The Diary Game - Rabu, 1 Mei 2024: Cetak Produk Seminar Hasil

in Steem SEA29 days ago


Cetak Produk Penelitian

Hai sahabat steemians. Apa kabar hari ini? Semoga sehat dan sukses selalu. Kali ini saya akan membagikan diary yang berjudul cetak produk menuju seminar hasil.

Berhubung hari ini merupakan hari libur nasional dalam rangka memperingati hari buruh atau lebih dikenal dengan May Day, saya agak lebih santai di rumah. Tidak aktivitas mengantar anak ke sekolahnya.

Sesuai jadwal, hari ini anakku, Bilal dan uminya akan mengikuti family gathering bersama Darma Wanita Persatuan IAIN Lhokseumawe. Kali ini mereka mengadakan kegiatan di Waterboom Taman Mangat Ceria. Bilal tentu saja sangat senang karena dapat mandi sepuasnya di waterboom tersebut.

Sekitar pukul 09.00 WIB, Bilal sudah siap menuju waterboom. Keceriaan terpancar dari wajahnya tatkala akan bergerak ke waterboom. Begitu sampai waterboom, Bilal sangat senang. Pukul 10.00 WIB sudah sampai waterboom. Waterboom tersebut memang dibuka sekitaran pukul 10.00 WIB.

Bilal dan uminya langsung masuk karena tiket sudah diurus oleh panitia. Begitu sampai, Bilal langsung mandi. Ini sesuatu yang sangat dinanti-nanti. Keceriaan dan kebahagiaan yang ditunjukkan sangat sepadan dengan keinginannya untuk mandi. Bilal memang sangat suka mandi.




Keseruan Bilal di Waterboom

Saya meninggalkan Bilal dan uminya di waterboom. Saya menuju Dr Kupi karena memang belum minum kopi dari rumah. Saya minum kopi di warkop tersebut hampir saban hari. Beberapa saat saya duduk, tiba-tiba Khairul, guru SMAN 1 Sawang bergabung. Kami bicara seputaran liburan.

Pukul 12.00 WIB bergabung pula bu Syamsiah Ismail. Beliau baru pulang dari Takengon. Oma ini sangat luar biasa. Sendirian dia nyetir mobil menuju dan pulang dari Takengon. Oma yang masih fresh.

Kami membicarakan seputaran IGI dan penulisan buku. Terang saja, oma dan saya memang sangat menyukai dunia literasi. Saya merekomendasikan salah satu penerbit langganan saya untuk penerbitan buku Oma.

Saat azan Zuhur, kami membubarkan diri. Saya menuju SPBU untuk isi minyak. Selain itu, saya membeli kertas A4 untuk keperluan pencetakan produk penelitian saya. Saya harus mencetak produk saya lebih awal agar tidak diburu waktu saat keluar jadwal seminar hasil (semhas).




Ngopi Oma dan Khairul

Setelah makan dan salat, saya memulai pencetakan produk menggunakan printer. Agak butuh waktu lama untuk proses pencetakan ini. Apalagi jumlah eksemplar yang harus mencapai 7 eksemplar cetak.

Pukul 15.00 WIB, saya hentikan cetak produk untuk jemput Bilal. Sepulang dari sana saya lanjutkan mencetak produk. Sore hari sekitar pukul 17.00 WIB, saya bermain futsal di Kawasan Cunda.

Pada malam hari selesai salat Isya, saya melanjutkan mencetak produk penelitian. Perkiraan asaya proses percetakan ini akan berakhir besok pada Kamis (2/5/2024).

Demikian diary saya pada hari ini. Semoga bermanfaat.

@darmawanbuchari

About Me

Thank You and Be Useful

Sort:  
 29 days ago 

Nyan yang hana betoi, ngopi ngon khairul pakon hana ajak lon

 29 days ago 

huahua, liburan droeneuh mungkin hana di tempat hahaha

 29 days ago 

Kakeuh lah, singoh lheuh upacara hardiknas ta jadwal kembali

 29 days ago 

Oh siap, lon cit inan sabe absensi hahaha

Coin Marketplace

STEEM 0.33
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 67508.70
ETH 3753.40
USDT 1.00
SBD 3.73