The Diary Game 4-1-2023 || Menghadiri Undangan Maulid

in Steem SEA5 months ago (edited)

IMG_0668.jpeg


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Apa kabar semuanya? Semoga kalian sehat selalu, semoga kalian tidak pernah bosan membaca postingan saya.

Saya ingin mengucapkan salam hormat kepada @anroja selaku admin di komunitas yang luar biasa ini, dan hormat saya juga kepada seluruh moderator yang ada di komunitas ini.

Hari ini saya bangun pagi pukul 05.00, kemudian saya langsung bergegas menuju kamar mandi untuk berwudhu, setelah itu saya langsung shalat. Setelah itu, saya mengaji dan mengulang hafalan kosa kata bahasa Arab agar memudahkan saya berbicara bahasa Arab dengan lancar.

Setelah itu, saya membersihkan rumah. Saya menyapu lantai, mengelap debu, dan menyapu halaman. Kemudian ibu saya mengajak saya sarapan pagi bersama. Setelah sarapan, saya berolahraga sekitar 15 menit. Setelah itu saya beristirahat dan meminum air putih.

Hari ini saya berencana untuk menghadiri acara maulid nabi saw. di dayah Riyadhatul Qulub. Karena saya ingin menghadiri acara maulid, saya harus bersiap-siap terlebih dahulu. Setelah bersiap siap, saya menunggu ibu saya yang sedang bersiap-siap. Saya pergi bersama ibu saya ke acara maulid. Setelah beberapa menit ibu saya bersiap-siap, akhirnya beliau pun siap. Kami pun berangkat bersama dengan menggunakan motor.

Kebetulan jarak Dayah dengan rumah kami tidak terlalu jauh. Oleh karena itu, kami pergi hanya menggunakan motor. Hari ini cuaca sangat terik. Oleh karena itu, Ibu saya membawa motor sedikit cepat agar kami tidak kepanasan. Sekitar 3 menit kami melakukan perjalanan, akhirnya kami pun tiba di tempat tujuan. Kami pun langsung memarkirkan motor di tempat parkir. Setelah itu, kami pun masuk ke dalam dayah. Hari ini saya banyak menjumpai teman lama saya di acara maulid. saya pun menyapa teman lama saya dan mengobrol tentang keadaan satu sama lain karena kami jarang bertemu.
Inilah acara maulid di dayah Riyadhatul Qulub:


IMG_0668.jpeg


IMG_0669.jpeg


IMG_0663.jpeg


IMG_0679.jpeg


IMG_0662.jpeg


Setelah beberapa menit mengobrol dengan teman lama, saya pun memakan makanan kenduri maulid. Saya memakan makanan bersama ibu saya di tenda yang sudah disediakan.
Ternyata ramai sekali yang menghadiri acara maulid di Dayah ini. Semoga acara ini menjadi berkah.


IMG_0670.jpeg
Memakan makanan maulid


IMG_0672.jpeg
Lauk yang saya ambil


Setelah memakan makanan, saya pun duduk di kursi bersama ibu saya sambil berfoto-foto. Kami tidak pulang lebih dulu karena kami ingin melihat acara ini. Banyak sekali santri di sini walaupun sebenarnya Dayah ini belum lama didirikan. Adik saya adalah alumni dari Dayah ini, ia belajar di sini sekitar 3 tahun. Dayah ini merupakan Dayah terpadu, di sini tidak hanya banyak pelajaran agama saja tetapi juga pelajaran pelajaran lain. Seperti sains, ilmu sosial, olahraga, matematika, dan lain sebagainya.


0CF5A456-05E5-4190-81C7-EE9EB124DEB4.jpeg
Berfoto bersama ibu


Setelah beberapa menit kami duduk di kursi. Kami pun memutuskan untuk pulang ke rumah. Kami langsung mengambil motor di tempat parkiran dan langsung pulang ke rumah. Sesampainya di rumah, kami pun beristirahat sejenak. Setelah beberapa menit beristirahat, terdengar suara adzan berkumandang. Saya pun langsung bergegas menuju kamar mandi untuk berwudhu dan langsung shalat zuhur.

Setelah shalat, Saya ingin melanjutkan payet baju yang kemarin belum selesai. Karena kemarin saya ada kegiatan dadakan. Saya pun langsung mengambil baju dan memayet baju. Saya melakukan payet baju sekitar 2 jam. Kegiatan payet baju sangat melelahkan namun saya suka. Saya menyukai payet baju karena hasilnya membuat baju semakin cantik dan elegan.


IMG_0690.jpeg
Memasang payet baju


Setelah membuat payet baju, saya merasakan sakit punggung akibat duduk terlalu lama. Memang wajar harga payet baju mahal karena selain mahal bahannya, membuat payet baju sangat melelahkan karena harus memasang manik-manik payet secara satu persatu.

Tak lama kemudian terdengar suara adzan, saya pun langsung meletakkan baju yang saya payet walaupun tidak selesai dan langsung shalat asar. Setelah shalat, saya membersihkan rumah dengan menyapu dan mengepel lantai. Kemudian saya beristirahat sejenak, setelah itu saya mencuci piring yang sudah menumpuk di wastafel. Setelah mencuci piring saya meletakkan piring-piring ke dalam rak piring.

Kemudian saya beristirahat, dan tak lama kemudian terdengar suara adzan berkumandang. Saya pun langsung menunaikan salat Magrib. Setelah shalat magrib saya berdoa dan mengaji sampai terdengar suara adzan isya. Kemudian saya melakukan salat Isya, setelah itu saya membuat diary saya untuk saya posting di komunitas yang luar biasa ini.

Sekian diary saya hari ini, saya meminta maaf jika terdapat kekeliruan dalam penulisan. Semoga kalian menyukai postingan saya, terima kasih kepada admin dan seluruh moderator yang telah membimbing saya. Sekian dari saya, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Sort:  
 5 months ago 

mohon untuk tidak menggunakan tag krsuccess karena itu di anggap bitbot

 5 months ago 

Baik pak, maaf saya tidak tahu🙏🏻

Congratulations!

Your post has been upvoted by @steemladies.
The community where the Steemian ladies can be free to express themselves, be creative, learn from each other, and give support to their fellow lady Steemians.

Manually curated by patjewell for Steem For Ladies

Steem For Ladies

 5 months ago 

Thank you very much

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 71055.62
ETH 3810.07
USDT 1.00
SBD 3.47