The Diary Game - Rabu, 07 Januari 2026: Masih Dalam Kegiatan OSIS CUP

in Hot News Community17 days ago

Selamat pagi dan salam bahagia untuk steemian semua. Bagaimana kabarnya hari ini? Semoga semua masih dalam keadaan sehat wal'afiat dan selalu dalam lindungan Allah SWT agar dapat menjalankan segala aktivitas dengan baik. Alhamdulillah saya kembali hadir membagikan kegiatan harian pada hari yang berbahagia ini.

1000376983.jpg

Seperti hari-hari biasa tengah pekan masih di awal tahun ini aku memulai aktivitas saat terbangun menjelang fajar tiba. Aku segera bersiap menuju mesjid Babul Huda Panggoi untuk menunaikan kewajiban shalat subuh berjamaah. Ba'da subuh aku manfaatkan waktu sejenak dengan olahraga ringan berjalan kaki menyusuri jalanan komplek perumahan tempat tinggal. Kegiatan yang murah meriah dan begitu mudah dilakukan namun memiliki dampak yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Apalagi di saat usia sudah menginjak setengah abad tentu sangat dibutuhkan melakukan kegiatan yang sederhana tersebut.

1000377001.jpg

Saat melihat jam yang hampir menunjukkan pukul tujuh pagi waktu Indonesia bagian barat di tengah cuaca yang mendung saya keluar halaman rumah tercinta di kawasan desa Panggoi menuju tempat bertugas. Rabu yang cerah sudah masuk sekolah hari ketiga setelah dua pekan libur akhir semester ganjil. Saya berangkat ke tempat mengajar dengan penuh semangat di salah satu sekolah menengah atas di Kota Lhokseumawe. Hampir dua puluh tahun lamanya saya menjalani tugas tersebut dengan berbagai suka maupun duka. Jalanan yang saya tempuh pagi tengah pekan ini sudah mulai ramai oleh kenderaan bermotor.

1000377002.jpg

Semua menuju ke tempat tugas masing-masing untuk menjalankan aktivitas yang sudah menjadi tanggung jawab. Tiba di salah satu warung kopi langganan yang tidak jauh dari tempat kerja aku berhenti sejenak. Aku sarapan pagi sambil menikmati secangkir kopi hitam yang banyak manfaat. Aku dapat bersantai lebih lama sambil mengupdate sejumlah berita terbaru melalui berbagai media online. Sambil ngopi aku juga harus tetap produktif dengan menulis sebuah konten di Steemit. Hal yang sudah menjadi rutinitas bagiku saat memiliki waktu senggang dan tidak banyak pekerjaaan yang harus aku selesaikan.

1000377003.jpg

Hampir satu jam berlalu kemudian aku beranjak keluar dari dr Kupi dan langsung menuju sekolah tercinta. Setelah memarkir kenderaan aku menuju ruangan untuk mengisi absensi finger print. Nampak di halaman sekolah sedang berlangsung berbagai pertandingan antar kelas dalam kegiatan Osis cup. Kegiatan tahunan yang selalu dilaksanakan setelah ujian akhir semester ganjil. Hingga menjelang siang aku keluar halaman sekolah untuk menjemput dek Raffa dan membawanya ke tempat terapi. Sambil menunggu ananda selesai terapi aku menuju mesjid Al Mabrur untuk menunaikan shalat dhuhur berjamaah.

1000377065.jpg

Demikian rangkaian kegiatanku pada hari yang berbahagia ini dan terima kasih selalu atas dukungan semua sahabat steemit di mana saja berada.

Salam,
@fadlymatch

Sort:  
 17 days ago 

Thank you