Cantiknya Destinasi Wisata Lhokseudu

in #indonesia7 years ago (edited)

image

Destinasi wisata Pantai Lhokseudu, Lhoong, Aceh Besar adalah salah satu destinasi wisata yang belakangan dikerumuni anak muda milenial untuk berfoto ria. Tak pelak dalam jangka waktu singkat, destinasi wisata yang tergolong masih baru itu langsung booming dan hits di berbagai media sosial, terutama ya apalagi kalau bukan Instagram.

image

Destinasi wisata ini unik dan kreatif. Potensi pantai yang sebenarnya tak terlalu elok itu disulap dengan beberapa bangunan yang mirip tempat wisata terkenal dunia, Maldives. Siapa yang gak kenal dengan wisata keren itu? Oleh sebab itulah, wisata Lhokseudu ini manggunakan konsep yang hampir mirip dengan destinasi wisata Maldives tersebut.

image

Sang pemilik wisata ini berani mengambil konsep berbeda untuk memberi alternatif wisata bagi kaula muda. Wisata dengan tema rumah makan yang berdekorasi dinding penuh gambar atau lukisan dan tata letak ruangan yang ajibb untuk berfoto-foto dirasa sudah terlalu banyak bertebaran di Aceh. Makanya, sang pemilik wisata Lhokseudu mencoba dengan konsep baru. Menjadikan alam sebagai lukisan semesta yang menjadi latarbelakang untuk berfoto ria.

image

Dengan pemikiran "thinking out the box" ini, penggagas wisata Lhokseudu sejauh ini berhasil menarik pewisata yang umumnya kalangan remaja atau generasi milenial itu berkunjung ke sana. Maka tak heran setiap hari tempat wisata tersebut selalu diserbu anak muda.

image

Wisata ini memang unik. Selain laut biru tosca dan berdinding pegunungan dan bukit-bukit Banda, bangunan untuk tempat bersantai pun diracik sedemikian apik. Inilah yang menjadi ciri khas dari destinasi wisata yang baru berumur setahun ini. Atap-atap tempat beristirahat dibuat dengan konsep segitiga sama kaki yang begitu instagramable untuk diposting di media sosial.

image

Dengan keunikan sedemikian rupa, para pengunjung bisa sepuasnya berfoto dengan gaya sesukanya. Berfoto dengan menghadap ke Barat pun cantik karena latarbelakang nya bukit Banda yang masih hijau menyegarkan mata. Atau pengunjung bisa juga berfoto dengan menghadap ke Timur, kalau beruntung maka matahari terbenam akan menjadi latarbelakang fotonya.

image

Atau boleh juga dicoba gaya foto "pura-pura pergi". Lha, yang ini bagaimana? Yaa, pada foto dengan konsep seperti ini, model dalam foto akan bergaya dengan "pura-pura pergi" melangkah kedepan menuju sunset, sehingga hasil fotonya terlihat begitu indah dan "berbicara" bahwa tak semua yang pergi itu serius menginginkannya. Ini apaan coba?? haha.

image

Bagi anak-anak muda sekitar Banda Aceh dan Aceh Besar yang masih jomblo di zaman secanggih ini, wisata ini sangat patut dicoba untuk menghilangkan stres. Daripada ngurung diri di kamar karena gak ada yang ajak jalan, mending datang ke sini lalu foto-foto. Sehat badan sehat pikiran hihi.

image

Lha, ini saya kok kayak promosi gini ya? Sebenarnya ini bukan promosi. Bukan sama sekali. Ini hanya penghargaan saya akan kreatifitas anak bangsa yang berdikari dengan usaha indah semodel ini.

Bagus kalau misalnya banyak Steemians yang berkunjung ke sana setelah membaca postingan ini. Itu artinya saya sudah berbuat satu kebaikan. Karena saya pikir, mempromosikan wisata lokal asli Indonesia adalah perbuatan yang jauh lebih mulia daripada hisap lem aibon dan mabuk-mabukan gak jelas.

Bukan begitu, Tuan dan Nona?

Note: model pada postingan ini adalah salah satu partner terbaik saya dalam segala medan. Entah itu mengejar beasiswa atau mengejar mimpi-mimpi liar lainnya. Nikah muda misalnya wkwk

Regards

@samymubarraq

Sort:  

yang di poto pun cantik hehe love U
sudah @kupi upvote yess

Yess.. Thank you..

beautiful with glare

Keindahan alam Aceh memang tidak bisa dipungkiri lagi.
#sepberehkiraaju

Asli bang.. Wisata pah bereh2,

OCD Kembali beroperasi lagi!!!

Postingan yang berkualitas ini berhasil ditemukan oleh Team kurator OCD!

Balas komentar ini jika Anda bersedia postingan ini untuk dibagikan.Dengan menyutujui hal ini,anda mendapatkan kesempatan untuk menerima reward tambahan dan salah satu gambar dari postingan ini akan kami gunakan dalam kompilasi harian kami.

Ikuti @ocd- untuk mengatahui project kami lebih lanjut dan membaca postingan berkualitas yang lainnya.

Dengan senang hati saya bersedia postingan ini dibagikan oleh @ocd- Mbak @mariska.lubis..
Thanks alot :-)

So nyan heimi?

Partner, Pak :-)

Congratulations @samymubarraq! You have completed some achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of comments
Award for the number of comments received

Click on any badge to view your own Board of Honor on SteemitBoard.
For more information about SteemitBoard, click here

If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

By upvoting this notification, you can help all Steemit users. Learn how here!

lhokseudu memang dari dulu terkenal indah. terima kasih telah berbagi

Sama-sama bang.. Terimakasih kembali.