The Diary Game hari Selasa 3 Agustus 2021 "Membantu Kegiatan Vaksinasi"

in Steem SEA3 years ago

Hello steemian semua!

Hari ini kakak sepupu ku meminta aku untuk membantu meng-input data warga yang vaksinasi di Pondok Kelapa Town Square. Aku rasa itu bukan ide yang buruk untuk mengisi waktu luang ku. Akhirnya aku menyetujui nya dan segera bersiap untuk pergi. Dan tidak lupa aku mengenakan masker double😉

IMG20210802121429_01.jpg
Aku berangkat menuju Pondok Kelapa Town Square

Aku diantar oleh Bang Arip menuju Pondok Kelapa Town Square yang berjarak sekitar 900 meter dari rumah. Setelah sampai aku menelpon kaka sepupuku untuk mencari keberadaan nya. Namun ia tidak kunjung menjawab pesanku. Akhirnya aku masuk lewat pintu dekat perkiran menuju swalayan yang berada di lantai dasar untuk bisa menuju tangga.

IMG20210802121601.jpg
Aku sampai di pintu utama Pondok Kelapa Town Square

Disana sangat ramai, aku pun kebingungan harus menuju kemana. Akhirnya ku beranikan diri untuk bertanya pada security. Dan sang security mengarahkan aku untuk ke lantai 2. Aku lantas menuju lantai 2 namun tetap tidak menemukan kaka sepupuku. Aku frustasi dan bertanya lagi pada security yang ada di lantai 2. Dan dia mengarahkan ku pada suatu meja yang berisi beberapa orang dengan laptop di hadapannya.

IMG-20210802-WA0012.jpeg
Tempat yang di tunjuk security lantai 2

Aku pun bertanya pada salah satunya. Dia seorang perempuan, aku tidak tahu dia berapa tahun. Akhirnya aku memanggilnya dengan sebutan 'Kak'. Sungguh kaget saat dia menoleh ke arah ku ternyata dia teman SD ku. Akhirnya dia mempersilahkan aku untuk duduk di sampingnya. Sambil aku menyiapkan laptop yang ku bawa di totebag.

IMG-20210802-WA0015.jpeg
Aku menyiapkan laptop

Setelah itu ada seorang ibu-ibu yang mengajarkan aku, mulai dari membuka link sampai login ke akun bpjs untuk mendapatkan tiket vaksinnya. Aku sangat berterima kasih karena banyak orang baik yang membantuku.

Cukup lelah mendata kurang lebih 1100 orang. Tapi tidak apa karena aku senang bisa terlibat dalam acara sosial seperti ini. Meskipun tidak di gaji, aku tetap senang bisa berpartisipasi dalam hal baik seperti vaksinasi.

IMG_20210802_135455_672.webp
Foto selfie ku di sela-sela meng-input data

Aku tidak mendapatkan jatah makan siang namun aku mendapatkan snack yaitu jasuke alias jagung susu keju. Apakah kalian menyukai nya? Aku tidak begitu suka jadi aku tidak memakannya dan ingin ku bawa pulang untuk adikku.

IMG_20210803_224941_885.jpg
Foto jasuke disamping laptopku

Finally, setelah 3 jam akhirnya orang-orang yang mengantri untuk vaksin sudah selesai. Itu berarti tugas ku juga sudah selesai. Aku pun merapihkan laptopku dan menaruhnya kembali ke dalam totebag. Aku juga sudah meminta abangku untuk menjemputku.

IMG-20210802-WA0023.jpeg
Sudah tidak ada antrian lagi

IMG-20210802-WA0028.jpeg
Laptopku sudah berada di dalam tote bag

Sebelum pulang, aku mengambil beberapa gambar dari lantai 2. Aku rasa tempat ini sangat bagus jadi agak disayangkan jika tidak di abadikan.

IMG20210802154634.jpg
Pemandangan dari lantai 2

IMG20210802154644.jpg
Suasana di lantai 2

IMG-20210802-WA0030.jpeg
Foto di lantai 1

Setelah sampai di rumah. Aku segera berganti pakaian dan mandi agar tidak membawa virus-virus jahat itu ke rumah. Selesai mandi ayah ku memarahi ku karena aku pergi tanpa izinnya. Dan ia juga melarangku untuk pergi kesana lagi karena khawatir aku akan tertular virus Corona. Akhirnya dengan berat hati aku menuruti perkataan nya walaupun dalam hati kecilku aku sangat ingin membantu disana lagi.

Terima kasih sudah membaca ceritaku hari ini. Stay Safe All💛✨

Sort:  
 3 years ago 

menarik sekali kegiatan nya, membantu adalah hal yang jarang orang mau

terima kasih banyak🙏

 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

terima kasih banyak atas support nya terhadap postingan saya 🙏

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 70572.77
ETH 3817.08
USDT 1.00
SBD 3.53