Hasil Survey Steem Amal Terhadap Ibu Nurjani Yang Butuh Modal Usaha

in Steem SEA3 years ago (edited)

1623155864157-01.jpeg

Menindaklanjuti laporan dari @rastaufik10 dan @akbarrafs tentang sebuah keluarga yang membutuhkan modal usaha di Kabupaten Pidie, hari ini saya mengajak @rastaufik10 dan @akbarrafs untuk mendampingi saya melakukan survey terhadap keluarga Bapak Sulaiman dan Ibu Nurjani. Mereka satu keluarga yang memiliki nasib sangat miris untuk mencukupi kebutuhan hidup mereka sehari-hari. Bapak Sulaiman dan Ibu Nurjani tinggal di rumah yang sangat sederhana di Desa Blang Seupeng Kecamatan Peukan Baro Kabupaten Pidie, Aceh.

1623155733925-01.jpeg
Ibu Nurjani bersama cucunya Muhammad Arsya, ikut didampingi oleh @akbarrafs

divider-anroja.png

1623156106125-01.jpeg
Kondisi suami Ibu Nurjani (Bapak Sulaiman) yang menderita lumpuh dan terbaring di atas tempat tidur

Ibu Nurjani merupakan buruh yang bekerja sebagai pembuat emping melinjo. Sehari-hari dia bekerja membuat emping dari melinjo titipan pedagang setempat, dia mendapatkan upah 15.000/ perkilogram atas jasanya. Sehari dia hanya sanggup membuat 2 kilogram emping melinjo dengan pendapatan 30.000/hari ($2.1 USD). Sedangkan suaminya sudah terbaring di atas tempat tidur karena menderita lumpuh karena menderita stroke sejak 7 tahun yang lalu.

1623156003115-01.jpeg
Dapur untuk mengolah dan membuat emping melinjo

divider-anroja.png

1623211781500-01.jpeg
Sebagian emping yang sedang dikeringkan

Bukan hanya itu, Ibu Nurjani juga harus menanggung nafkah bagi keempat cucunya yang telah ditinggal mati oleh kedua anak perempuannya. Keempat cucu tersebut adalah Muhammad Aidil (12 tahun), Muhammad Alifin (9 tahun) dan Muhammad Alfan (7 tahun). Mereka bertiga telah ditinggal oleh ibunya Marlinda yang meninggal dunia sejak lima tahun yang lalu, sedangkan ayahnya sampai kini menghilang tidak ada jejak karena sudah lama tidak lagi pulang ke rumah menjenguk mereka. Kemudian ada lagi cucu ibu Nurjani yang tinggal bersamanya yaitu Muhammad Arsya (3 tahun) dari anaknya yang lain yaitu Marlina yang telah meninggal dunia dua tahun silam. Sedangkan suami Marlina yaitu sudah lama meninggalkan mereka.

1623156325211-01.jpeg
potret dapur dan kamar mandi di rumah Ibu Nurjani dengan latar belakang kedua cucunya yang sedang bercengkrama

Setelah melakukan survey, kami menuju ke Meunasah Blang Seupeng untuk menjumpai kepala desa yang kebetulan sedang ada kegiatan di tempat tersebut. Setelah menjelaskan maksud kedatangan kami, Kepala Desa Blang Seupeng Bapak T. Hamdan yang juga ikut didampingi oleh Sekretaris Desa Bapak Abdurrahman sangat mengapresiasi kedatangan kami dalam melakukan survey terhadap Ibu Nurjani, menurut mereka keluarga tersebut sangat layak mendapatkan bantuan modal usaha.

1623156424334-01.jpeg
Bersama Kepala Desa Blang Seupeng Bapak T. Hamdan (tengah) dan Sekretaris Desa Bapak Abdurrahman (kanan)

Berdasarkan hasil survey yang kami lakukan, Ibu Nurjani sangat layak mendapatkan modal usaha demi meningkatkan pendapatannya. Modal usaha yang dapat diberikan dalam bentuk pengadaan sejumlah melinjo yang setiap pagi di jual di Kota Beureunuen dan diserahkan kepada ibu Nurjani untuk dibuatkan menjadi emping. Kemudian emping melinjo tersebut dapat dijual kembali ke pedagang di Kota Beureunuen. Sehingga keuntungan yang diperoleh semakin tinggi. Perkiraan kasar dalam satu kilogram emping melinjo dia akan mendapatkan keuntungan sekitar 20.000 - 25.000 rupiah.

1623212175403-01.jpeg
Potret bahagia Ibu Nurjani menyambut kedatangan kami

divider-anroja.png

IMG_20210608_194114.jpg
Identitas calon penerima bantuan Steem Amal

Untuk Bapak Sulaiman yang menderita lumpuh, belum ada bantuan yang layak diberikan karena selama ini sudah tersedia kursi roda. Tapi kami telah memberikan amplop berisikan uang 200.000 rupiah untuk Bapak Sulaiman yang sumber dananya dari dana operasional @anroja untuk kegiatan Steem Amal.

Demikian laporan hasil survey yang kami lakukan. Terima kasih kepada @rastaufik10 dan @akbarrafs yang telah mendampingi saya dalam melakukan survey.

divider-anroja.png

Post terkait sebelumnya:

divider-anroja.png

Cc:
@el-nailul
@radjasalman
@nazarul
@heriadi

divider-anroja.png

50% payout untuk @steem.amal &
50% payout untuk dana operasional Steem Amal Wilayah Pidie


anroja.png

Sort:  

InsyaAllah semua akan berguna untuk ummat...👍👍

 3 years ago 

Aamiin YRA

Inilah sosok pemimpin yang dekat dengan rakyat. Begitu mendapat berita ada warga yang membutuhkan, langsung terjun ke lokasi dan cepat tanggap. Saya juga ikut bahagia saat melihat senyum tulus dari ibuk Nurjani, ketika sedang bersama babang yang puteh licen.

Semoga dimudahkan dalam segala urusan 😊

 3 years ago 

Aamiin, semoga kita terus dapat membantu orang-orang yang butuh bantuan adoe..

Amiin

Senang rasanya bisa membantu ibu Nurjani untuk membangun usaha beliau

 3 years ago (edited)

Semoga akan cepat terlaksana dalam waktu dekat.

Terimakasih untuk @rastaufik dan @akbarrafs yang telah memberikan waktu dan kasih sayang untuk ibu nurjani.

Salam cinta kami untuk mereka 🙏

Terima kasih juga untuk seluruh tim Steem Amal bang. Semoga kita selalu bisa membantu sesama.

 3 years ago 

Terima kasih adoe atas dukungannya.

Terima kasih kembali atas dukungannya bang

Terima kasih bang, telah merespon informasi dari kami dan mengajak kami mendampingi abang untuk melakukan survey ini.

 3 years ago 

Terima kasih atas kerjasamanya. Semoga ke depan semakin baik lagi..😀👍

Siap bang, aamiin...

Semoga amal kebaikan diterima oleh allah swt, dan semoga semakin banyak menebar kebaikan semoga allah mudahkan segala hal yang menyulitkan kita...

 3 years ago 

Aamiin, terima kasih bang atas dukungannya.

Mantap, memang nah agen rah selalu bisa diandalkan dari dulu 😂

Wkwkwkk

 3 years ago 

Mudah2an segera terlaksana peyaluran bantuannya... Amiiinn....

Setuju, memberikan modal sesuai keahliannya.

Saya dulu di Cirebon pernah mengajak ibu-ibu yang tinggal di sekitar rumah untuk membuat emping. Saya sebagai pemasok biji melinjo, setelah jadi emping saya juga penampungnya untuk di jual ke supermarket. Terkadang ada beberapa juga rumah makan yg memesan.

Semoga Bu Nurjani mendapat modal dan jalan usaha sesuai keahliannya.

 3 years ago 

Terima kasih atas dukungannya bu, semoga dimudahkan.. Aamiin.

Aamiin Insya Allah

 3 years ago 

Subhanallah.... sungguh mulia hatimu seluruh anggota Steem amal...

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 67666.95
ETH 3775.61
USDT 1.00
SBD 3.55