikap seorang patriotisme yang bisa kita contohkan. Di mana pada saat ini dan jaman dahulu kala mungkin tidak banyak orang-orang yang dengan sepenuh hati mencintai negara dan bangsanya seperti Nyak sandang. Orang-orang yang sering kita lihat sekarang adalah mereka yang menagih pada negara, bukan memberi untuk negaranya sendiri.

@ANN07