BETTERLIFE THE DIARY GAME | KAMIS 30 NOVEMBER 2023 | AKTIVITAS DI AKHIR PEKAN

in Steem SEA6 months ago

Assalamualaikum

Apa kabar sahabat Steemeans semuanya? semoga kita selalu dalam keadaan sehat dan semangat dalam menjalani semua aktifitas. Kembali lagi bersama saya @nanda.steem di platform yang luar biasa ini.

Pagi dengan suasana yang sangat dingin, saya di kejutkan oleh suara alarm yang nyaring pas ditelinga. Jam sudah menunjukkan pukul 05.58, saya bergegas bangun dari tempat tidur untuk menunaikan ibadah shalat subuh. Setelah shalat saya menyempatkan diri untuk membaca Al-qur'an. Setelah selesai saya pergi ke dapur untuk menyiapkan bekal untuk Naila.

Pada pukul 07.45 Naila dan Izza sudah rapi dan wangi siap untuk berangkat ke sekolah. Walaupun Izza tidak sekolah namun ia sangat semangat bangun dan mandi di pagi hari agar bisa ikut mengantarkan Naila ke sekolah. Sampai di sekolah sudah banyak anak-anak yang berada di halaman sekolah, sehingga Izza tertarik untuk ikut bermain bersama mereka, maka saya tidak langsung pulang. Tidak lama kemudian bel tanda bermain selesai pun berbunyi, guru mengumpulkan anak-anak dan mengatur barisan untuk melakukan senam pagi, dan Izza pun sudah mau untuk pulang.

IMG20231130075842.jpg

IMG20231130080125.jpg

IMG20231130075929.jpg

IMG20231130075710.jpg

Setelah dari sekolah saya melanjutkan untuk berbelanja persiapan berjualan, setelah seminggu lebih kami libur maka hari ini kami kembali berjualan. Setelah semua belanjaan sudah siap saya pun pulang ke rumah. Sampai dirumah saya dan @dek.pah turun ke dapur untuk mempersiapkan menu makan siang. Setelah memasak kami langsung bersiap-siap untuk pergi ke gerai.

IMG20231130082518.jpg

Sampai di gerai jam menunjukkan pukul 10.07 maka kami langsung menyiapkan bahan-bahan untuk di goreng karena suadah ada pelanggan yang menunggu. Hari ini walau pun kami sudah lumayan lama vakum, Alhamdulillah masih ada pelanggan yang merindukan gorengan kami.

IMG20231130163000.jpg

Jam sudah menunjukkan pukul 12.55, saya berencana untuk pulang kerena ada undangan takziah, maka sanapai di rumah saya langsung shalat dan bersiap-siap. Tidak lama menunggu mobil yang akan kami tumpangi pun datang dan kami langsung berangkat.

Setelah pulang dari takziah saya kembali lagi ke gerai karena hari sudah mulai gelap, kami pun berberes supaya bisa segera pulang ke rumah. Ketika hendak pulang, ada tetangga rumah yang berjualan ikan dekat gerai menawarkan ikan tongkol, maka kami memutuskan untuk membuat mie Aceh dengan toping ikan tongkol. Saya pun langsung pergi ke tempat langganan kami beli mie Aceh. Mie Aceh di sana sangat enak.

IMG20231130181208.jpg

Pada malam hari setelah saya shalat dan membaca yasin, saya juga tidak lupa mengajarkan Naila membaca Iqra' dan bacaan dalam shalat. Setelah selesai belajar Naila dan Izza kembali bermain sampai mereka puas.

Setelah menidurkan anak-anak saya pun berkesempatan membuka steemit dan segera mengambil waktu untuk menulis cerita @thediarygame untuk mengikuti kontes yang diselenggarakan oleh @stemblog.

Sampai di sini dulu cerita saya hari ini semoga bermanfaat untuk teman-teman steemit semuanya tanpa kalian diary ini tidak ada artinya. Selamat beristirahat, sampai jumpa di lain kesempatan.

WASSALAM

Teruslah berkarya di dunia Steemit karena berkarya bisa memberikan kamu energi positif yang dapat membuatmu menjadi pribadi yang lebih hebat.

Terimakasih saya kepada kakanda
@anroja
@herimukti
@ikhsan01

Dan kepada seluruh anggota komunitas @steem.sea yang terus mendukung dan membimbing saya untuk menghasilkan karya terbaik di steemit.

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 67653.09
ETH 3789.60
USDT 1.00
SBD 3.50