SEC-S16-W5 | Espacios naturales

in Venezolanos Steem2 months ago

Sahabat steemit semuanya salam sukses selalu buat anda semuanya dimanapun anda berada....


Tambahkan judul (9).png

Edit by Canva

Sebagai seorang yang suka berpetualang tentunya menyambangi sebuah daerah merupakan hal yang sudah menjadi sebuah kebiasaan. Dalam hal ini saya mencoba membagikan tempat yang ada di propinsi Aceh, terutama daerah yang masih alami. Sebenarnya bukan hanya tiga tempat yang pernah saya kunjungi baik sendiri maupun bersama keluarga bahkan bersama sahabat steemians. Yang pertama saya pernah mengunjungi sebuah daerah yang terkenal dengan pasir putihnya. Perjalanan ke sana tentunya membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Apalagi daerah ini baru pertama sekali saya kunjungi.


image.png

Pantai Pasir Putih Lhok Me

Pantai yang terletak di lintasan Laweung - Krueng Raya, ini memang sangat indah dengan pasir putihnya. Apalagi cahaya matahari yang membuat pasir ini semakin indah. Pada hari tertentu banyak sekali dikunjungi oleh pengunjung untuk menikmati keindahan pantai denga pasir putihnya.

Selain pantai saya juga mengunjungi Dataran tinggi Gayo yang termasuk daerah yang banyak dikunjungi untuk dinikmati keindahan alamnya. Dengan cuaca yang masih alami, cuaca disini masih dingin apalagi ketika hujan yang turun membasahi daerah tersebut. Mengunjungi dataran tinggi Gayo terutama Danau laut Tawar yang dikelilingi dengan penggunungan yang membuat pemandangan alam semakin Indah. Kita dapat dengan mudah untuk datang kesana, terutama yang ingin menikmati malam disini. Kita bisa tidur dipinggir danau yang sudah tersedia kemah dan juga homestay. Tentunya kita mengeluarkan biaya untuk bisa menggunakan fasilitas tersebut.


image.png

Danau laut tawar terlihat dari Bur Telege

Sebuah kawasan hijau yang membuat kita semakin nyaman ketika berada di sini. Danau laut Tawar yang terletak di Aceh Tengah ini, memang sangat banyak dikunjungi terutama menjelang akhir pekan ataupun hari libur lainnya.

Menikmati indahnya Danau Laut Tawar takkan pernah habisnya, namun bagi yang berjiwa berpetualang, wajib mencoba olahraga Arung Jeram yang terletak tidak jauh dari Danau Laut Tawar. Tepatnya dilintasan Takengon-Nagan Raya. Anda datang kemari akan diuji adrenalin anda, apalagi kalau anda menyetir sendiri. Karena kawasan ini banyak terdapat jalan menanjak dan menurun bahkan tikungan tajam.


image.png

Sungai Peusangan yang merupakan lokasi Arung Jeram

Memang ketika berada disini dengan suasana daerah penggunungan yang membuat kita semakin betah untuk tetap berada disini. Terutama yang ingin menguji nyali. Dengan begitu kita bisa menikmati keindahan alam sambil berpetualang di alam yang sangat indah.

Terimakasih kepada semua sahabat steemit yang telah singgah di post saya. Saya mengundang sahabat steemians @arispranata5, @chefdanie dan @walictd untuk berpartisipasi dalam challenge "SEC-S16-W5 | Espacios naturales". Salam @muzack1.

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Loading...

TEAM 5

Congratulations! Your post has been upvoted through steemcurator08.

Curated by : @radjasalman

Thanks you for support my post

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.12
JST 0.032
BTC 66856.70
ETH 3114.05
USDT 1.00
SBD 3.75