Masjid Abu Daud Beureu'eh||Mutiara, Pidie, Aceh

in Hot News Community3 months ago

Sahabat steemit semuanya salam sukses selalu buat anda semuanya dimanapun anda berada....

IMG_20250805_192622.jpg

Gerbang

Untuk memasuki mesjid ini kita harus melalui pintu gerbang baik yang berada di lintas jalan nasional maupun di jalan sebelah kanan atau di jalan yang berada di sebelah timur. Pintu gerbangnya yang sangat kokoh serta megah yang membuat tempat ini menjadi salahsatu ikon dari mesjid yang ada di kabupaten Pidie. Jadi kita dapat melihat dengan jelas pintu gerbang untuk masuk ke area mesjid yang sangat megah ini.

IMG_20250805_190342.jpg

Mesjid tampak dari depan

Mesjid ini sangat megah dengan bangunan yang berdiri dilintas jalan Nasional yang membuat mesjid ini menajdi salahsatu mesjid yang letaknya sangat strategis. Selain itu mesjid juga berada di kota dagang, yang memang sangat terkenal di propinsi Aceh. Jadi mesjid ini berada di tempat yang memang sangat banyak dikunjungi oleh para pelintas maupun yang ingin melakukan transaksi atau jual beli.

IMG_20250805_192600.jpg

Mesjid tampak dari samping kanan

Dengan letaknya yang sangat strategis serta bangunan megahnya yang membuat mesjid sangat banyak disinggahi untuk melaksanakan ibadah. Dan ini merupakan mesjid yang saya singgahi tatkala mau menunaikan shalat Magrib. Dan memang menjadikan tempat ini sebagai tempat kami melaksanakan shalat bersama, sebelum melanjutkan perjalanan kembali ke rumah.

IMG_20250805_190354.jpgIMG_20250805_190425.jpg

Suasana di area mesjid

Suasana di mesjid ini memang sangat ramai ketika kami singgah untuk menunaikan shalat Magrib. Baik penduduk lokal maupun para pelintas yang ingin melaksanakan shalat Magrib di mesjid yang berada di pusat kota Beureunuen ini. Baik yang datang dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Umumnya mereka datang bersama keluarga. Areal parkir yang sangat luas membuat kendaraan dapat parkir di halaman mesjid yang sangat luas.

IMG_20250805_190412.jpg

Menara mesjid

Mesjid ini mempunyai menara yang sangat tinggi yang berada di halaman mesjid. Dengan warna yang sangat indah, tatkala cahaya lampu menyinarinya. Bahkan di bagian bawah menara terdapat tempat wudhu yang bisa dimanfaatkan khususnya untuk kaum pria.

IMG_20250805_190459.jpg

Akses ke dalam mesjid

Untuk akses ke dalam mesjid dapat dilakukan dari tiga arah, sehingga sangat memudahkan para jamaah yang ingin masuk ke dalam mesjid. Ini yang membuat para jamaah dapat dengan mudah untuk masuk ke dalam mesjid dari tiga. Dimana ketiga arah tersebut tersedia fasilitas wudhu maupun kamar mandi baik untuk pria maupun wanita.

IMG_20250805_190528.jpgIMG_20250805_190554.jpg

Tempat wudhu

Untuk area wudhu baik pria maupun wanita terletak di bagian yang terpisah. Untuk pria ada tempat wudhu terbuka yang dikhususkan untuk pria. Sedangkan untuk tempat wudhu wanita tertutup. Hal ini untuk memberikan rasa nyaman bagi wanita ketika ingin mengambil wudhu. Ini merupakan bagian yang sangat penting yang menjadi perhatian dari pihak pengelola mesjid.

IMG_20250805_190601.jpg

Tempat istirahat

Bagi yang ingin beristirahat tersedia tempat istirahat yang letaknya di kiri depan mesjid. Tempatnya sangat nyaman untuk digunakan bagi siapa saja. Intinya fasilitas ini menjadi fasilitas pendukung yang memang diperuntukkan khusus bagi yang ingin menggunakan fasilitas yang disediakan pihak pengelola mesjid.

IMG_20250805_192105.jpg

Lampu hias dan platfon

Untuk lampu hias maupun platfon mesjid sangat indah. Walaupun hiasnya tidak besar, namun nilai artistiknya sangat tinggi. Karena lampu hias ini sudah lama sekali, bahkan lampu hias ini berasala dari eropa. Sedangkan untuk platfonnya berbahan kayu dengan warna yang sangat indah yang membuat mesjid ini semakin indah ketika kita memandangnya.

IMG_20250805_192129.jpg

Mimbar mesjid

Untuk mimbar mesjid juga sangat futuristik dengan gaya yang sangat indah. Serta berbahan kayu dengan warna cat seprti serat kayu jati yang memberikan nuansa keindahan akan karya dari bahan kayu jati. Letaknya di dalam mihrab yang diapit tiang yang sangat kokoh.

IMG_20250805_192402.jpg

Pendingin ruangan

Untuk pendingin ruangan mesjid yang mengusung konsep terbuka ini, menggunakan AC Portabel. Selain itu ada juga kipas angin yang di tempel di dinding mesjid. Hal ini untuk memberikan rasa nyaman bagi orang yang ingin melaksanakan ibadah. Intinya dengan adanya pendingin ruangan membuat siapapun akan merasa betah menggunakan fasilitas yang disediakan.

IMG_20250805_192411.jpg

Kaligrafi

Ada juga kaligrafi yang menghias bagian dalam mesjid. Ini merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari bangunan mesjid. Yang membuat mesjid ini semakin indah dengan kaligrafi yang memang sangat indah. Seindah bangunan mesjid yang menghiasi mesjid ini di malam hari.

IMG_20250805_192629.jpg

Kantor

Mesjid ini juga mempunyai kantor pengurus yang letaknya di bagian timur mesjid. Bangunan dua lantai yang membuat mesjid ini dapat menjalankan program maupun kegiatan administrasi mesjid. Hal ini tidak terlepas dari peran para pengurus mesjid yang membuat mesjid ini menjadi salahsatu mesjid yang mempunyai kantor yang terpisah dari bangunan mesjid.

Berikut beberapa informasi tentang mesjid ini:

  • Alamat:
    7XJG+MW6, Baroh Bar. Yaman, Kec. Mutiara, Kabupaten Pidie, Aceh 24151

  • Google Maps:
    https://maps.app.goo.gl/2RPKN6HdWCS9UggT6

  • Steem-atlas:
    [//]:# (!steematlas 5.28153101 lat 95.97754092 long Masjid Abu Daud Beureu'eh d3scr)

  • Buka 24 Jam

  • Kunjungan terakhir 05 Agustus 2025

Terimakasih kepada semua sahabat steemit yang telah singgah di post saya. Salam @muzack1.

Sort:  

Dear muzack1, excellent pin! Pin curated for Steem Atlas. We appreciate you pinning with us!

Pin stats:
🟢 Beneficiary: 10%
🟢 Delegator: ✓
🟢 Witness Vote: ✓

View your post on Steem Atlas here:
https://steematlas.com/@muzack1/masjid-abu-daud-beureu-eh-or-or-mutiara-pidie-aceh

STEEM ATLAS [20 Apr '25] : 21 Tips to Make Better Posts for Steem Atlas1000504810.png

Thank you for posting this on Steem Atlas.

https://steematlas.com/@muzack1/masjid-abu-daud-beureu-eh-or-or-mutiara-pidie-aceh


To help improve your posts on Steem Atlas, and increase your chances of winning in the Atlas Challenge, check out these 21 Tips.


Thank you for setting a beneficiary to @steem-atlas, it will help the project grow.

17568601230564346847569371337008.png

Curated by solaymann