Menikmati Ice cream di Cooler City

in Be Happy28 days ago (edited)

1000223240.jpg

Tampak depan Cooler City

Beberapa waktu lalu saya berkesempatan mampir ke Cooler City Ice Cream & Tea bersama teman-teman saya, Cooler City merupakan sebuah gerai minuman dan es krim yang berlokasi di jalan Darusssalam. Karena berlokasi di salah satu jalan utama, gerai yang satu ini cukup mudah untuk ditemukan.

Begitu masuk ke dalam, kita akan merasa nyaman dengan interiornya yang cukup luas dengan pilihan meja yang beragam. Kebersihan tempatnya juga sangat terjaga. Lantai, meja, hingga konter tertata rapi, membuat pelanggan betah berlama-lama.
Tidak hanya itu, suasananya juga ramah anak, terbukti dari adanya kursi kecil untuk anak di salah satu sudut ruangan.

1000201816.jpg1000201809.jpg

1000201810.jpg

Varian Menu yang tersedia

Hari itu kami memesan dua menu sundae, Oreo Cocoa Sundae – Es krim lembut dengan taburan oreo melimpah dan saus cokelat yang manisnya pas. Rasanya creamy banget dan topping oreonya banyak, bukan pelit! Lalu Mango Sundae – Perpaduan es krim vanilla dengan saus mangga segar yang bikin seger tiap suapan. Cocok buat yang suka dessert manis tapi tetap segar.

Saya juga baru tahu jika kini Cooler menyediakan menu non ice cream yaitu mie, meski varian rasanya belum banyak namun ini bisa jadi alternatif jika ada yang ingin menu non ice cream.

1000201825.jpg1000201829.jpg

Menu yang kami pesan

Untuk harga ice cream dan berbagai makanan lainnya di sini tergolong sangat terjangkau, untuk Mango Sundae harganya Rp. 16.000 (12.9 Steem) begitu juga dengan Chocolate Sundae dan Oreo Sundae, sementara untuk indomie+telur harganya Rp. 10.000 (8 steem). Hanya saja proses pembuatan beberapa menu tertentu terkadang memakan waktu cukup lama sehingga kita perlu sedikit lebih sabar saat menunggu.

Jika ingin mengajak teman-teman untuk menikmati ice cream dengan banyak varian rasa, saya sarankan untuk datang langsung ke Cooler City, selain berlokasi di jalan darussalam, Coller City juga membuka cabang di jalan gudang 3 kota Lhokseumawe. Jangan lupa datang ya! Terima kasih sudah membaca ulasan ini, see you!

🕙 Hari dan jam operasi: Setiap Hari / 10.30 s.d 22.00 Wib

🚩 Alamat lengkap, [Peta Google]https://maps.app.goo.gl/j1Gentom8gMC2CrKA?g_st=ac

💁‍♂️ Media sosial di Instagram : https://www.instagram.com/coolercitylhokseumawe?igsh=MTNra3h0cjliOW1taQ==

🗓️ Waktu kunjungan : 05 November 2025

📍Lokasi di petaAtlas Steem:[//]:# (!steematlas 5.185148 lat 97.145964 long Coller City d3scr)

Sort:  
 26 days ago 

Dear hellona, excellent pin! Pin curated for Steem Atlas. We appreciate you pinning with us!

Pin stats:
🟢 Beneficiary: 15%
🔴 Delegator: ✗
🟢 Witness Vote: ✓

View your post on Steem Atlas here:
https://steematlas.com/@hellona/menikmati-ice-cream-di-cooler-city

STEEM ATLAS [20 Apr '25] : 21 Tips to Make Better Posts for Steem Atlas1000504810.png

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Thank you for sharing on steem! I'm witness fuli, and I've given you a free upvote. If you'd like to support me, please consider voting at https://steemitwallet.com/~witnesses 🌟

Thank you for posting this on Steem Atlas.


To help improve your posts on Steem Atlas, and increase your chances of winning in the Atlas Challenge, check out these 21 Tips.


Thank you for setting a beneficiary to @steem-atlas, it will help the project grow.

image.png

Curated by @damithudaya