Thediaygame, Sabtu 11 Mei 2024"Menghadiri undangan kerabat paksu"

in Steem SEA21 days ago

Salam semuanya

Pagi ini, mengantarkan dekwais kesekolah sekalian dengan menitipkan barang jualan di kantin. Aku bergegas mengisi bensin motor full. Lumayan antrian pagi ini tidak terlalu panjang membuat aku tidak menghabiskan waktu lama di sini.

Aku kembali ke rumah, paksuami sudah bersiap untuk berangkat ke kota juang bersama ku, kami segera OTW agar perjalanan cepat sampai, hampir di sepanjang jalan hari ini kami di temani oleh gerimis, , bahkan harus bertemu hujan lebat di beberapa lokasi sekitar.

IMG_20240511_115527.jpg
Dara baro tiba

Kali ini kami berada di Bireuen ( kota juang) untuk menghadiri undangan kerabat pak suami yang sedang melakukan resepsi tueng dara baro salah seorang putranya.
Kami hadir tepat waktu, pukul 11.00 sudah berkumpul bersama kerabat yang lainnya.
Rombongan dara baro berasal dari kota kelahiran suami ku yaitu Banda aceh city 🤭

IMG_20240511_133716.jpg
menunggu paksu selesai makan

Setelah rombongan dara baro tiba, kami mohon pamit, aku juga punya dua agenda lainnya hari ini, jadi tidak bisa terlalu lama berada di sini.
Kami berangkat kembali untuk tujuan selanjutnya, aku ingin membeli tanaman kalatea lutea di kota juang ini, sudah satu bulan yang lalu aku ingin mengoleksi tanaman tersebut, namun belum berhasil aku temukan.

Tiba di matang tepat di rumah adikku adzan berkumandang dengan serentak nya dari berbagai penjuru.
Kami melaksanakan shalat dhuhur empat rakaat, istirahat sambil menikmati tanaman hias di pekarangan belakang rumahnya.
Suara percikan dari kolam ikan koi membuat suasana menjadi asri dan nyaman.

Aku sungguh betah berlama-lama di sini, tetapi paksu sibuk mengajak aku pulang. Dengan berat hati aku segera beranjak pulang.

IMG_20240511_132328.jpg
pekarangan bunga adik ku

Saat di perjalanan pulang aku meminta paksu berhenti di beberapa penjaja tanaman hias di pinggiran jalan, untuk membeli tanaman hias calatea lutea, aku membeli beberapa polibag untuk aku jadikan taman di teras depan rumah.

IMG_20240511_125823.jpg
membeli kalatea lutea

Aku juga singgah di desa cot jabet kawasan geurugok, suami dari salah seorang guru di sekolah ku suaminya meninggal kamis kemarin, ini merupakan kesempatan besar bagiku untuk singgah mengingat lokasinya yang jauh dari lhokseumawe, memakan waktu yang lumayan lama tempuhnya dari wilayah ku tinggal.

Aku tidak berlama-lama di sini,di karenakan sedang ada acara kenduri di rumah abang, aku segera kembali ke perjalanan pulang setelah pamit dari beliau, semoga keluarga yang di tinggal kan di berikan ketabahan.

IMG_20240511_141138.jpg
rumah duka

Sebelum waktu ashar kami sudah tiba di rumah, Benar-benar perjalanan yang melelahkan, setelah mandi dan shalat ashar aku harus menuju k rumah kakak, si kecil berada di sana.

Saat aku tiba di sini sudah ramai dan riuh, ibu-ibu dan kakak ku sedang sibuk memasak untuk persiapan kenduri 100 hari meninggal nya abang ku.
Aku langsung bergabung dengan aneka kegiatan.

Setelah shalat magrib, para tamu dari beberapa dayah dan pesantren sudah mulai berdatangan.
Tahlilan di mulai hingga waktu isya tiba.
Sebelum pukul 22.00 aku sudah langsung pamit pulang pada kakak. Kelelahan seharian ini di tambah rasa kantuk yang luar biasa membuat aku ingin segera menikmati kasur yang empuk.

IMG_20240511_211940.jpg
tamu berdatangan

Si kecil sudah langsung pulas saat aku tidurkan,
Setelah memandikan terlebih dahulu karena badannya di penuhi keringat. Sepertinya ia tidak tidur siang hari ini, mungkin karena ramainya kawan main di rumah kakak ku tadi.
Selamat malam, selamat beristirahat.

Salam manis
@bunda-monteski

Sort:  

💯⚜2️⃣0️⃣2️⃣4️⃣ This is a manual curation from the @tipu Curation Project.
Also your post was promoted on 🧵"X"🧵 by the account josluds

@tipu curate

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 67851.83
ETH 3772.50
USDT 1.00
SBD 3.61