The Diary Game (Rabu, 23 September 2020) : Kembali ke Aktivitas

in Steem SEA4 years ago

IMG_20200923_070715.jpg

Selamat pagi dan selamat beraktivitas sahabat Steemian dimana pun Anda berada. Semoga Anda semua selalu baik-baik saja.


IMG_20200921_191150.jpg Foto anak kecil saya lagi minum susu.

Kemarin pada Tanggal 23 September 2020 tepat pada pukul 06.00 Wib, saya terbangun mendengar suara tangisan anak kecil saya, saya pun langsung bergegas membuatkan susu untuknya di dapur.

Setelah saya memberikan susu untuk anak saya, saya langsung bergegas menuju ke kamar mandi untuk membersihkan diri ini. Begitu saya selesai mandi saya langsung membersihkan kamar tidur saya yang terlihat berantakan.

Dan disaat jam sudah pukul 07.00 Wib, saya pun langsung berangkat kerja menuju ke perusahaan Capella Honda Nusantara kota Sigli. Kemarin saya tidak menggunakan rute jalan belakang, melainkan saya menggunakan rute jalan Raya Medan - Banda Aceh.


IMG_20200923_095237.jpg Foto saya dan Tim kerja menuju lokasi Canvasing.

Pada pukul 07.40 saya pun tiba di lokasi kerja, saya langsung bergegas untuk mengambil daftar Absensi kehadiran, dan setelah saya melakukan absensi saya langsung memulai aktivitas pekerjaan saya untuk melakukan Canvasing.

Canvasing kali ini saya lakukan bersama Tim kerja dengan menggunakan Mobil Pickup dan lokasi yang kami tuju adalah Geumpang, Kabupaten Pidie.


IMG_20200923_111537.jpg CDN Coffe.

IMG_20200923_084059.jpg Foto saya dan tim kerja sedang melakukan Diskusi.

Perjalanan yang kami tempuh sangatlah jauh. Butuh waktu lebih kurang dua jam dari Kota Sigli ke Kecamatan Geumpang.

Disaat dalam perjalanan saya dan tim kerja pun mulai pusing melihat kondisi jalan yang berbelok-belok dan bertanjak. Akhirnya kami memilih untuk berhenti sejenak di daerah Tangse, tepatnya di CDN Coffe di pinggir jalan Beurneun - Meulaboh untuk menikmati kopi dan makan ringan di CDN Coffe ini.

Saat sedang menikmati Kopi, kamipun melakukan sharing dan target atau cara kami melakukan Canvasing baru di Kecamatan Geumpang agar kami mendapat konsumen. Setelah selesai rapat kami pun melanjutkan perjalanan lagi menuju Kecamatan Geumpang, Pidie.


IMG_20200923_115523.jpg Suasana Kota Geumpang, Pidie.

Tepat pada pukul 12.00 Wib kami tiba di kota Geumpang dan kami segera melakukan Canvasing kepada masyarakat yang ada di kecamatan Geumpang ini.

IMG_20200923_131836.jpg Keindahan alam kota Geumpang.

Saat saya melakukan Canvasing, saya pun tidak lupa untuk mengambil keindahan alam yang ada di kecamatan Geumpang ini. Disini terlihat jelas keadaan alamnya yang masih Asri dan terlihat pohon-pohon yang berdiri tegang diatas bukit.


IMG_20200923_155329.jpg Foto jalan yang bertanjak.

Sorenya pada pukul 16.00 Wib, setelah kami melakukan kegiatan Canvasing di Kecamatan Geumpang, kamipun segera bergegas pulang, karena kami melihat suasana di kecamatan ini sudah mulai mendung.

Dalam perjalanan pulang ini saya dan tim kerja pun sudah mulai Mual-mual lagi, karena kondisi jalan yang berbelok-belok dan bertanjak. Disini walaupun kami sudah merasa mual, kami memilih untuk tidak berhenti, karena hujan rintik sudah mulai membasahi bumi. Jadi kami memilih untuk terus melanjutkan perjalanan pulang, walaupun keadaan jalannya yang berbelok dan bertanjak agar kami tidak kebasahan dengan hujan.


Sekian cerita kegiatan saya kemarin. Semoga Anda senang membacanya.


Saya ucapkan terima kasih kepada Pak @anroja dan Buk @ernaernigsih dan juga kepada tim komunitas @steem.sea yang telah memberikan saya Support dan masukan.


Salam hormat saya yang saya tujukan kepada, @steemcurators @steem-indonesia @steemitblog.


Salam, @boyacun123


Jika Anda ingin tahu tentang saya Klik Disini

Sort:  

Congratulations, your post has been upvoted by @dsc-r2cornell, which is the curating account for @R2cornell's Discord Community.

Manually curated by @jasonmunapasee

r2cornell_curation_banner.png

 4 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Salam: @anroja