Lebaran Bersama Ketupat Ketan

in #food6 years ago

image

Bagi umat muslim lebaran merupakan hari kemenangan setelah satu bulan berpuasa. Momen berkumpulnya keluarga disaat lebaran adalah saat-saat yang dinanti. Berbagai makanan dan kue pun disajikan untuk menyambut datangnya kerabat dan juga keluarga. Salah satu makanan khas yang hanya disajikan pada saat lebaran adalah ketupat.

For Muslims, Lebaran is a day of victory after a month of fasting. Moments of family gathering when Eid is awaited. Various foods and cakes were served to welcome relatives and families. One typical food that is only served when Lebaran is ketupat.

Ketupat pada umumya menggunakan beras sebagai bahan dasarnya. Namun berbeda dengan ketupat yang berasal dari Kalimantan Barat ini, orang menyebutnya dengan nama ketupat lemak. Pada ketupat lemak ini bahan yang digunakan bukan dari beras melainkan menggunakan ketan.

Ketupat generally uses rice as the basic ingredient. But in contrast to ketupat from West Kalimantan, people call it the name ketupat lemak. In this fat diamond the material used is not from rice but using sticky rice.

image
Source_image

Perbedaan lain ketupat lemak dengan ketupat pada umumnya terletak pada cara pengisianya. Apabila ketupat pada umumnya tidak boleh mengisi penuh beras ke selongsong, pada ketupat lemak ini justru ketan harus diisi penuh.

Another difference is that ketupat lemak with ketupat generally lies in how to fill it. If ketupat in general is not allowed to fill the rice fully into the sleeve, the ketupat fat should be filled completely.

Namun sayang, kini ketupat lemak tinggal namanya saja. Kini sudah jarang ditemukan ketupat yang mempunyai rasa sedikit asin dan juga berlemak tersebut. Tentu sangat disayangkan jika perubahan budaya berimbas pada musnahnya suatu budaya asli.

But unfortunately, now the fat diamond is just the name. Now it is rare to find a diamond that has a slightly salty and fatty taste. Of course it is unfortunate if cultural changes impact on the destruction of an indigenous culture.