Masker Alami Dari Beras

in #indonesia7 years ago

Memiliki wajah putih,cantik dan mulus merupakan idaman setiap wanita tak terkecuali saya, memang siapa sih yang tak ingin kulit dan wajahnya terlihat cantik?
Seperti kita ketahui sekarang sangat banyak produk kecantikan yang diperjual belikan dengan beragam merek dan dengan harga yang terbilang mahal.

produk kecantikan tak selamanya baik untuk konsumen karena mengandung bahan kimia sekarang kita para wanita tak perlu khawatir untuk bisa terlihat cantik karena kita bisa memanfaatkan beras, ya benar beras bisa digunakan sebagai masker kecantikan,penasaran? Berikut tutorial nya akan saya bagikan buat kalian semua terkhususnya kaum hawa :


Beras mengandung asam ferulic dan allantoin yang bermanfaat sebagai antioksidan. kandungan ini memiliki anti inflamasi. Beras juga berkhasiat untuk memproteksi kulit dari kerusakan kulit.

cara membuat masker dari beras :

  1. Sediakan beras & madu asli secukupnya
  2. Rendam beras minimal 2 jam atau untuk lebih baik rendam semalaman
  3. Haluskan beras hingga menjadi tepung dengan cara ditumbuk
  4. Jemur beras halus tadi sampai kering
  5. Campurkan masing masing 2 sendok tepung beras dan madu
  6. Setelah dicampur oleskan masker tersebut secara merata keseluruh wajah anda
  7. Tunggu sekitar 20 menit hingga mengering lalu bilas dengan air hingga bersih
  8. Selesai. Gunakan masker secara teratur untuk hasil yang optimal


Semoga postingan hari ini bisa bermanfaat buat kawan kawan semua dan semoga wajah akan cantik terus setelah mencobanya ya..

Sekian dulu dari saya terimakasih banyak mohon dukungan dan upvotenya agar saya bisa terus semangat menulis dan menelurkan kreatifitas yang saya punya.
karena saya ingin menjadi pengguna steemit hebat seperti kaka @levycore dan kakak @aiqabrago

Salam dari saya @selffa