Perkemahan yang menyatu dengan alam di Temas River Park
Halo stemian, saya akan melanjutkan cerita tentang serunya perjalanan kami ke Takengon membawa anak-anak pramuka melakukan camping dan out bond. setelah keluar dari masjid Al Munawwarah, kendaraan membawa kami ke area pusat bertemunya seluruh anggota pramuka di kawasan Temas River Park.
Perjalanan menuju Temas River Park memakan waktu 7 menit saja, pas di persimpangan terdapat tulisan tanda masuk ke arah Temas River Park area perkemahan dan arung jeram menuju arah belok kanan. Mobil pun langsung menuju arah yang di tuju.
Sesampai di lokasi aku melihat kawasan yang lumayan luas yang telah didirikan tenda-tenda untuk kemah dan di samping nya terdapat sungai yang arusnya sangat deras. Suara arus air yang sangat besar membuat bulu kudukku merinding. Tetapi anak-anak sangat senang dengan kondisi perkemahan ini. Guru-guru langsung membagikan tenda-tenda kepada anak-anak berdasarkan nama-nama yang sudah tercantum dalam denah yang sudah di rancang sebelumnya.
Ada banyak tenda yang di sediakan, ada yang berdasarkan pesanan juga ada disediakan untuk umum. Setelah anak-anak menyimpan tas dan lainnya mereka di perintahkan untuk makan siang selama 15 menit lalu melakukan pembukaan apel siaga dengan pakaian pramuka lengkap. Aku menyaksikan anak-anak makan dengan lahap kemudian bersiap-siap untuk melakukan apel siaga.
Area yang luas membuat anak-anak mempunyai ruang yang cukup untuk melakukan apel siaga. Kemudian aku berkeliling mengitari area Temas River Park ini, di belakang tenda terdapat sungai yang mengalir deras, cukup menakutkan jika anak-anak bermain-main di sekitar sungai ini. Tidak bisa di bayangkan jika salah satu anak terbawa arus deras, entah siapa yang akan membantunya. Di samping sungai sudah di beri tanda bahaya tidak boleh main di pinggir sungai dan itu sudah melegakan.
Tak berapa jauh dari perkemahan para siswa terdapat kemah yang berwarna biru toska, itu di peruntukkan bagi pengunjung umum yang ingin merasakan tidur di tenda. dan di sekitar tenda biru tersebut terdapat pemandian atau sejenis kolam yang dibuat untuk anak-anak mandi. Terdapat 2 kolam buatan yang airnya di datangkan dari sungai yang deras tadi. Anak-anak sangat senang mandi disana apalagi setelah apel siaga selesai.
Di depan kolam tadi terdapat kantin untuk tamu-tamu yang ingin beristirahat dan menikmati secangkir kopi dan makanan ringan. Kira-kira lima meter setelah kantin terdapat kamar mandi yang di bedakan untuk laki-laki dan perempuan, masing-masing terdapat 2 kamar mandi. Dan sepuluh meter ke samping terdapat mushalla untuk shalat.
Waktu Maghrib pun tiba, setelah shalat lanjut kami melakukan bakar bakso dan sosis. Sangat banyak tusukan bakso fan sosis yang kami buat, ada sekitar 500 tusuk bakso. Kami membakar di samping sungai yang arusnya deras. Namun kami tidak khawatir, karena di sisinya terdapat tumpukan batu sebagai pelindung agar kita tidak berdiri terlalu dekat dengan sungai.
Setelah makan malam anak-anak kembali kembali apel malam dan sedikit permainan lalu mereka mengambil sate bakso untuk di makan. sungguh pemandangan malam yang menyenangkan lampu-lampu kecil menghiasi langit-langit kemah, untung saja malam ini tidak hujan. Para guru-guru menyanyikan lagu-lagu kenangan yang menambah suasana malam makin syahdu. Mengingatkan masa-masa remaja dulu. malam pun makin bergairah. Tapi sayang acara karaoke an tidak boleh sampai pukul 12 malam, pukul 11 acara di sudah harus di hentikan, benar - benar bikin kecewa.
Saatnya tidur malam karena sudah pukul 12.00 malam, namun karena ada anjing yang berkeliaran, aku merasa takut dan juga kata teman sesama guru ada binatang kecil-kecil yang menggigit hingga badannya terasa gatal-gatal, aku makin takut dan aku ingin tidur di mobil saja. Teman sekamarku @sriiza mengajak tidur di tenda biru yang di peruntukan bagi pengunjung umum. Karena ada beberapa yang kosong kamipun masuk ke salah satu tenda. Barulah aku merasa tenang dan bisa tidur dengan pulas.
Waktu berkunjung jumat/sabtu tanggal 7/8 nopember 2025.
Alamat
Jurusen, Kec. Pegasing, Kabupaten Aceh Tengah, Aceh 24552
Dibuka setiap hari pukul 9 pagi
Steem Atlas
[//]:# (!steematlas 4.6093507 lat 96.8126762 long Temas River Park (Camping ground) d3scr)
Sosial Media
Sumber: Instagram https://share.google/TV67bSvH43EHnYanH
Demikianlah stemian ceritaku saat menemani anak-anak pramuka di sebuah kawasan yang asri dan menyenangkan. Jumpa lagi di ceritaku yang lain ya... bye














Thank you for posting this on Steem Atlas.
To help improve your posts on Steem Atlas, and increase your chances of winning in the Atlas Challenge, check out these 21 Tips.
Thank you for setting a beneficiary to @steem-atlas, it will help the project grow.
Terimakasih atas kepercayaan yang di berikan