The diary game season-3 Better life, Tuesday, 13th of April, 2021/Aktifitas hari ke-1 bulan Ramadhan
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
Selamat pagi ..... salam sejahtera ......... salam merdeka ......... salam berkarya ........ Sahabat steemian yang zuper hebat salam jumpa di platform yang sangat luar biasa ini. Mengawali aktifitas di bulan puasa di hari pertama, saya di bangunin oleh sang istri pada jam 03:00 wib, karena sudah saya amanahkan agar sahurnya lebih awal. Pada awalnya sangat sulit untuk bangun namun saya tetap berusaha buka mata, bangkit dan melangkah menuju ke kamar mandi. Untuk menghilangkan rasa malas dan ngantuk itu saya masuk ke kamar mandi, di dalam sana saya gosok gigi, mandi dan berwudhuk.
Setelah berpakaian, saya masuk ke mushalla untuk tadarus di rumah bersama istri. Sayang melewati hari-hari dalam bulan yang penuh magfirah ini dengan sia-sia. Jadi kami sepakat untuk tadarus di rumah aja. Ketika jam menunjukkan pukul 04:00 wib, sang istri meninggalkan saya di mushalla dan beliau menuju ke dapur untuk mempersiapkan menu makan sahur. Tepat jam 04:30 wib, saya mengakhiri tadarus dan menuju ke kamar untuk membangunkan si kakak dan si Abang, yang namanya anak-anak saya bangunin tetap saja tidak mau bangun tapi setelah beberapa kali saya bangunin akhirnya bangun juga.
Lalu saya giring mereka ke kamar mandi untuk bersih-bersih. Kemudian, karena menunya pun sudah siap tersedia maka kami langsung menyantap makan sahur dengan hidangan yang sederhana. Memang pada malam awal seperti ini tidak ada selera untuk makan tapi kerena niat untuk puasa besok maka akhirnya di paksakan habis satu piring. Setelah makan sahur, saya dan istri bersiap-siap untuk pergi ke mesjid untuk shalat subuh berjama'ah. Ketika hendak berangkat ke mesjid kami memesan kepada si kakak untuk tidak tidur sebelum shalat subuh. Kami berangkat ke mesjid kira-kira 10 menit lagi akan azan, pas kami sampai di sana sudah mulai azan.
Selesai azan, saya shalat sunat fajar 2 raka'at kemudian di lanjutkan dengan shalat subuh yang di imami oleh Tgk.H.M.Yunus. Selesai shalat di ikuti dengan wirit dan do'a. Kemudian, kami langsung pulang, tiba di rumah, anak-anak sudah pada tidur. Jadi kami langsung siap-siap untuk pergi jalan-jalan pagi. Beraktifitas di pagi yang udaranya masih segar membuat badan sehat dan pikiran menjadi segar. Kami tiap pagi bila ada kesempatan akan selalu rutin pergi jalan-jalan pagi, walaupun rutenya tidak terlalu jauh namun sudah memadai buat pembakaran lemak dalam tubuh.
Bekerja di depan laptop
Berolah raga kecil-kecilan sambil ngobrol, bercerita dan sesekali muncul gelak tawa dalam perjalanan itulah ciri khas aktifitas kami sehingga yang tadinya urat-urat tegang menjadi rileks kembali. Tanpa terasa jarak pun sudah memadai dan kami pun balik ke rumah. Tiba di rumah, ganti pakaian lalu saya pergi ke belakang untuk memberi umpan ayam dan ikan. Di belakang rumah saya menghabiskan waktu sekitar 30 menit bersama anak-anak ayam yang telah di tinggalkan oleh induknya karena mati. Kemudian, saya balik ke kamar, buka laptop melanjutkan pekerjaan perangkat pembelajaran yang belum selesai. Sementara itu saya lagi mendampingi si kakak belajar laptop, di sudut sana terlihat si Abang dan si Adek dengan seriusnya mereka bermain.
Seriusnya mereka bermain
Saya duduk di depan laptop hingga terdengar suara azan di mesjid. Tanpa terasa saya telah menghabiskan waktu begitu lama di depan laptop. Selesai azan, saya mengajak anak-anak untuk shalat Zuhur secara berjama'ah selanjutnya kami tidur siang. Tepat jam 15:20 wib, saya terbangun di karenakan suara ngaji di mesjid yang bertanda sekitar 15 menit lagi tiba waktu ashar, lalu saya beranjak menuju ke kamar mandi untuk bersih-bersih. Kemudian, saya melihat sang istri lagi merebus sup buntut untuk menu buka puasa dan di sana saya turut membantu menjaga api agar tetap nyala.
Ketika ada saya di sana beliau bisa mengerjakan yang lainnya, pokoknya dalam hal pekerjaan rumah tangga bila ada kesempatan saya siap sedia. Tidak lama kemudian suara azan berkumandang di mesjid, sup buntutnya pun telah masak dan saya langsung pergi mandi, berwudhuk dan shalat ashar. Setelah shalat, saya menyempatkan sedikit waktu untuk baca Alqur'an barang beberapa menit. Saya melihat anak-anak pun sudah siap mandi terlihat rapi dan wangi, ternyata mereka mengajak saya untuk jalan-jalan sore sambil mau beli air tebu karena si kakak tidak mau jus alvocad. Sebagai kepala keluarga yang bijak atas permintaan yang baik bisa di turuti.
Mengantri di SPBU Meunasah Ranto Lhoksukon
Saya dan anak-anak pun berangkat, kami pergi ke arah Lhoksukon karena sambil mengisi minyak honda. Tiba di SPBU meunasah Ranto ternyata kami harus mengantri cukup lama, antriannya pun sangat panjang. Yang mengherankan saya bahwa semangkin sore orang yang mau isi minyak terus berdatangan pada hal SPBU nya akan tutup tepat jam 18:00wib, sedangkan kami tiba di situ sekitar jam 17:20wib. Setelah cukup lama mengantri tiba juga giliran saya isi minyak tapi dibelakang saya masih banyak yang lagi antri, entah bagaimana nasib mereka di belakang saya.
Setelah itu, kami membeli air tebu lalu pulang karena sekitar 25 menit lagi waktu berbuka puasa. Tiba di rumah, sekitar 5 menit lagi waktu berbuka. Saya sangat bersyukur atas karunia yang Allah berikan bahwa hari ini Alhamdulillah si Abang full puasanya dan mudah-mudahan kedepannya demikian juga. Ketika 1 menit lagi hendak berbuka kami duduk mengelilingi makanan yang telah tersedia. Menu buka puasa untuk hari ini, yaitu jus alvocad, air tebu, air putih, agar-agar, mie sup buntut dan kue bakwan. Setelah bunyi sirene di mesjid, kami pun dengan santai namun pasti menikmati rezeki yang Allah SWT berikan pada saat ini dan Alhamdulillah berkat.
Menu buka puasa
Yang anehnya yang puasa si kakak dan si Abang tapi yang tidak sanggup shalat si Adek karena kekenyangan dia bilang. Selanjutnya, kami segera melaksanakan shalat magrib berjama'ah. Selesai shalat, kami istrirahat sejenak ketika mau azan, saya dan istri langsung pergi ke mesjid untuk shalat tarawih. Tepat jam 19:40 wib kami pergi ke mesjid, tiba di sana Masya Allah, Allah Akbar..... keadaannya masih sepeti malam kemarin jama'ah yang datang ke mesjid sangat luar biasa seperti malam hari raya. Mereka datang ada dengan keluarga dan rombongan juga.
Pokoknya antusiasme masyarakat dalam mengisi bulan puasa sangat luar biasa. Jumlah jama'ah yang begitu besar sehingga hampir memenuhi mesjid. Shalat tarawih pada malam ini di imami oleh Tgk.Rifki. Beliau mantan anak didik saya, suaranya sangar merdu ketika membacakan ayat-ayat dalam shalat walaupun panjang tidak terasa karena terkesima dengan indah alunan nadanya tapi beliau sekarang telah menjadi seorang yang bisa tampil di depan. Di awali dengan shalat isya lalu shalat tarawih dan shalat witir serta yang terakhir wirit dan do'a. Setelah selesai, kami pun pulang. Tiba di rumah tepat jam 22:30 wib. Demikianlah diary saya pada hari ini, saya mohon pamit sampai jumpa.
Terimakasih banyak saya ucapkan kepada buk @ernaerningsih, @booming03, @steemcurator08, @steemaeacurator, pak @anroja, @inwi, pak @radjasalman, pak @ikhsan01, pak @nazarul, pak @hhusaini, pak @muzack1, pak @fackrurrazi yang telah banyak mendukung saya dan terimakasih juga kepada sahabat steemian semuanya dimana pun berada. Kritik dan saran dari sahabat teemian sekalian dengan senang hati saya terima.
Salam @indraismawan
Ingin tahu tentang saya klik (disini)
SELAMAT
Postingan anda telah mendapat kurasi secara manual dari akun komunitas @steemseacurator.
Terimakasih telah berpartisipasi dalam komunitas Steem SEA
Kami akan sangat berterimakasih jika anda bersedia mendelegasikan Steem Power (SP) anda untuk kemajuan komunitas Steem SEA ini
Salam hangat
Firyfaiz
Link pintas untuk delegasi:
100SP 200SP 500SP 750SP
1000SP 1500SP 2000SP 2500SP 3000SP
Thank you for visiting my post
Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.
Thank you for visiting my post