The Diary Game: Merayakan Acara Maulidil Rasul di Dayah Khairul Huda, Gampong Blang Krueng Pasee (09/01/2022)

in Steem SEA2 years ago

AddText_01-09-07.54.40.jpg

Selamat malam teman-teman steemian !!!

Semoga kita semua diberikan kesehatan dan keberkahan sehingga bisa terus menjalankan aktifitas sebagaimana biasanya dan juga bisa tetap terus memberikan warna yang positif di platform steemit ini.

Pada postingan ini izinkan saya untuk menceritakan rangkaian aktifitas saya pada kemarin hari yang saya tulis dengan mengikuti alur diary game sebagaimana banyak dituliskan juga oleh teman-teman di komunitas Steem sea.

HNWT6DgoBc14riaEeLCzGYopkqYBKxpGKqfNWfgr368M9WWGuy492D4VXuu8sdj2HWcZk3XoHFHADydTo7DsdfoHRHAoZZmPmRieZSTS1PfWDnUVFkd3SiCHyoC.png

Minggu (09/01/2022), semenjak semalam kami warga gampong blang dan sekitarnya terutama para pemuda dan juga tokoh-tokoh gampong ikut bersama-sama bergotong royong menbantu persiapan kelancaran acara maulidil rasul di dayah khairul huda dimana kebetulan juga daya tersebut terletak di samping rumah saya. Hingga pukul 02.00 wib, beberapa pemuda diantaranya @aril.hatake @klen.civil @fajrulakmal99 @jcorner @akmal01 @adivender @burong88 dan warga nampak masih begadang memotong-motong daging sapi dan juga memasak di dapur umum untuk acara besok, saya pun ikut membantu alakadar sebisanya meskipun tidak turut memotong daging akan tetapi saya ikut meramaikan supaya mereka yang masih bekerja tidak bosan dan ada yang menemani.

IMG_20220108_233134.jpg

IMG_20220108_233102.jpg

HNWT6DgoBc14riaEeLCzGYopkqYBKxpGKqfNWfgr368M9WWGuy492D4VXuu8sdj2HWcZk3XoHFHADydTo7DsdfoHRHAoZZmPmRieZSTS1PfWDnUVFkd3SiCHyoC.png

Menjelang pagi hari, setelah melaksanakan shalat subuh saya turut melihat-lihat persiapan didayah khairul huda, beberapa orang mulai nampak masih bekerja terutama bagian dapur, akan tetapi menjelang pukul 09.00 wib hujan sempat mengguyur yabg membuat acara sedikit ditunda, namun akhirnya setelah reda acara pun dimulai pada pukul 10.00 wib.

IMG_20220109_111553.jpg

IMG_20220109_111655.jpg

Saya sendiri awalnya ikut membantu menerima tamu undangan, bersama teman-teman pemuda yang lainnya kami silih berganti mengarahkan para tamu undangan untuk memasuki area acara di dayah khairul huda.

HNWT6DgoBc14riaEeLCzGYopkqYBKxpGKqfNWfgr368M9WWGuy492D4VXuu8sdj2HWcZk3XoHFHADydTo7DsdfoHRHAoZZmPmRieZSTS1PfWDnUVFkd3SiCHyoC.png

Acara berlangsung sangat meriah dan hikmat, dimana tampak saudara @ramadhan98 sebagai pembawa acara, acara dimulai oleh kata sambutan dari pimpinan dayah khairul huda abati Tgk.Muhammad Yanis, yang juga merupakan abang kandung dari @elrazi selaku salah satu dewan guru di dayah khairul huda.

Para tamu undangan datang dari berbagai daerah, mulai dari alumni dayah lueng angen, pimpinan dayah, dewan guru, wali murid santriwan/santriwati dan juga beberapa tokoh gampong sekitar.

IMG_20220109_120129.jpg

IMG_20220109_131344.jpg

Saya juga berkesempatan berjumpa dengan salah satu teman dekat saya semenjak Sma dulu, bahkan beliau ini sudah menjadi teungku di gampong dia tinggal, sempat kami berbincang-bincang sebentar dan mengingat kenangan jaman sma dulu sebelum akhirny beliau pamit dulu karena hendak menemani abu untuk menyantap makan siang, dan saya pun meminta beliau untuk berfoto sebentar.

HNWT6DgoBc14riaEeLCzGYopkqYBKxpGKqfNWfgr368M9WWGuy492D4VXuu8sdj2HWcZk3XoHFHADydTo7DsdfoHRHAoZZmPmRieZSTS1PfWDnUVFkd3SiCHyoC.png

Pukul 12.30 wib tanpa terasa acara pun sudah selesai dan para tamu dipersilahkan untuk menyantap hidangan, antrian panjang tidak terlalu terkendala karena ada beberapa tempat bagi para tamu melakukan antrian makan siang, dan terkhusus untuk tamu khusus, disediakan tempat diatas balai pengajian dengan hidangan yang sudah dipersiapkan.

Berikut beberapa foto kegiatan maulidil rasul tadi siang pada saat acara menyantap makanan.

IMG_20220109_130934.jpg

IMG_20220109_124156.jpg

IMG_20220109_133557.jpg

Berfoto bersama Abu cut Lueng Angen

HNWT6DgoBc14riaEeLCzGYopkqYBKxpGKqfNWfgr368M9WWGuy492D4VXuu8sdj2HWcZk3XoHFHADydTo7DsdfoHRHAoZZmPmRieZSTS1PfWDnUVFkd3SiCHyoC.png

Demikian saja aktivitas saya pada hari senin (22/11/2021), apabila banyak kekurangan dan kesalahan dalam penulisan ataupun tutur bahasa yang salah dalam penulisan saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Teman-teman boleh memberikan kritik beserta saran dengan cara yang sopan dan membangun sehingga nantinya tulisan postingan saya di platform ini bisa terus saya perbaiki lagi menjadi lebih baik.

Terimakasih saya kepada :

@anroja
@radjasalman
@nazarul
@muzack1
@el-nailul
@ernaeningsih
@pennsif

Salam hangat @taqdirul94

images (1).png

2ieXy5AJoW1wyFA5TnNoZvHVzPDZiCc5XxQpvSU8tekNYZ8KJAFU3AyDyGNKE5Xw3cukSogL1HY8QXhwc5farxaz2aoUqWz6xaodrhcgzCNEqg3egToAW1o1jozxWL...KTeM12Y4Ln5t7wefzdgkmhHeqEBTvBzkhsapWfCRh3YzxDrbviAy8iekJpTtNpaRGF9H3Q2ovCPQUPXwi7v23BVAfvCGozjjzNq8eh3wmTpC4g52DfiUhL8XRw.gif

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 61377.55
ETH 3432.53
USDT 1.00
SBD 2.52