Teruslah Berkarya, Konsisten dan Menghargai Kepercayaan

in STEEM INDONESIA2 years ago

IMG_20230427_142038.jpg

Photo Canva

Sobat steemians tercinta dimanapun anda berada

Melalui pesan whatshapp pribadi, Saya menjawab pertanyaan yang sama dari beberapa rekan steemian Indonesia, saya mengatakan kepada mereka untuk tidak terlalu khawatir! Tim Steemit akan tetap mendukung semua konten berkualitas dari akun terverifikasi di komunitas pendatang baru. Pertanyaan mereka adalah imbas dari ketidak jujuran dan mundurnya @nadiaturrina sebagai SR Indonesia serta mematikan Steem secara mengejutkan.

Tidak hanya steemians yang baru saja pergi, saat ini bahkan sebelumnya banyak steemians pemula maupun pengguna lama mencoba mencari celah yang diharamkan oleh Tim Steemit setelah mereka mengetahui bahwa steemit adalah platform yang membayar kontribusi mereka secara instan setelah 7 hari posting. Jika bukan karena alasan keterbatasan pengetahuan tentang aturan dan ketentuan yang harus ditaati, maka besar kemungkinan "aktivitas merah" ini dilakukan dengan sengaja dan terencana.

Kelompok - kelompok tersebut tidak membutuhkan reputasi, mereka hanya menginginkan suara kurasi dari sejumlah pengguna lainnya, terutama suara dari steemcurators. Saya tidak mengatakan mereka adalah sekelompok orang-orang yang sedang kesulitan ekonomi, mungkin! mereka sendiri beranggapan bahwa aktivitas yang diharamkan oleh Tim Steemit adalah bahagian dari "skill/kecerdasan" mereka yang tidak merugikan orang lain. Padahal jelas! Kegiatan "akun pertanian" adalah ilegal, berefek negatif bagi pertumbuhan ekosistem Steem dan merugikan pengguna lainnya.

Tidak sedikit dari mereka mencoba menempuh jalur tidak sehat ini karena malas menulis dan putus asa disebabkan kurang dukungan atau hasrat besar mereka yang ingin mendapatkan uang dalam waktu singkat.

Meskipun sejauh ini kami masih sedikit kesulitan mendapatkan bukti rill terhadap aktivitas akun "pertanian" di platform ini, khususnya member komunitas Steem Indonesia. Kami sedang berusaha dengan cara apapun untuk memastikan bahwa akun-akun yang datang ke halaman komunitas kami bukanlah akun palsu.

Kami ikut serta berupaya mengincar bukti akurat terhadap sejumlah akun yang kami curigai, meskipun saat ini mungkin mereka ikut serta mencaci diri mereka sendiri untuk mengalihkan perhatian atau menutupi identitas asli. Satu sisi kami mengakui mereka pemenangnya! Tapi platform ini bukan untuk mendidik para pencuri, namun untuk saling berbagi dan mendukung untuk tumbuh bersama secara adil dan merata.

Hati - Hati Terhadap Scam
Kita harus menghindar dan berhati-hati terhadap penawaran atau janji dari pihak lain di platform (ruang komentar) yang terlalu berlebih untuk menjadi sebuah kenyataan. Uang dan Konsistensi tidak didapat dengan mudah karena dalam 24 jam ada jatah untuk pekerjaan kantor, hak keluarga dan waktu istirahat. Jadi anda harus berusaha memfokuskan diri untuk berada di platform steemit.

Pada dasarnya, tidak hanya admin dan moderator komunitas, tapi semua pengguna berhak mengidentifikasi atau mengetahui sebuah akun atau aktivitas yang tidak wajar agar anda tidak terus menerus mendukung tindakan / akun-akun pertanian yang tidak ditolelir oleh Tim Steemit.

Menghargai Kepercayaan
Persoalan internal individu atau komunitas pasti ada karena berkumpulnya sejumlah perbedaan karakter, budaya dan cara berpikir dari orang-orang yang datang ke platform ini. Jangan berpikir seberapa banyak telah anda berikan, tapi pikirkan seberapa besar yang sudah anda dapatkan dari platform ini.

Kepercayaan adalah bekal dan peluang bagi setiap makhluk sosial dan akan menuntun anda ke situasi yang lebih baik. Kepercayaan juga sebuah label yang tidak mudah didapat tanpa diawali dengan sebuah perjuangan. Sulitnya mengakui kesalahan dan enggan meminta maaf adalah karakter orang-orang yamg tidak dapat menjaga dan memelihara sebuah kepercayaan.

Khususnya bagi seluruh steemians di komunitas Steem Indonesia! teruslah beraktivitas dan berkarya, konsisten, saling mendukung serta berpikir positif guna mencapai kesuksesan yang benar-benar diakui oleh banyak orang.

Regards
@ridwant

About Me Here
Discord: ridwant#6212

IMG_20230225_155902.jpg
support @pennsif.witness
Klik disini

Sort:  
 2 years ago 

Jangan pernah putus asa saat postingan kita berkurasi di bawah harapan, karena yakinlah itu bagian dari 'ujian" untuk melihat konsistensi dan kesabaran..., jika Anda sudah melewati itu, mungkin akan ada jalan tol di depan.... semoga saja

 2 years ago 

Setuju bang! Yang penting tetap semangat.

TEAM 1

Congratulations! This post has been upvoted through steemcurator04. We support quality posts , good comments anywhere and any tags.
Curated by : @irawandedy

Screenshot_20221130-164846_Canva.jpg

 2 years ago 

Thanks you for support kanda

 2 years ago 

Nasehat paling penting di dalam menjadi komunitas dalam menjalankan platform steemit ini adalah menghargai kepercaan nya dan proses di dalam nya.

 2 years ago 

Terima kasih bang telah singgah dan komentar berharganya untuk postingan kami.