The economic diary game,Selasa, 19-Desember-2023 || Harga bahan pangan melambung, pasar sepi pembeli

in Steem Entrepreneurs5 months ago

Hai sobat steemian semuanya. Semoga kita senantiasa di berikan kesehatan, agar bisa melakukan berbagai kegiatan penting dalam kehidupan sehari-hari. Amin

Dalam kehidupan sehari-hari, kita tentunya tidak lepas dari masalah ekonomi, baik dan buruknya perkembangan ekonomi sangat tergantung pada kestabilan harga bahan pokok di pasar.

Jadi hari ini saya @cekbram, ingin berbagi sedikit informasi tentang keseharian saya dalam tema diary economic.

The Economic Diary Game

Jam menunjukkan pukul 07 pagi, Sudah kewajiban saya sebagai seorang kepala keluarga untuk bekerja demi mencukupi kebutuhan sehari. Toko bumbu sufi Ali yang ada di pasar induk kota Lhokseumawe, adalah bagian penting bagi ekonomi saya, karena di situlah saya bekerja.Lokasi

Jam 8 saya dan teman sepekerjaanpun mulai buka toko untuk mempersiapkan barang dagangan, mulai dari menghaluskan bumbu, menata barang dan lain sebagainya. Sekitar 2 jam lebih semuanya selesai. Dan mulai menunggu pelanggan datang.

IMG20231219114821.jpgIMG20231219105322.jpg

suasana di toko

IMG20231219114801.jpg

jalan di pasar yang begitu sepi

Beberapa bulan terakhir memang pasar sangat lah sepi, rata-rata penjual mengeluh karena minimnya pembeli, sedangkan harga barang kian melambung. Mungkin itu menjadi salah satu faktor sepi pembeli di setiap pasar.

Sahabat steemian bisa melihatnya, betapa sepinya keadaan pasar, bahkan di jalan saja yang biasanya padat dengan kendaraan, kini bagaikan kota tak berpenduduk. Begitu sepinya. Bagaimana dengan ekonomi kita. Kemana para pemimpin yang katanya bisa menstabilkan perekonomian rakyat. Hanya waktu yang bisa menjawab.

IMG20231219145000.jpg

Jam 2 siang ba'da salat dhuhur saya kembali ke toko setelah istirahat selama ±1 jam. Saya kembali melakukan rutinitas untuk berjualan.

Sambil menunggu pelanggan datang, saya pun melakukan apa yang bisa saya lakukan di toko. Seperti pajang barang dagangan, agar pelanggan mudah dalam memilih.

Karena keadaan yang begitu sepi, tidak terasa azan ashar pun berkumandang, lantas saya langsung izin untuk bersegera pergi ke menasah kota, untuk menunaikan kewajiban saya sebagai muslim. Yaitu solat ashar

IMG20231219163713.jpg

Singkat cerita, jam setengah enam kami pun mulai bersiap-siap untuk menutup toko. Dan akhirnya saya pulang ke rumah. Sambil berharap semoga hari esok lebih baik.

IMG20231219164114.jpgIMG20231219122338.jpg

suasana sepi di pasar induk kota Lhokseumawe

DQmTmshYeXLghPKUXrdqBmsg6PBdJtEo7CSgG1WkVnA6FUc.png

Demikian postingan saya hari ini dalam tema The Economic Diary game, kita semua berharap semoga perekonomian kita semakin membaik kedepannya. Amin

Tentang Saya

Sort:  
 5 months ago 

Many thanks to the Steem Entrepreneurs Community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.

Status ClubNon Club
Verified userYES
Plagiarism & AI-freeYES
Bot-freeYES
Tag #steemexclusiveYES
Support of #burnsteem25NO
Beneficiaries of #steemkindnessNO
Voting CSI[ ? ] ( 0.00 % self, 12 upvotes, 10 accounts, last 7d )
Verification date
December 20, 2023

Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team

 5 months ago 

Terimakasih telah memverifikasi postingan saya

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 68905.09
ETH 3808.71
USDT 1.00
SBD 3.48