Ekslusif Aceh, Menambang Koin Steem di Warung Kopi

in #indonesia7 years ago (edited)

image

DI ACEH, pengusaha menambang rupiah dari kopi saring dan steemian menambang koin steem dengan memanfaatkan jaringan wifi warung, salah satunya di warung Taufik Kopi.

Kehadiran steemit sebagai media tempat menambang koin steem pada Maret 2016 menarik perhatian para penambang uang kripto di Aceh. Sejak awal hingga saat ini, ada saja warga Aceh yang membuka akun di steemit.

Kalau kita periksa tag #aceh lewat aplikasi eSteem yang dibuat @good-karma sudah ada 4 ribu lebih artikel terkait Aceh, dan ini mengalahkan tag #indonesia yang baru 3 ribu lebih artikel. Ini bukti bahwa warga Indonesia dari Aceh lebih awal menyambut kehadiran steemit dibanding warga Indonesia dari daerah lain. Mengapa bisa?

Warung Kopi di Aceh
Lakap Aceh sebagai Negeri Seribu Warung Kopi memang sudah diterima banyak orang. Itu karena di Aceh memang banyak warung kopi. Di warung kopi warga bertemu, bersilahturahmi, berbagi informasi, dan kini dari warung kopi orang-orang menambang uang kripto dengan memanfaatkan jaringan wifi yang disediakan oleh pemilik warung.

Warung Taufik Kopi yang ada di hampir semua kabupaten/kota di Aceh menjadi salah satu pilihan bagi penambang koin steem. Warung ini menjadi pilihan karena tersedia jaringan wifi yang lumayan lancar. Pemilik dan pekerja warung juga tidak melarang para steemian untuk berlama-lama duduk di warung. Para pelayan warung sudah memiliki cara agar para steemian tidak bertahan hanya dengan pesanan secangkir kopi saja. "Pu ta tamah kupi sikhan teuk," (apa kita tambah kopi lagi) sapa pekerja warung dengan ramah.

Jika sudah waktunya tutup pekerja warung mendatangi meja para penambang steem untuk menghitung dan setelah membayar mereka membiarkan steemian tetap berada di area warung. Menariknya, beberapa pekerja warung juga menjadi penambang koin steem.

"Di Taufik Kopi Geudong, salah satu baristanya adalah Steemian aktif, pemilik akun @nayya24," cerita @ayijufridar memberi kasaksian kepada penulis.

image

Di Banda Aceh, warung Taufik Kopi kantin SMEA di Lampineung, menjadi salah satu tempat nongkrong steemians. Di sini ada @zulkabar @munaa @fannour @arfa @boynashruddin @dondanny dan saya @rismanrachman. Salah satu awak kantin SMEA adalah steemian yaitu @anwarabdullah.

Di Lhokseumawe, menurut @ayijufridar Komunitas Steemit ada yang memilih nongkrong di Taufik Kopi Kuta Blang dan ada juga di Taufik Kupi Dua di kawasan kota. Kondisi yang sama, juga terlihat di Geudong. Setiap malam, menurut @jaff dan @muammar, Taufik Kupi Geudong selalu penuh.

image

"Kurator Indonesia, @aiqabrago, ketika ke Lhokseumawe juga nongkrong-nya di Taufik Kupi Kuta Blang dan Taufik Kupi Dua. Saya dan kawan yang lain seperti @yahqan, @zainalbakri, @masriadi, selalu di Taufik Kupi Dua meski rumah lebih dekat dengan Taufik Kupi Kuta Blang, tempat @abduhawab, @jondalh, dan @teukumukhlis biasa mangkal.

Menambang Steem dari Kopi
Steemians Aceh bukan hanya memanfaatkan jaringan wifi di warung kopi untuk menambang koin steem tapi juga menjadikan kopi sebagai topik postingan di Steemit. Di tangan para steemian Aceh pertarungan para petani kopi dengan pengusaha kopi bisa melahirkan postingan tentang kapitalisme versus petani yang menarik untuk dikomentari, termasuk untuk memberi nilai lewat upvote dan melakukan resteem. Foto-foto terkait kopi juga menarik perhatian yang akhirnya dapat menambang koin steem. Minat yang tinggi orang-orang tentang kopi membuat beberapa steemian untuk melakukan liputan ekslusif dan hasilnya adalah tingginya angka upvote yang diterima.

Kopi sebagai topik postingan di steemit juga dilakukan oleh penambang steem dari berbagai belahan bumi lainnya. Pemilik akun @philosophy-trail pernah memuat artikel berjudul Coffee and Philosophy: Service yang mendapat 194 vote bernilai $341.85.

Oh ya, selama ini yang umum orang tahu bahwa Taupik pemilik Warung Taupik Kopi yang kini menjadi merek dagang pernah berkerja di Warung Solong. Nah, menurut pengakuan salah seorang yang mengaku memiliki hubungan saudara justru mengatakan bahwa Taufik tidak pernah berkerja di Warung Solong, melainkan di Warung Kopi Atlanta. Nah, ini mungkin bisa jadi topik artikel baru dan jika benar maka akan membantah semua tulisan yang pernah ada terkait Taufik Kopi.

image

SumberPhoto

Komunitas Steemit Indonesia
Steemian Indonesia beruntung karena terlalu banyak yang bisa dijadikan bahan postingan di Steemit. Tidak akan pernah habis walau seluruh rakyat Indonesia memiliki akun di Steemit. Hanya saja semua steemian perlu menyadari bahwa menambang di steemit tidak cukup mengandalkan tulisan saja. Diperlukan juga kekuatan pertemanan untuk memastikan postingan di Steemit memiliki nilai tambang.

Untuk itu, sangat strategis manakala seluruh steemian di daerah bersatu dan menempatkan daerah sebagai bagian dari kekuatan besar steemian Indonesia. Tidak ada kerugian dengan kekompakan dan saling terhubung sebab bukan hanya postingan yang bernilai tapi juga komentar dan resteem. Dengan menjadi keluarga penambang steem Indonesia maka semua bisa saling belajar memperbaiki kualitas tulisan, saling memberi informasi untuk menemukan bahan-bahan tulisan, termasuk kerjasama melakukan peliputan untuk mendapatkan postingan yang bernilai lebih.

image

Kembali ke dasar ulasan, apakah para penambang steem di Aceh hanya nongkrong di Warung Taufik Kopi? Tentu saja tidak. Di Bireuen misalnya, menurut @bahagia-arbi para steemian sering nongkrong di warung Star Black milik steemian @albetjester. Di sini ada juga @razack-pulo dan @muhajirjuli serta @bahagia-arbi. Steemians di Aceh Utara juga ada tempat nongkrong yang amat diminati yaitu M Kupi Krueng Geukueh, Dewantara, seperti: @taministy @abunagaya @safwaninisam @steem77 @usmanosama @bukharisulaiman @fuadjamaluddin @zulfadliekawom
@bukhairuddin.

Untuk itu, sangat diharap kepada semua stemian yang membaca postingan ini bersedia memberi komentar dan melakukan resteem untuk mengetahui dan mendeteksi sebaran para penambang koin steem di Aceh. Siapa tahu, jika ada agenda kopi darat dan agenda lainnya terkait penguatan kerja penambangan steem di Steemit dapat dibangun komunikasi secara cepat. Salam steemit, salam Indonesia, selamat menambang steem. []

image

Sort:  

mantap... bgus biar waktu luang bisa jadi dolar heheh

Betul, daripada menyumbang uang untuk media sosial lain, lbh bagus berbagi pendapatan bersama di steemit.

Kalau @atta09 nongkrong di mana?

Tergantung pak , kemanapun jadi ™ђёe..ђёe..ђёe..ђёe..™

Abon paduka yang mulia @rismanrachman , undang penambangan emas di Pidie telah di hentikan oleh Abusyik kita bersama, maka dari itu, kami-kami tidak punya lagi tempat menambang, jadinya kami milih steemit sebagai penambang tanpa harus menjamur dibawah terik matahari,,, hehhehe

Agenda ngopi selanjutnya lebih enak di seladang coffee takengon abang @rismanrachman

Lengkap tat gelar, ubee raya hhahaa. Jadi steemit mjd lahan tambang baru yg dijamin tidak merusak alam ya. Hebat. Kalau ada agenda ngopi bersama maka loen diundang ya.

Hana geusebut nan M-kupie hana jadeh di koment.. jipeugah lei @taministy 😂😂😂😁😁

Coba buat satu paragraf bah ta lengkapi di postingan

Saya yakin ada banyak warkop di Kota Bansa Aceh yg jadi tempat tambang dolar oara steemian.

Karena itu kita minta diberi informasi oleh rakan-rakan agar memudahkan kita untuk saling berkunjung.

Steemians Aceh bukan hanya memanfaatkan jaringan wifi di warung kopi untuk menambang koin steem tapi juga menjadikan kopi sebagai topik postingan di Steemit

benar sekali bang @rismanrachman selain itu.meski wifi di kantor masing lebih kencang tapi tidak asyik bila tidak ramai-ramai sambil nyanger bareng

Tiada asyik tanpa ngopi bersama di warung ya hehe

beutoi bang. lage iklan rukok, asyiknya rame-rame

Tidak termasuk saya bg @rismanrachman karena saya seorang pegawai negeri dan ibu rumah tangga, menulis hanya di waktu luang, tidak punya waktu untuk duduk di warung kopi, walaupun saya sebenarnya termasuk penikmat kopi. Tetapi kalau steemians Aceh, khususnya Aceh Utara membuat semacam gathering saya mohon diberitahu, mungkin saya bisa ikut hadir dan berkenalan langsung dengan warga steemit Aceh. Terima kasih, btw.. saya penikmat sanger espresso :)

Ya, di mana saja tentu boleh. kalau ada info kasih tahu saya juga ya hehe

Di Bireuen kami menambang kripto di starblack coffee milik stemian @albertjester.. Tempatnya cozy dan internetnya kenceng banget.. Well done bg risman

Kapan ajak aku ke situ?

Asal abang posisi lagi di Bireuen, just let me know.. hehe..

Ini tulisan bagus, terutama dalam dunia persilatan stemian Aceh, diman ia bermula, berkembang dan terus bergerak.
Jarang penulis mau memulung dan mendaur ulang hal-hal kecil seperti ini yang bersetting kedai kopi dan penghuninya di Aceh..
Get that nyoe bang@rismanrachman..hayeu bertouh jareeng, ulak couh, patah ateung

Kana ide baru buat cerpen pendekar steemian

Saya baru tau ternyata masih banyak steemian lain yang tersebar di Banda Aceh selain kami-kami yang sering ngopdar di Kuta Alam Kupi bersama @kemal13 , @kakilasak , @orcheva , @yasir.mogerz, @awinyaksteemit , @bewe , dan masih banyak lagi.

Saya sendiri juga sering ngopi pagi di Taufik gampong Mulia, tapi disana saya belum menemukan steemian lain. Bila ada kemudahan dan waktu yang tepat, mungkin bisa kita kumpulkan para Steemian yang ada di Banda khususnya agar bisa saling mengenal dan berdiskusi serta saling berbagi informasi.

Terima kasih atas informasinya bang @rismanrachman 👍