The diary game//01-01-2025// Dinner With My Family And Happy New Year 🍜🎉🎊
Baiklah teman-teman steemit semua, dimalam tahun baru kami tidak banyak melakukan aktivitas seperti yang oranglain lakukan. Aku dan adik-adikku memilih untuk makan-makan bersama di restauran bakso. Malam tahun baru aku dan adikku sangat sederhana, sama seperti malam biasanya. Kami hanya melakukan yang layak kami lakukan, yaitu makan bersama. Sebelum kami pergi untuk makan ke restaurant, dirumah kami membuat kesepakatan bersama.
Adik perempuanku ingin makan dirumah, sedangkan adik lakiku ingin makan diluar supaya tidak perlu memasak. Dan ide adik lakiku sangat masuk akal, akhirnya kami setuju sama pendapat adik kami. Kami berangkat ke restaurant sekitar jam 09.15 waktu indonesia barat, setelah shalat magrib dan juga shalat isya. Di perjalanan kami juga saling berbagi pendapat tentang restaurant mana yang akan kami kunjungi. Adik perempuanku ingin makan bakso, sedangkan adik lakiku dan anakku ingin makan nasi ayam penyet.
Diperjalanan kami berhenti sejenak untuk memikirkan pendapat yang berbeda-beda ini. Akhirnya aku memutuskan untuk makan di restauran bakso yang serba ada. Aku memilih restaurant bakso yang juga menjual berbagai jenis makanan lain. Restauran yang aku pilih menjual bakso dan juga nasi seperti yang adik aku inginkan. Akhirnya kamipun tida di restauran pilihan aku. Tempatnya sedikit jauh dari rumah kami, perjalanan menuju ke restoran ini memakan waktu sekitar 30 menit.
Setelah sampai di restauran, kami langsung mencari tempat duduk yang nyaman untuk kami makan. Kemudian pelayan pun datang dsn membawa buku menu. Kami memilih-milih dan melihat-lihat dahulu tentang makanan apa yang akan kami pesan. Dan akhirnya kami memutuskan untuk memesan 3 mie bakso ayam dan 2 nasi ayam penyet. Setelah memesan, kami menunggumu pesanan kami dengan santai. Kami menunggu sambil bercerita tentang apa yang akan kami lakukan di tahun selanjutnya.
Dan pastinya ditahun baru ini, adik-adikku harus sukses dan hidup jauh lebih baik dari tahun sebelumnya. Dan aku juga berharap dan berdoa untuk diri aku, semoga ditahun baru full rezeki, full bahagia, full tercapai impian dan pastinya aku akan membuat anakku jauh lebih bahagia ditahun baru ini😇. Selamat tahun baru untuk semua teman-teman steemit ku. Semoga teman-teman steemit semua diberikan kesehatan dan rezeki yang melimpah ditahun baru ini ya☺️. Jangan lupa untuk hidup lebih baik lagi ditahun selanjutnya ☺️.
Disini makanan kami sudah siap, dan kami pun langsung menikmati makanan kami bersama-sama. Adik laki-laki ku sangat menikmati setiap suap nasi ayam penyet nya. Karena rasa sambal yang begitu pedas membuat dia mengeluarkan keringat saat menikmati makanannya. Sedangkan adik perempuanku, aku sangat bangga dengan dia. Dia mengutamakan mengasih makan anak aku dahulu sebelum dia menikmati makanannya. Sedangkan aku bisa makan dengan lahap dan tenang 😁😁.
Kami sama-sama menikmati makan-makan bersama di malam tahun baru ini. Tidak mewah, akan tetapi bagi kami ini adalah momen terindah. Aku berharap semoga ditahun kedepannya kami bisa berkumpul lagi seperti ini. Dan aku berharap semoga tahun baru ini dijauhkan dari musibah dan malapetaka. Baiklah aku lanjut aktivitas aku lagi, setelah selesai makan-makan, kamipun bergegas untuk pulang.
Kami pulang dengan perut yang sangat kenyang dan pikiran tenang. Dan kami pulang dengan penuh rasa kebahagiaan dan kepuasan. Setelah sampai dirumah, kami pun bisa tidur dengan nyenyak dan berdoa sebelum tidur. Berdoa agar bangun pagi dengan sehat dan bugar ditahun baru😇.
Adik laki-lakiku balik merantau
Pagi ini, setelah sekian lama dirumah akibat banjir dan longsor. Adik laki-lakiku akhirnya balik lagi ke tempat dia bekerja. Adik aku berangkat pagi-pagi pukul 07.00 waktu indonesia barat. Adik aku ini merantau di aceh tengah, yaitu di takengon. Kabarnya di takengon tengah berwaspada karena gunung burni telong sudah mengeluarkan asap. Aku berharap adikku selalu dilindungi oleh sang pencipta dan dijauhkan dari bahaya😌. Semoga adikku selamat sampai tujuan dan semoga impian-impiannya terwujud 😌. Dari desa kami menuju ke aceh tengah bisa menghabiskan waktu diperjalanan sekitar 6 sampai 7 jam. Semoga adikku selamat sampai tujuan😇.
Sekian dari diary aku, terimakasih banyak buat teman-teman steemit yang sudah selalu mendukung aku. Terimakasih banyak juga buat teman-teman steemit yang sudah setia berkunjung di blog aku dan membaca diary aku setiap hari. Jangan lupa like, komen dan share ya teman-teman steemit ku semua ☺️ bye.
Salam saya @Suryanii
