The Diary Game || Selasa 7 Mei 2024 || Aktivitas hari ini saat cuti kerja

in STEEM FOR BETTERLIFElast month

Hai steemians semuanya. Bagaimana kabar anda hari ini. Semoga baik baik saja dan selalu dalam lindungan yang maha kuasa. Perbanyak istrhat sebab akhir-akhir ini cuaca cukup terasa panas. Untuk jaga kesehatan perbanyak minum air putih.

Baiklah, hari ini saya akan menulis beberapa perjalanan hidup saya hari ini, tanggal 7 Mei 2024. Dari pagi sampai sore hari hari sampai saya duduk sendiri dengan segelas kopi panas yang menemani saya sambil menulis diary singkat ini.

Hari ini saya bangun agak telat sedikit, karena saya masih dalam keadaan cuti bekerja. Saya ambil dua hari Senin dan Selasa. Alasannya untuk menemani istri saya ke rumah sakit. Cek up pasca operasi beberapa hari yang lalu. Namun saya hari ini memiliki banyak tugas lain selain itu. Saya mengira, menemani istri saya butuh waktu dua hari, ternyata cuma sehari dan urusan ke RS itupun selesai.

IMG20240504081544.jpg

| Dokumentasi pribadi

Jam 9.00 wib, saya mengantar adik saya ke Teupin raya, ia hendak ke Lhokseumawe hari ini. Sejak dua hari yang lalu adik perempuan saya yang dilhokseumawe menghubunginya, untuk menyuruhnya ke sana. Adik perempuan saya sedang kurang sehat. Mengingat tidak ada yang menjaga anaknya, makanya dia meminta adik laki saya kesana.

IMG_20240507_213451.jpg
| Dokumentasi pribadi

Jalan desa saya sangat rusak parah. Sejak konflik berkecamuk, akses jalan ini tidak pernah kunjung di perbaiki. Entah berapa kali para dewan berjanji untuk menyelesaikan soal jalan yang rusak parah ini. Tapi semuanya hanya berjanji dan tak pernah membuktikan janji itu. Saat ini warga desa saya tak lagi berharap pada siapapun selain Tuhan. Berharap Tuhan yang menyelesaikannya.

Sampai di pinggir jalan Teupin Raya, sekitar setengah jam lamanya saya menunggu angkutan L300 yang sudah di telfon sebelumnya. L300 pun datang dan dia berangkat. Saya langsung pulang ke rumah istri di kota Beureunuen. Yaang tak jauh dari tempat tinggal ibu saya. Hanya berkisar sekitar 15 Kilometer.

IMG_20240507_213522.jpg
| Dokumentasi pribadi

Sampai di rumah, tentu suasana sangat berbeda, selama Allah memberikan seorang buah hati kami tercinta, yang hari ini sudah memasuki usia 10 hari. Saya sangat bahagia saat menatap nya. Begitu saya datang dia menangis dan saya langsung memberikannya sebotol susu. Itu tetap jam 11.00 wib.

Jam 14.00 wib, salah satu rekan kerja menghubungi saya. Dia mengajak saya untuk menikmati yang di jual pinggir jalan Medan Banda Aceh di Beureunuen. Tak menunggu lama, langsung saya iyakan dan bergegas, bersiap-siap langsung menuju arah ke tempat penjual durian tersebut.

IMG20230726184002.jpg
| Dokumentasi pribadi

Singkat cerita, kami duduk sekitar 1 jam di tempat durian. Berhubung saya didalam keadaan cuti. Dia pun pergi visit ke retailer. Mengerjakan aktivitas pekerjaan sehari-hari. Dan saya langsung balik kerumah. Untuk sekedar istirahat.

Jam 20.00wib, saya setelah makan malam bersama keluarga, saya mengendong putri saya yang masih kecil tersebut. Entah apa gerangan, dia menangis tersedu-sedu. Saya lalu mencoba mendiamkannya. Berbagai cara saya gendong, tangis si bayi tidak kunjung reda, sampai akhirnya saya coba memberikan sebotol susu, barulah tangisannya mereda.

IMG_20240507_215853.jpg
| Dokumentasi pribadi

Ketika si bayi sudah tertidur pulas. Sekitar jam 21.00 wib, saya keluar ke warung kopi terdekat. Untuk sekedar menulis konten steemit. Sebelumnya saya mengajak seorang teman. Karena beberapa hari yang lalu saya pernah mencoba mengajainya terkait sistem reward di steemit ini. Dia sangat tertarik. Namun malam ini dia tidak sempat menemani atau membuat akunnya. Dia hendak ke Tangse da ara keluarga disana. Hanya segelas kopi ini yang menemani saya malam ini membuat tulisan singkat ini.

IMG_20240507_215824.jpg

| Dokumentasi pribadi


About Me: Clik here

Best Regards @nasrud

DQmbpixtMR8w2rju5asRGqJx79XdetEEVDKudwu7vxsmggA.png

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 last month 

Thank you very much for publishing your post in Steem For Betterlife Community. We encourage you to keep posting your quality content and support each other in the community.

DescriptionInformation
Verified User
Club Status#club75
Plagiarism Free
AI Article Free
#steemexclusive
Bot Free
Beneficiaries
* #burnsteem25
* Community
* Charity

null 25%✅
steembetterlife ❌
worldsmile✅


I invite you to support @pennsif.witness to grow across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here

Coin Marketplace

STEEM 0.22
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 65513.09
ETH 3404.10
USDT 1.00
SBD 3.16