[Tutorial] Cara Mudah Menghemat Paket Data Smartphone

in #indonesia6 years ago

Menghemat Kuota Internet


![image]() ***
image source via [pixabay]((https://beritagar.id/artikel/sains-tekno/beberapa-ponsel-samsung-sekarang-bisa-irit-paket-data)
***

Keberadaan media sosial dizaman era globalisasi saat ini tak ubahnya sebagai satu kebutuhan yang saling melengkapi satu dengan yang lain. Contoh konkrit dapat kita lihat pada diri seorang artis. Walaupun keberadaannya jauh di sana, tapi seorang fans tetap merasa dekat dengannya. Hal itu tidak lain karena ia bisa melihat keseharian sang idola lewat media sosial. Inilah salah satu kegunaan lain dari media sosial, yakni menjadikan sesuatu hal seolah-olah terasa dekat, dan bahkan begitu dekat

Terlepas dari keberadaan media sosial saat ini yang kian terasa penting, lalu apakah setiap orang bisa menjalaninya dengan mulus dan tanpa hambatan? Tentu tidak, berbagai kendala pun dirasakan oleh para pengguna media sosial. Dan salah satu hal yang paling sering dirasakan oleh pengguna media sosial via smartphone adalah masalah kuota internet. Pasti menyebalkan kalau dalam kondisi penting, kuota data internet anda habis. Kondisi yang tidak jauh beda adalah ketika masih dalam bulan yang sama, anda perlu berkali-kali beli paket data internet. Selain urusan terganggu, pengeluaran bulanan pun jadi membengkak.

Agar urusan paket data internet anda tidak terus-menerus bikin keki, ada beberapa hal penting yang perlu anda perhatikan agar kuota internet anda tidak boros dan terkuras. Walaupun trik dan tips semacam ini sudah sangat sering anda dengar, tapi tak ada salahnya anda simak lagi hal apa saja yang perlu anda hindari ketika anda menjadi seorang pengguna media sosial yang bijaksana

Hindari Aplikasi Yang Tidak Penting dan Banyak Menguras Paket Data


![image]() ***
image source via [pixabay](https://www.labana.id/view/5-cara-efektif-hemat-kuota-internet-saat-nonton-video-youtube-atau-video-streaming-lainnya/2017/01/17/)
***

Ada beberapa aplikasi yang menyediakan pengaturan penggunaan data internet dengan sinkronisasi ke akun google anda, misalnya saja, Opera Mini, uc browser, google map, video, musik, film dan lain-lain. Aplikasi browser itu bisa anda atur besaran data yang disedot tiap kali membuka situs web. Jadi kalau kuota data sudah cekak, supaya tidak habis total, anda bisa mengakalinya dengan pengaturan kompresi data paling maksimal pada aplikasi tersebut

Seperti penjelasan saya diawal tadi, ada beberapa langkah yang perlu anda lakukan untuk menghemat data internet agar kuota internet anda tidak terkuras dengan cepat. Anda perlu mengecek kembali aplikasi. Cari tahu aplikasi mana yang paling banyak memakan data internet. Solusi untuk anda pengguna smartphone Android anda bisa mengeceknya lagi di Settings > SIM cards & mobile networks > Set data plan > Data usage. Sementara bagi anda para pengguna iOS, cek di Setting > Cellular.

Banyaknya aplikasi-aplikasi yang unduhan saat ini telah membuat para pengguna smartphone sangat leluasa dalam hal bongkar pasang. Kadangkala kita mengunduh banyak aplikasi tapi sedikit yang benar-benar digunakan. Hal ini selain bikin kerja smartphone makin berat dan tampilan berantakan, tidak jarang pula aplikasi tersebut menyedot data internet secara diam-diam. Mengingat banyak mudaratnya, lebih baik hapus saja aplikasi-aplikasi tersebut

Mematikan Fitur Update dan Sinkronisasi otomatis


![image]() ***
image source via [pixabay](https://www.okedroid.com/2014/11/tips-menjaga-keawetan-baterai.html?m=1)
***

Setelah beberapa hal diatas anda lakukan, masih ada lagi tahapan yang mesti anda lakukan pada tahapan berikutnya yang sekiranya menurut anda tidak penting-penting amat, seperti mematikan fitur update dan sinkronisasi otomatis. Ini biasanya hampir setiap pembaharuan aplikasi di google playstore diperbaharui secara otomatis begitu paket data di hidupkan atau saat terhubung dengan wifi, memang memperbaharui aplikasi yang ada di smartphone itu penting, tapi tidak harus tiap hari anda lakukan

Lakukan update seperlunya saja.Kalau perlu, anda juga bisa menonaktifkan fitur unduh otomatis yang ada pada aplikasi perpesanan dan di google playstore. Fitur unduh otomatis ini gunanya untuk memudahkan kita mengakses video, audio, atau gambar yang masuk di akun perpesanan kita. Hanya saja, tidak semua chat yang masuk itu penting kan. Kadangkala cuma meme enggak lucu yang dikirim oleh orang yang kamu juga enggak kenal.

Fitur-fitur tersebut biasanya banyak terdapat di facebook, bbm, istagram, watshapp, line dan sebagainya, dalam hal ini anda cukup membuat batasan di settingan, seperti hanya dari teman, famili atau dari orang-orang terdekat saja yang bisa masuk melalui aplikasi perpesanan anda, sehingga dapat menghemat ruang internal dan eksternal di smarphone anda, selain itu juga sudah barang pasti dapat menghemat pula paket kuota anda

Kecanggihan era digital sekarang ini memang terus berkembang dengan pesatnya, mengalir dengan begitu cepatnya, belum juga puas dengan yang satu, timbul lagi yang baru. Seperti gps misalnya, GPS online dapat menyedot data internet yang lumayan besar. Begitu pula dengan notifikasi dari setiap aplikasi yang hanya buang-buang kuota dan bikin boros baterai. Aktifkan notifikasi hanya untuk aplikasi perpesanan seperti WhatsApp atau Line

Mematikan Data Seluler

Sahabat stemian, kini sampailah kita pada ujung pembahasan pada kesempatan kali ini. Kalau memang anda tipe seorang bijak dalam menggunakan paket data, hal terakhir untuk mengantisipasi kantong bolong gara-gara paket data adalah mematikan data seluler saat sedang tidak anda gunakan. Misalnya saat tidur malam, sewaktu sakit, atau ketika tidak dapat sinyal. Hal ini selain bisa menghemat data internet, uga ampuh untuk menghemat baterai smartphone anda

Demikianlah cara-cara yang bisa anda lakukan untuk menghemat kuota data internet. Walaupun sudah sangat sering anda dengar, tapi tak ada salahnya anda coba trik serta tips ini. Wassalam

Terimakasih Curator Indonesia

@levycore dan @aiqabrago

Tetap kompak dalam komunitas steemit indonesia


![image]()

VOTE WITNESS @good-karma


![image]()
***
Warm Regards @arispranata5
***

Sort:  

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by aris from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.

Hello @arispranata5, thank you for sharing this creative work! We just stopped by to say that you've been upvoted by the @creativecrypto magazine. The Creative Crypto is all about art on the blockchain and learning from creatives like you. Looking forward to crossing paths again soon. Steem on!