Kopi Khop Khas Aceh Barat

in #indonesia6 years ago

image

Baru saja sampai di tempat tongkrongan yang biasanya saya duduk, tiba-tiba teman mengajak saya ke Kafe yang menyediakan minuman khas, yakni kopi khop. Ia adalah ketua KSI Chapter Barsela yang tadinya mengajak saya untuk menemani dia disalah satu kafe.

Setiba kami disalah satu kafe Taratak Tua, yang berada di kawasan Desa Suak Ribee, Kabupaten Aceh Barat. lalu kami memesan minuman kopi khop tersebut, dikarenakan foto itu akan di muat di blog teman saya. Namun minuman tersebut terhidang dengan sangat cepat, dikarenakan kafe yang kami kunjungi tesebut belum ramai pelanggan yang berkunjung. Jadi wajar saja minuman yang kami pesan cepat diolah dan siap dihidangkan.

Kopi khop tersebut, tidak sekedar menjadi sebuah foto yang unik. Namun disisi lain kopi khop juga sudah menjadi sebuah minuman khas Aceh Barat. Dan aromanya pun membuat kita sampai ketagihan serta dengan rasa kopi yang begitu menggugah selera.

image

Setelah teman saya mengambil beberapa gambar kopi khop tersebut, justru saya juga mulai tertarik untuk mencoba mencari sudut pandang yang unik, agar gambar kopi khop tersebut bisa menggugah selera orang. Alhamdulillah caranya pun sangat mudah dan ide itu datang dengan seketika. "Bagus ya foto yang kamu ambil kata temanku tadi "hehehe saya hanya bisa tersenyum.

Saya juga merasa kagum dengan teman saya @bairuidra, dia memiliki semangat yang tinggi sampai-sampai ia begitu tidak sabar ketika pada awalnya ia mengajak saya untuk mengambil gambar kopi khop tersebut. Sebelumnya saya tidak mengetahui mengapa begitu penting foto tersebut, setelah itu ia menceritakan semuanya, "Begitu penting untuk dirinya, guna untuk melengkapi isi bahan yang akan di tulis di blog dia nanti," ungkapnya.

image

Sort:  

Good post. Just that i cant read your post.

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 62928.79
ETH 2465.26
USDT 1.00
SBD 2.55