The Diary Game 08 Mei 2024 | Menikmati Air Kelapa Muda Dipinggir Pantai

in Steem SEAlast month

IMG_9717.jpeg

Assalamualaikum

Selamat pagi para sahabat steemian, semoga hari ini anda diberikan kesehatan yang baik oleh allah SWT. Supaya dapat melakukan aktivitas keseharian anda.

Pada pagi hari ini, cuaca sangat bersahabat. Setidaknya suhu nya cukup panas dan bagi anda yang ingin merawat kulit sepertinya bisa menghabiskan skincare anda jika panas terik matahari seperti ini. Pagi ini juga saya berencana untuk menjemur padi saya dibawah terik matahari agar nanti sore bisa digiling menjadi beras. Alhamdulillah dua hari yang lalu saya memanenkan padi disawah dan hari ini padi tersebut akan saya jadikan beras untuk dirumah sehari hari.

Inilah salah satu manfaat jika petani disawah mengalami masa panen, keadaan ini membuat petani senang karena mereka tidak perlu membeli beras lagi. Salah satu contohnya seperti saya pada pagi ini akan menjemur padi supaya bisa dijadikan beras. Kemudian saya pun mengambil karung padi dan menunpahkan semuanya pada tikar dan saya ratakan semua padi agar cepat terkena sinar matahari.

IMG_7009.jpeg

menjemur padi

Setelah menjemur padi, saya pun pergi memeriksa kebun tanaman cabe rawit saya yang kemarin sore sudah saya siram serta saya berikan pupuk untuk mereka. Dan pagi ini saya melihat keadaan tanaman cabe rawit sangat segar dan hijau. Saya pun tidak tahu apakah ini karena efek terkena pupuk kemarin sore.

IMG_7010.jpeg

setelah pemberian pupuk pada tanaman cabe

Kemudian, pada pukul 14.20 wib. Saya pergi ke lhokseumawe untuk membeli salah satu spare part kendaraan saya di salah satu toko spare part yang ada dilhokseumawe. Kemudian setelah membeli spare part tersebut, saya pun pulang dan melalui jalan pantai ujong blang.

Saya pun mampir sebentar disalah satu warung santai yang berada dipinggir laut pantai ujong blang. Sambil menikmati suasana pantai, saya memesan air kelapa muda segar disana. Walaupun terik matahari nya sangat terasa, tapi air kelapa muda bisa menyegarkan semuanya membuat dahaga hilang. Saya pun memandangi sekeliling pantai dan melihat para nelayan pergi mencari ikan menggunakan perahu kecil mereka ditengah matahari yang sangat terik ini. Merek tidak kenal lelah demi mencari nafkah untuk keluarganya dirumah.

IMG_9720.jpeg

IMG_9717.jpeg

pemandangan nelayan dan air kelapa muda

Setelah menikmati suasana pantai dan sebuah air kelapa segar, akhirnya saya pun pulang kerumah. Sekitar pukul 17.00 wib saya tiba dirumah. Kemudia saya pun melanjutkan aktivitas lain dirumah sebelum maghrib tiba.

Malamnya, sekitar pukul 20.00 wib saya pun pergi takziah bersama masyarakat desa ke tempat salah satu kerabat atau keluarga dari teman saya yang sedang berduka.

Terima kasih untuk anda para sahabat steemians, dan terima kasih juga atas kunjungan anda pada postingan saya ini. Sekian..

Wassalam

by: @assidiq
animasi-bergerak-garis-0058.gif

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 last month 
Club5050
DescriptionAction
Plagiarism-Free
Bot-Free
Verified User
Beneficiary Rewards
Support burnsteem25
Voting CSI?

Hai bang @siddiq, saya benar-benar menikmati tulisanmu yang mana dari pagi hari anda sudah menjemur padi, lalu memberikan pupuk untuk tanaman cabe rawit dan siang harinya membeli spare part kendaraan kendaraanmu. Dalam perjalanan anda juga sempat singgah di pinggir laut Ujong Blang untuk menikmati minuman kelapa muda, ini sungguh menarik.

Sepertinya bang @siddiq baru saja panen padi ya, mudah-mudah panennya melimpah dan selalu mendapatkan keberkahan dari Allah SWT
Sedikit saran bang, agar anda sering-sering mengunjungi postingan kawan-kawan lainya dan memberikan Voting kepada postingan yang berkualitas, sehingga CSI anda meningkat dan harusnya lebih dari 5.0. Terima kasih telah berbagi bersama di sini.

 last month 

Amiin ya allah, semoga doanya makbul.

Siap bapak. Terima kasih atas sarannya. Isnya allah akan dilaksanakan.

 last month 

Sama-sama bang

 last month 

Pade Kana,capli Kana,bek tuwo blo eungkot ilaot Mangat lengkap..😁

 last month 

Hahaha, siap gure. Ta laksanakan wkwkwkw

 last month 

Semoga sehat dan sukses selalu kawan untuk usaha sudah mantap cuma tinggal pendamping saja yang belum ada

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.028
BTC 66086.15
ETH 3548.75
USDT 1.00
SBD 2.58