The Diary Game {Sabtu, 11 Mei 2024 || Kesibukan memfasilitasi ujian siswa dan kesibukan di rumah

in Steem SEA2 months ago

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Salam sahabat steemean

Sahabat, admin dan segenap moderator komunitas tercinta. Di hari akhir pekan ini lumayan padat aktivitas yang aku geluti sepanjang hari hingga malam. Bermula pada pukul 05.30 menit waktu indonesia barat, saat itu aku baru saja terbangun dari tidurku guna bersegera menunaikan kewajiban aku shalat subuh. Kemudian aku pun setempat berduduk beberapa saat lagi hingga berbagai persiapan segera aku lakukan untuk berangkat ke sekolah sebagaimana biasa.

Setelah aku kerjakan tugas kebersihan beberapa saat yang aku lanjutkan dengan menikmati seadanya sarapan di kantin depan. Aku pun langsung mempersiapkan berbagai hal mengenai fasilitas siswa mengikuti ujian siswa kelas 6 di hari yang ke-4 ini.

Pelajaran IPS dan SBDP menjadi mata ujian yang harus aku fasilitasi selaku proktor, agar ujian bisa diikuti oleh segenap siswa kelas 6 di sekolahku. Setelah mata ujian IPS selesai diikuti siswa, maka beristirahat beberapa saat pun aku langsung kan peserta juga segenap teman guru pengawas ujian yang lain.

1000117842-01.jpeg

1000117841-01.jpeg

Bersama beberapa siswi kelasku di sela-sela istirahat ujian

Sekitar pukul 09.40 menit waktu indonesia barat ujian pun lanjutkan pada mata ujian yang kedua yakni SBDP, yang berakhir sekitar pukul 10.30 menit waktu indonesia barat.

Setelahnya aku pun segera pamit pulang sedangkan sebagian besar guru yang lain juga harus ikut bertakziah bersama, pada salah seorang rekan guru di sekolahku yang meninggal suaminya beberapa hari yang lalu.

Segera aku menuju rumah untuk membantu mendirikan tenda dikarenakan esoknya ada acara pesta perkawinan adikku di rumah. Pengerjaan ini pun kami kerjakan dengan segenap keluarga beserta kerabat dekat. Menjelang zuhur selesai sejenak pekerjaan yang kami langsungkan, dan aku pun segera mandi guna menuju masjid untuk bersholat dhuhur.

Setelahnya kembali aku pulang ke rumah untuk menikmati seadanya makan siang serta kembali bekerja apapun yang aku bisa mengenai persiapan kenduri esok dan nanti malamnya.

1000118066-01.jpeg

Ibu-ibu kerabat dan keluarga yang sedang bekerja membantu apa yang mereka bisa

Pekerjaan berbagai pekerjaan aku lakukan di rumah tanpa terasa hingga menjelang pukul 18.00 Waktu Indonesia Barat tiba. Segera aku mandi kembali untuk menuju masjid guna bersholat ashar, yang mana setelahnya aku pun berduduk sejenak di masjid hingga waktu maghrib tiba.

Setelah kewajiban shalat magrib aku tunaikan berjamaah, aku pun langsung pulang ke rumah guna mengerjakan apapun yang diperlukan untuk menyambut tamu yang hadir pada malam pesta ini.

1000118136-01.jpeg

Suasana di rumahku malam pesta perkawinan

Berbagai kesibukan pun seakan tak mau lekang dari diriku sebagai tuan rumah. Meskipun demikian sekitar pukul 10.00 malam Waktu Indonesia Barat, aku pun mencoba berduduk sejenak hanya untuk menuntaskan diaryku untuk sepenjang hari ini.

Sahabat sekalian, itulah cuplikan pemaparan diary ku pada kesempatan hari ini. Saran dan komentar terbaik sangat aku harapkan dari sahabat semua. Mohon maaf bila ada kesalahan dalam aku persembahkan postingan ini, Wassalam.

Follow Me @teukuipul87

Camera PicturesSmartphone
ModelsRMX2180
Android Version11
Original picture@teukuipul87
Picture EditingSnapseed
Locationaceh

Ucapan terima kasih aku hantarkan kepada seluruh sahabat yang bernaung dalam komunitas tercinta ini, juga kepada seluruh abang dan kakak moderator. Terkhusus kepada :
@steemseacurator
@steem.amal
@anroja

image.png
@@.png

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

 last month 

Apak saya tidak diajak ke tempat pesta adik @teukuipul87 ?sudah lama gak makan kenduri soalnya. hehe

oh ya, apakah itu ujian terakhir siswa SD, jika ia, kapan akan berakhir ujian itu. soalnya kami di dayah akan menyesuaikan kapan jadwal pendaftaran ulang santri agar tidak bertabrakan dengan siswa yang masih ikut ujian.

 last month 

Hhh...acara pesta kecil² langsung sobat.....mengenai ujian kami akan selesai di hari Selasa esok...ujian ini merupakan ujian terakhirnya siswa kls 6

 last month 

owh, hehe
terima kasih atas infonya pak. soalnya yang dari SD banyak juga yang masuk ke dayah.

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 60896.89
ETH 3361.32
USDT 1.00
SBD 2.49