Program Saweu Sikula Polda Aceh dan Dinas Pendidikan Aceh
Assalamualaikum sahabat steemit! Apa kabar hari ini?
Upacara bendera hari Senin merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan sebelum proses kegiatan belajar mengajar dimulai di setiap sekolah termasuk di SMA Negeri 5 Lhokseumawe. Tujuan dilaksanakan upacara bendera disekolah untuk melatih kedisiplinan siswa dan menumbuhkan semangat jiwa nasionalisme, nilai-nilai kepemimpinan, melatih kekuatan fisik dan mental, memupuk kerjasama serta menumbuhkan rasa cinta tanah air dan bangsa. Dengan mengikuti upacara bendera setiap Senin bisa mengajarkan para siswa sebagai generasi penerus bangsa untuk selalu mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam membela dan merebut serta mempertahankan kemerdekaan bangsa sehingga mampu menanamkan jiwa patriotisme dikalangan para siswa.
Upacara bendera senin di SMA Negeri 5 Lhokseumawe hari ini dengan pembina upacara dari tim Polda Aceh dalam rangka program Saweu Sikula yang merupakan kegiatan kerjasama antara Dinas Pendidikan Aceh dan Polda Aceh. Dalam kesempatan ini Bapak Zakaria dari tim Polda Aceh bertindak selaku pembina upacara mengingatkan akan penting nya kedisiplinan dalam berbagai aktivitas kita sehari-hari terutama dalam proses pembelajaran. Karena dengan disiplin akan mudah kita untuk mencapai cita-cita. Tim Polda Aceh juga mengajak kita untuk meningkatkan pencegahan peredaran narkoba, kenakalan remaja dan kekerasan dalam lingkungan sekolah.
Semoga bisa bermanfaat!
Thanks for using eSteem!
Your post has been voted as a part of eSteem encouragement program. Keep up the good work! Install Android, iOS Mobile app or Windows, Mac, Linux Surfer app, if you haven't already!
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.gg/8eHupPq