Membeli kue di Toko Ismaira Cake & Bakery Lhokseumawe
Halo sahabat steemian. Bagaimana kabarnya hari ini? Semoga selalu dalam keadaan sehat dan baik-baik saja ya. Beberapa hari lalu, saya membeli kue basah di Toko Ismaira Cake & Bakery yang beralamat di Jalan Darussalam, Kampung Jawa Lama, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe.
![]() | ![]() |
|---|
![]() | ![]() |
|---|
Sesampainya saya di sana, saya melihat banyak kue basah tradisional yang menggugah selera, di toko ini juga tersedia roti dengan berbagai varian, puding, kue kering, segala jenis bolu, minuman kemasan, dan juga menerima pesanan kue ulang tahun.
Saya dan teman hanya membeli:
- 2 pcs Timpan Rp 4.000 / 2.6 Steem
- 2 pcs Martabak mini Rp 5.000 / 3.2 Steem
- 1 pcs Risol Rp 2.000 / 1.9 Steem
- 1 pcs Wajik Rp 2.000 / 1.3 Steem
- 2 pcs Butai Rp 4.000 / 2.6 Steem
Harga di atas dihitung berdasarkan harga koin Steem pada hari Selasa, 28 Oktober 2025.

Kue favorit saya adalah timpan, rasanya sangat enak. Manisnya srikayanya pas, ukurannya juga lumayan besar. Untuk kue wajiknya enak, rasa ketannya terasa sekali premium. Martabak mininya isiannya banyak, rasanya juga sangat enak.
Menurut saya, kue basah di sini hampir semuanya enak. Bahannya terasa sangat berkualitas, saya belum pernah kecewa membeli kue di sini. Harganya juga cukup terjangkau.
Pelayanan di sini sangat baik dan ramah. Suasana di dalam toko juga nyaman, cukup bersih, dan semua kue tertata dengan rapi. Fasilitas yang ada seperti kamera pengawas CCTV dan pendingin ruangan AC.
Saya merekomendasikan kepada teman-teman steemian, kalau ingin membeli kue basah dengan rasa yang enak dan puas. Jangan lupa datang ke Toko Ismaira Cake & Bakery.
🕙Hari dan jam operasi: Setiap Hari, 07.00 WIB-22.00 WIB
🚩Alamat lengkap, [Peta Google]:https://maps.app.goo.gl/BSY2NKCqrXBYCEHh6
🗓️Waktu kunjungan : Jumat, 24 Oktober 2025, 12.21 WIB
📍Lokasi di petaAtlas Steem:[//]:# (!steematlas 5.186174 lat 97.146398 long TOKO KUE ISMAIRA CAKE & BAKERY d3scr)






Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
Dear chairunnisa21, excellent pin! Pin curated for Steem Atlas. We appreciate you pinning with us!
Pin stats:
🟢 Beneficiary: 25%
🔴 Delegator: ✗
🟢 Witness Vote: ✓
View your post on Steem Atlas here:
https://steematlas.com/@chairunnisa21/membeli-kue-di-toko-ismaira-cake-and-bakery-lhokseumawe
Thank you for posting this on Steem Atlas.
To help improve your posts on Steem Atlas, and increase your chances of winning in the Atlas Challenge, check out these 21 Tips.
Thank you for setting a beneficiary to @steem-atlas, it will help the project grow.