Bunga hias aglonema.
Selamat pagi sahabat stemian...
Mulai pagi ini saya akan memulai lagi menulis hal-hal yang baru dan menarik.
Kali ini saya akan menulis tentang bunga hias aglonema.
Saat ini tanaman hias aglonema paling populer di kalangan ibu2, atau pecinta tanaman hias. Selain warnanya yang cantik dan dapat tumbuh dengan baik di dalam ruangan.Tanaman hias aglonema sering dijuluki sebagai “Ratu Daun” yang paling eksotis. Saat ini hampir disemua persimpangan jalan ada orang jual aglonema, banyak pecinta tanaman hias yang mencari nya, pecinta tanaman hias ada yang suka musiman ada juga yang memang betul- betul suka menanam bunga.
sekitar tahun 1998 booming bunga euphorbia yakni bunga yang indah dan cantik yang memiliki banyak duri dibagian batangnya. Dulu bunga euphorbia di pasok dr Thailand dan Malaysia. Nama latin bunga euphorbia yakni Euphorbia milii Ch. des Moulins. Faedah bunga euphorbia ini digunakan sebagai tanaman hias di sekitar pekarangan kita kadang-kadang juga di taruh di dalam pot yang di letakkan di depan rumah. Namun seiring dengan perjalanan waktu bunga ini tidak tampak lagi di halaman rumah.
Akankah bunga aglonema juga akan bernasib sama seperti euphorbia beberapa tahun kedepan..