Dampak Corona, China Tak Ikut Kejuaraan Badminton Beregu Asia

in #dlike5 years ago (edited)

Shared From Dlike

Tim bulutangkis beregu dari China dan Hongkong mengundurkan diri dari Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia tahun 2020 di Manila, Fiilipina. Pengunduran diri mereka di picu oleh dampak dari virus corona sehingga tim dari China dan Hongkong tidak mendapatkan visa untuk masuk ke Filipina.

Kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia ini yang akan berlangsung dari 11-16 Februari 2020 ini merupakan turnamen penyisihan untuk mendapatkan tiket ke Thomas Cup dan Uber Cup. BWF sudah merusaha melobi pihak Filipina agar para pebulutangkis dan official dari kedua negara tersebut dapat mengikuti kejuaraan tersebut. Tetapi sampai saat ini dari pihak tuan rumah belum mendapatkan konfirmasi.

Sebelumnya Filipina sendiri sudah membuay aturan larangan masuk bagi warga China dan Hongkong ke negara tersebut. Apabila diperbolehkan masuk ke Filipina pun atlet dari China dan Hongkong akan terganjal dengan peraturan karantina 14 hari. Sehingga mustahil para pebulutangkis tersebut dapat bertanding pada kejuaraan Bulutangkis Beregu Asia tahun 2020 ini.


Shared On DLIKE

Sort:  

Kita upvote dan resteem yah ke ribuan follower.. :) Trims telah memvoting kami sebagai witness dan kurator anda.