Mengikuti Seminar Beasiswa LPDP & Beasiswa BPI Tahun 2024 Serta Foto Bareng Direktur LPDP & PIC BPI | 6 Oktober 2023

in Steem SEA6 months ago

image.png

Halo sTeeMians Friends..

Bagaimana kabarnya hari ini? Apakah Rabu ini lumayan hectic? Semoga semuanya dalam keadaan sehat dan juga baik yaa, dilimpahkan rezeki dari hal yang tak disangka-sangka, Aamiiin. Sudah lama tidak bersua sobat sTeeMians, Alhamdulillah agak sibuk dalam beberapa pekan ini, siap KKN dan saya baru saja terpilih menjadi salah satu Finalis Duta Inspirasi Indonesia (DII) Se-Indonesia mewakili Provinsi Aceh. Bantu doanya ya sobat, semoga bisa mewakili Aceh nantinya dan menyebar banyak kebermanfaatan.. Aamiiin

Nah, sempat tersimpan memori yang sangat berkesan di Kamis tanggal 6 November kemarin nih. Mengikuti seminar Beasiswa yang saya incar-incar yaitu LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) dan juga BPI (Beasiswa Pendidikan Indonesia) yang dihadiri oleh Direktur Beasiswa LPDP langsung yakni Bapak Ir. Dwi Larso, MSIE, Ph.D dan PIC BPI yakni Kak Ratna Prabandari. Eits seminar kali ini dihadiri oleh Rektor Universitas malikussaleh yakni Pak Dr.Ir.Herman Fithra, M.T., IPM., ASEAN Eng.

Selain pemateri hebat di atas, juga hadir Alumni LPDP dan juga Mata Garuda Aceh. Kami belajar banyak disana, sampai adanya tahap diskusi dengan para Alumni LPDP yang dibuat perkelompok dan bisa tanya banyak disana seputar beasiswa dan dokumen persyaratannya.

image.png

Sebenarnya, saya terkagum-kagum dengan seminar kali ini. hampir tidak nyangka karena bisa berjumpa langsung dengan Direktur Beasiswa LPDP yang saya idam-idamkan dan Bismillah jadi Awardeenya di kemudian hari. Materi yang disampaikan tentunya seputar Beasiswa LPDP dan di kategori Prasejahtera, saya cukup fokus menyimak. Dikarenakan sasaran pendaftarnya memang sejalan dengan keadaan ekonomi keluarga saat ini (Penerima Bansos PKH dan BPNT).

image.png

Dan Alhamdulillahnya, syarat bahasa juga tidak terlalu tinggi seperti yang versi regulernya. Kalau ingin megambil program Magister ke LN (Luar Negeri) hanya mempersiapkan 500 skor TOEFL ITP sedangkan untuk IELTS nya Band 6.0 (tergantung kampus juga siih..), but intinya tidak terlalu memberatkan, apalagi kalau First Graduate di dalam keluarga yang melanjutkan sekolah ke jenjang Magister, itu sangat diutamakan.

Kalau untuk BPI sendiri, itu hampir sama seperti LPDP. Karena BPI merupakan perluasan dari LPDP. Kalau Kak Ratna bilang “Adiknya si LPDP ini si Beasiswa Pendidikan Indonesia”. Jadi untuk BPI ini akan saya jadikan opsi nantinya jika pas daftar LPDP, tidak lolos hehe.. btw materinya juga tidak dikupas banyak, dikarenakan waktu para pemateri hebat ini sudah mepet.

Agak sedih dikarenakan tidak bisa bertanya saat dibuka forum diskusi, agak telat sedetik saat mengangkat tangan. Alhasil cuma 5 pertanyaan dan setelah sesi Tanya-jawab berakhir, mereka lanjut ke tempat berikutnya, Bandara juga sudah menunggu katanya. Lumayan hectic sebenarnya, banyak yang ingin bertanya langsung dan berfoto di luar.

Saya pun lari dari tempat duduk dan menghampiri mereka di luar yang kebanyakan para awardee LPDP dan BPI sudah mengantri untuk meminta foto bareng. Setelah melihat mereka, langsung salam sekaligus perkenalan singkat bahwa ingin mengikuti jejak para awardee berikutnya. Pak Dwi dan Kak Ratna sangat humble orangnya, Kak Ratna said “Daftar aja dulu, ikuti step by stepnya, ga lolos nanti, daftar lagi dan lagi, jangan menyerah juga. Semester 7 masih banyak waktunya untuk mempersiapkan banyak hal”.

Pak Dwi said “Silahkan daftar nanti setelah lulus, ini ada para awardee juga, belajar dari mereka” Baik pak jawab saya. Bismillah ya sobat sTeeMians, bisa jadi salah satu penerima beasiswa yang dananya tu gak main-main, sampai triliyunan loh.. tapi ya harus belajar, gak boleh bermalas-malasan, bekalnya juga dibanyakin.. (self reminder heheh)

image.png

So.. it's been a while, sTeeMians friends, Thank’s for coming to my post. And see you in the next part guys 

Best regards! ninaa04

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

 6 months ago 

Seminar yang sangat bagus untuk diikuti, belajar ilmu baru dari orang yang sudah sukses secara langsung lewat seminar adalah jalan pintas untuk menuju kesuksesan

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 69149.45
ETH 3824.39
USDT 1.00
SBD 3.50