The Diary Game, 2/Agust/2020 - Seharian Menjadi Fotografer Di Puncak Geurute

in zzan4 years ago (edited)

IMG-20200802-WA0012.jpg

Puncak Geurute

---------------------------------------------------------

Hello Steem Lovers and teman-teman setimku #meuseraya-teamindonesia01
Apa kabar semua pada hari yang cerah ini,semoga dalam keadaan sehat wal'afiat serta masih dalam suasana hari raya Qurban - Saling bermaaf-maafan.

Pada kesempatan hari ini untuk melengkapi entry ke-2 saya untuk kontes The Diary Game Season 2 dengan "Berwisata Ria Di Puncak Geurute"
Sebelumnya buat teman-teman yang belum mengetahui tentang aturan dan panduan yang diwajibkan untuk mengikuti The Diary Game dengan benar dan baik,maka teman-teman semuanya bisa melihat postingan dari @steemitblog.

Hari ini rasanya alarm tidak tergubris olehku sehingga begitu lelapnya tidurku semalam karena kecapean seharian didalam mobil dengan macet yang tak bisa di hindarkan.
Rasanya jam 12:00 terlalu pagi untuk sepupu bangunkan tidurku.

20200802_224446.jpg

Suasana macet diperjalananku
---------------------------------------------------------
Selepas mandi dan menunaikan kewajiban shalat Zhuhur,saya merapikan tempat tidur dan bergegas untuk dandan.
Sebagai wanita tentu berias diri adalah kewajiban sehingga waktu akan terkuras oleh polesan makeup yang begitu macam untuk merias diri.
Jam telah menunjukan pukul 13:00,kami segera berangkat untuk menikmati wisata Puncak Geurute -Aceh Jaya yang tak jauh dari tempat tinggal saudara saya .
Di perjalanan banyak berjejer mobil di jalan yang berdesakan sampai ratusan meter jauhnya,perjalanan begitu penat dengan macet yang begitu panjang antrean mobil.
Rasanya haus dahaga bagaikan nak telan air liur saja-begitu hausnya diriku hari ini.

IMG-20200802-WA0018.jpg

True Love
---------------------------------------------------------

Setelah menempuh perjalanan sekitar 45 menit dari tempat saudaraku,akhirnya kami sampai pada tepat tujuan di Puncak Geurute-Aceh Jaya.
Wooow sungguh indah alam ini atas anugerahmu tuhanku-syukur alhamdulillah kami semua ucapkan - itulah yang terucap di mulutku memanjakan mata dengan keindahan yang di suguhkan di Puncak Geurute.
Pemandangan alam dari atas puncak Geurute tampak indah dengan lautan biru dibawahnya.

IMG-20200802-WA0019.jpg

Romantisan bersama istri
---------------------------------------------------------
Hari begitu cerah dan aku pun disini menjadi fotografer bagi abg sepupuku dan istrinya dengan mengabadikan beberapa potretan dari kamera lensa Hand Phone miliknya untuk mengabadikan moment kisah Cintanya yang terlewatkan menurutku 😀😀

Di sini saya juga menyadari bahwa salah satu cara menikmati indahnya hidup adalah dengan melakukan hobi apa yang kita miliki. Banyak hal yang dapat kita lakukan di dunia ini. Setiap manusia pasti memiliki hobi yang berbeda-beda.
Begitu juga yang dilakukan abang sepupuku yang hobinya mengabadikan kisah cintanya

IMG-20200802-WA0018.jpg

Senyum penuh cinta
---------------------------------------------------------

Moment yang hanya sekali gak bisa terulang dalam hidup-ucapnya abg sepupuku.
Jujur saja,disini saya bukan fotografer yang andal,namun sore ini saya telah menjadi fotografer amatiran untuk mengabadikan kisah romantisnya cinta mereka

Menurut saya, memotret itu punya seni tersendiri yang dimiliki oleh seorang fotografer untuk memanjakan mata siapa yang memandannya. Ya, bukan hanya sekedar asal motret. Kita juga harus pas mengambil gambar dari angle (sudut) yang berbeda untuk hasil yang sempurna. Karena setiap hasil karya foto adalah seni, maka yang harus kita utamakan adalah kualitas dari foto tersebut.
Itu hanya sekedar pendapat saya.

IMG-20200802-WA0014.jpg

Menghabiskan kisah cinta di Puncak Geurute
---------------------------------------------------------
Suara Adzan di sebuah musalla berkumandang,tandanya shalat Ashar telah tiba untuk kita tunaikan,petanda hari semakin sore suana angin pantai berhembus begitu sepai-sepoi,rasanya moment kisah cinta abang sepupuku akan terus berlanjut hari ini.
Saya sampai lelah sendirinya memencet kamera Hand Phonenya.
Ntah sampai kapan moment ini berlanjut,sehingga saya harus jadi fotografer seharian untuk mereka.

IMG-20200802-WA0020.jpg

Lhoknga
---------------------------------------------------------
Sekitar pukul 17:00 kami bergegas meniggalkan puncak Geurute dan melanjutkan perjalan melewati pantai Lhoknga.
Disini tidak banyak moment yang di abdikan karena hari semakin sore, kami pun akan melanjutkan perjalanan untuk balik kekota asal Lhokseumawe.
Hanya satu lembar galeri terisi di Pantai Babah Dua Lhoknga.
Namun seharian menjadi fotografer buat mereka menyenagkan juga buatku,sehingga perjalan begitu mengasyikkan,tapi saya harus beristirahat lelap di dalam mobil ketika kami balik Lhokseumawe.
Terimakasih telah membaca...dan berkomentar.
Salam #meuseraya-teamindonesia01

Maubtau tentang saya klik link dibawah ;
https://steemit.com/hive-122035/@wira8788/the-diary-game-this-is-me-introductory-post-for-the-diary-game-june-27-2020

IMG-20200712-WA0055.jpg

I Am Proud of Supporting:

Curating by @qurator, @steemcurators, @steemcurator01, @steemitbloggers, @curangle, @wherein, @stephenkendal, @bullionstackers, @xpilar, @trafalgar and @upmewhale - and steemians who are eager to support great content and make the blockchain happier, as a decentralized social media.

I Love❤STEEM
Share your post on Twitter and promote #steem.
follow and like;
https://mobile.twitter.com/Wira85793333

Thanks for visiting and interesting comments
Lhokseumawe, Agust/2/2020

@wira8788 By;

@wira8788 By;

pu2kekuxs0.jpg

Sort:  

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Salam dari @anroja

Sangat menyenangkan menikmati hari raya dengan bertamasya. Menghabiskan waktu dengan orang-orang tercinta. Aku cemburu...hehehe

Sedikit koreksi untuk postingan anda, anda lupa memberikan tag Indonesia.

Terimakasih bg @anroja
Tapi saya telah membubuhkan hastag #meuseraya-teamindonesia01 sebagai tag pentong yang mewakili tim kami dari Indonesia
Namun saya juga butuh masukan dari abg,apakah saya harus menambahkan tag indonesia lagi??
Sebelumnya mohon maaf telat menanggapi..
Trimakasih

Iya, harus menambahkan tag Indonesia juga. Karena saat pencarian asal negara lebih mudah untuk melacaknya. Terima kasih atas perhatiannya.

Siap bg....Saya mengucapkan terima kasih sebanyak-banyak untuk koreksi baiknya.
Salam sejahtera buat abg dan keluarga

Sama-sama @wira8788, Salam juga untuk anda dan keluarga anda

Menyenangkan bisa traveling bersama keluarga. Saya juga baru saja pulang dari aceh timur. Salam buat anda dan keluarga.

Terima kasih sobatku...
Jangan lupa untuk mampir untuk berdiskusi twntang kemajuan tim.
Salam ; #meuseraya-teamindonesia01

Thank you for taking part in The Diary Game on Steem.

Sorry we missed the voting window on this post. An extra vote will be added to your next Diary Game post.

Keep following @steemitblog for the latest updates.

The Steemit Team

Coin Marketplace

STEEM 0.35
TRX 0.12
JST 0.040
BTC 70597.89
ETH 3559.60
USDT 1.00
SBD 4.77