Mencoba Bakso Koko di Kota Lhokseumawe

in Be Happy12 days ago
IMG_3878.jpeg

Bakso Koko Lhokseumawe

Assalamualaikum teman teman stemian sekalian, apa kabar semua nya… semoga masih dalam keadaan sehat dan baik baik saja yaa
Hari ini kami pergi makan bakso di “Bakso Koko” karna ini adalah bakso favorit saya saat di Lhokseumawe. Bakso koko terletak dijalan Perdagangan, Lhokseumawe, Kec. Banda Sakti, Kota Lhokseumawe. Selain itu bakso ini juga paling enak menurutku.

IMG_3881.jpeg

mencari kursi yang masih tersedia

Begitu sampai kita hanya melihat sebuah ruko dengan tulisan sederhana yang bertuliskan “Bakso Koko”. Menurut ku tempat bakso ini sangat sederhana tak ada konsep yang di tonjolkan. Hanya terdapat kursi panjang yang tersusun di kedua ruko, meja kasir sederhana, dan tempat pembuatan mie bakso yang juga sederhana. Tapi jika kalian lihat semua kursi penuh hingga kami kesulitan menemukan tempat duduk. Tapi satu yang berbeda pada bakso kali ini yaitu katanya mereka memproduksi sendiri bakso bakso mereka. Dan tempat pembuatan pesanan kita pun sangat bersih.

IMG_3880.jpegIMG_3900.jpeg

tempat pembuatan pesanan kita

Disini hanya tersedia mie kuning dan mie putih, tidak ada Indomie dan mie lainnya. Menu disini juga tidak terlalu banyak tapi menu yang disajikan benar benar sangat memuaskan para pelanggan. Disini hanya tersedia menu mie bakso, mie bakso ayam, bakso spesial, mie pangsit bakso, mie pangsit spesial. Untuk minuman disini tersedia es teler, es campur, berbagai jenis jus, teh dingin dan lain lain.

IMG_3882.jpeg

list menu beserta harga nya

Untuk hari ini kami memesan beberapa menu:

  1. 2 mie bakso ayam Rp. 46.000 (41,3 steem)
  2. 2 mie bakso Rp. 36.000 (32,3 steem)
  3. 2 teh dingin Rp. 10.000 (8,9 steem)
  4. Es kosong Rp. 2.000 (1,7 steem)

Dengan total belanja sebesar Rp. 94.000 (84,5 steem) Harga diatas di hitung berdasarkan harga koin steem pada tanggal 02 Januari 2025.

Ulasan rasa bakso koko

IMG_3894.jpeg

menu yang di pesan

Untuk rasa mie nya sedikit ada perbedaan dari mie kuning bakso yang biasa saya makan. Terasa sedikit lebih lembut dan ukuran nya lebih besar. Aku tidak tau apakah mie nya juga di buat homemade atau tidak tapi ini juga enak. Yang kedua ada rasa bakso yang sangat sangat juicy, bakso nya juga tidak keras dan sangat berdaging,selanjut nya mereka juga memberi suwiran ayam yang lumayan banyak dan kuah nya yang ngaldu banget. Apalagi kami membeli tambahan kerupuk pangsit yang sangat cocok dimakan bersama dengan bakso nya. Untuk minuman rasa teh nya tidak terlalu manis dan sesuai dengan selera ku.

Kesimpulan nya memang jika di banding kan harga bakso disini sedikit lebih mahal daripada bakso di kota Langsa. Tapi rasanya benar benar membuatku berpikir kalau bakso ini sangat worth it. Karna bakso nya dan mie nya yang di dapat benar benar memuaskan hati ku dan porsi nya juga lumayan banyak.

** **

🕙 Hari dan jam operasi: setiap hari, 09.00 - 21.00 WIB

🚩 Alamat lengkap, [Peta Google] Jl. Perdagangan, Lhokseumawe, Kec. Banda Sakti, Kota Lhokseumawe https://maps.app.goo.gl/njM22YmmarijkfNS7

💁‍♂️ Media sosial di Instagram : -

🗓️ Waktu kunjungan : Jumat, 02 Januari 2026 20.00 WIB

📍 Lokasi di peta Steem Atlas: [//]:# (!steematlas 5.1746852 lat 97.149268, long Bakso Koko Lhokseumawe d3scr)

Sort:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Thank you for sharing on steem! I'm witness fuli, and I've given you a free upvote. If you'd like to support me, please consider voting at https://steemitwallet.com/~witnesses 🌟

 10 days ago 

✅ Pin locations have been checked and verified, congratulations your post has been added to Steem Atlas.

✅ Supporting the growth of the @steem-atlas project.

STEEM ATLAS [20 Apr '25] : 21 Tips to Make Better Posts for Steem Atlas1000504810.png


https://steematlas.com/@fadia/mencoba-bakso-koko-di-kota-lhokseumawe

Thank you for posting this on Steem Atlas.

https://steematlas.com/@fadia/mencoba-bakso-koko-di-kota-lhokseumawe


To help improve your posts on Steem Atlas, and increase your chances of winning in the Atlas Challenge, check out these 21 Tips.


Thank you for setting a beneficiary to @steem-atlas, it will help the project grow.

17671839886712593804679709674338.gif

Curated by @miftahulrizky