The diary game 9 Mei 2024 "Berburu bahan makanan"

in STEEM FOR BETTERLIFE21 days ago

Halo Sobat

Seperti kita ketahui bersama kamis 9 Mei merupakan libur nasional yang berkenaan dengan kenaikan Isa Almasih, semua aktifitas pemerintahan di liburkan bahkan ditambah dengan cuti bersama besok, karena libur tersebut saya lebih banyak waktu di rumah dari hari biasanya, terkadang libur menyenangkan namun juga menjengkelkan

20240509_164305.jpg

Varisha sedang menonton

Sejak pagi hari hingga menjelang siang saya menghabiskan waktu bersama varisha menonton video youtube serial anak anak. Mau keluar rasanya malas sebab di hari libur biasanya sepi. Mumpung libur saya memanfaatkan waktu bersama keluarga. Sedang asik asiknya nonton, sang isteri membuat laporan kurangnya amunisi untuk berperang pada sianng nanti, hahaha... Saya tertawa kaerna uang di saku sedang kosong

20240509_165355.jpg

Keluar untuk beli beras

Selanjutnya saya menuju kamar mandi, lalu saya bersiap untuk berbelanja, isteri yang pengertian mengeluarkan isi dompet dan memberikan kepada saya untuk berbelanja, kami selalu myimpan sedikit uang belanja untuk jaga jaga. Sebenarnya saya menarik uang di ATM sebab kemarin saya juga menarik uang di ATM namun kebutuhan yang lebih besar sehingga saat ini say tidak memiliki uang di saku

20240509_165756.jpg

Beras merek bunga teratai

Saya membeli amunisi untuk berperang alias beras dengan harga Rp 205.0000 atau setara dengan 46.7 Steem. Kalau ada beras dirumah di jamin tidak akan kelaparan begitu juga sebaliknya. Begitulah prediksi orang normal hahaha.....

Beras merupakan kebituhan primer untuk setiap keluarga, Di Indonesia beras adalah makanan pokok selain sagu dan jagung karena di beberapa daerah menjadikan sagu dan jagung sebagai makanan pokok, namun saat ini banyak penduduk yang beralih ke beras sebagai makanan pokok untuk bertahan hidup

Bawang merrah dan kerang dara di pasar

Lanjut ke pasar, saya membeli bawang merah yang harganya selangit. Bawang merah bisanya di jual dengan harga Rp 30.000 per Kilogram saat ini di jual dengan harga Rp 72.000 perkilogram. Nah untuk berhemat saya hanya membeli seperempat kologram, siapa tahu keesokan hari harga bawang merah turun kembali ke harga normal

Saya juga membeli kerang laut yang biasanya di sebut dengan kerang dara, kerang ini termasuk salah satu makanan favorit saya, rasa yang manis dan lezat kaya vitamin dan omega 3. Biasanya saya mengkosumsi kerang ini dengan cara rebus setengah matang lalu mengambil daging dari cangkangnya lalu di tumis selain itu saya juga suka dengan daging kerang yang di rebus setengah matang di balut bumbu kacang.

20240509_214507.jpg

Minuman jahe

Saya minum minuman jahe sebab saya terasa pilek, biasanya gejala pilek seketika akan hilang jika saya minum jahe panas. Akhirnya saya dapat bekerja seperti biasanya

20240509_214801.jpg

Laptop saya

Selanjutnya saya menyalakan laptop dengan mengakses steemword, org sebab banyak notifikasi yang tidak terlihat diwebsite steemit.com, di sinilah saya mulai berinteraksi dengan pengguna lain.

Herannya saya, banyak komentar yang saya curigai di generate dengan chat gpt namun tidak terdeteksi, saya tidak membalas komentar yang saya curigai dibuat dengan AI. Saya selalu bekerja di platform steemit pada malam hari sehingga saya sering pulang larut malam.

Sekian dan terima kasih

Wassalam
Indonesia 12 Mei 2024

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Loading...

TEAM 5

Congratulations! Your post has been upvoted through steemcurator08.

Curated by : @radjasalman

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 68118.27
ETH 3793.84
USDT 1.00
SBD 3.46