Gotong royong adalah bentuk kerja sama untuk mewujudkan sesuatu tanpa ada imbalan

in #esteem7 years ago

Sahabat.
Hidup ini tidak semua hal kita mampu mnyelesaikan dengan sendiri-sendiri
Adakalanya kita butuh kerja sama dengan orang-orang disekitar untuk mewujudkan sebuah hasil yang bermanfaat dan mensejahterakan kita semua.
Dengan kata lain seperti bergotong royong, yaitu dapat diartikan sebuah bentuk kerja sama atau dengan jumlah kelompok masyarakat untuk menyelesaikan sebuah pekerjaan tertentu yang di anggap berguna dan kepentingan bersama.

image

Dengan bersama hal yang berat menjadi ringan, masalah yang besar menjadi kecil dan terselesaikan.
Atau dalam arti lain gotong royong dapat juga di artikan sebuah prinsip kerja sama, dimana sekelompok orang didalamnya dapat saling bantu membantu dan bahu membahu tanpa menerima imbalan secara langsung yang hasilnya untuk kepentingan bersama atau kepentingan umum.

image

Prinsip gotong royong sudah ada sejak zaman nenek moyang kita dan juga merupakan budaya bangsa indonesia yang dilakukan oleh seluruh kalangan masyarakat sesuai dengan kegiatan masing-masing daerah atau perdesaan.
Semangt bergotong royong harus kita terapkan dalam kepribadian masing-masing karena manusi adalah makhluk sosial dan membutuhkan kepada orang lain.

Dan bergotong royong juga merupkan salah satu bentuk penyesuain diri dalam hidup bermasyarakat guna menja hubungan seksama dan menguatkan hubungan antar sesama.
image

Dan tidak hanya itu gotong royong juga mmberi kita banyak manfaat diantaranya

  • menumbuhkan solidaritas dan kebersamaan.

  • meningkatan produkfitas kerja.

  • menghemat waktu dan tenaga produktivitas kerja.

  • mendorong timbulnya semangat kekeluargaan.

  • memperkukuh persatuan dan kesatua.

  • membantu umat manusia yang membutuhkan pertolongan atau bantuan.

  • mempererat tali persaudaraan.

  • dapat menjadikan pekerjaan berat menjadi ringan dan terselesaikan.

  • dapat memupuk kehidupan masyarakat berbangsa dan bernegara.

  • dan yang paling penting mendapat ridha dan fahala dari Allah Swt.
    Karena islam menganjurkan hidup dalam kesatuan umpama tubuh yang satu.

@abreck