Tabungan Jeulame Yang Tak Kunjung Tercapai

in Komunitas Aceh3 years ago (edited)

IMG20210612162305.jpg [Celengan Mahar semasa siap wisuda | Foto : Dok. Pribadi ]

"Rajin pangkal pandai menabung pangkal jeulame". Itulah pepatah yang telah ku modifikasi sesuai dengan misi menabung. Ya, anak lajanglah namanya. Persiapan dan segala kebutuhan untuk melepaskan lajang mesti dipersiapkan jauh hari sebelum hajatan meminang itu tiba.

Sebelum celoteh tentang Jeulame ini terlalu jauh, ada baiknya aku jelaskan dulu arti kata Jeulame (read; bahasa Aceh) ke dalam bahasa Indonesia. Jeulame artinya Mahar dalam bentuk emas yang diperuntuk untuk calon mempelai wanita dari memperlai laki-laki yang diserahkan pada saat melamar (ikat tanda), baik secara beransur-ansur maupun secara langsung sebelum ijab kabul.

images (6).jpeg[Daftar mahar | Foto : Pencarian Google]

Tradisi di Aceh, mahar pernikahannya adalah emas dalam satuan mayam. Harga emas 1 (satu) mayam emas berjumlah 3,3 gram. Bila harga emas hari ini Rp. 895.000/gram x 3,3 gram, maka harga 1 (satu) mayam adalah Rp. 2.953.500.

Takarannya paling sedikit sebagai mahar diserahkan kepada mempelai wanita ialah 2 (dua) mayam, ini pun hanya berlaku Di daerah tertentu, seperti Aceh Barat Daya, Aceh Selatan dan Simeulu yang kemudian ditambah dengan peng hangoh (uang serahan) yang sekarang paling sedikit Rp. 5 juta. Akan Sedangkan untuk daerah Aceh lainnya berkisar antara 10 - 25 mayam emas. Itu hanya perhitungan mahar saja belum termasuk acara resepsinya.

Maka sejatinya sebagai orang yang ingin melepaskan lajang, sudah semestinya Untuk mengumpulkan mahar dengan cara menabung, kontrol pengeluaran untuk hal-hal yang tidak terlalu penting dan harus rajin bekerja. Demi terkumpulnya mahar plus untuk resepsi.

Nah, setelah mengetahui mahar untuk gadis Aceh, apakah masih berkeinginan meminang gadis Aceh?

Yang perlu diingat, mahar pernikahan yang demikian adalah dari sisi adat. Tapi yang perlu digaris bawahi orang Aceh yang merupakan orang yang kuat dan taat agama, terkadang mengenai mahar ini bisa dikondisikan, apalagi calon mempelai laki-lakinya tersebut seorang ustad. Jangan diragukan mengenai mahar ini.

Beda halnya dengan kita-kita yang lajang bangsat ini. Mau tidak mau adat adalah segalanya yang harus dipenuhi. Maka oleh sebab itulah ayo menabung. Hari ini menabung besokpun menabung akan tetapi yang sangat disayangkan setelah celengan penuh, harga emaspun naik lagi.

Ampun..!!!

Sekian, salam buat buat steemean.
@pujiaman

Sort:  

Semoga harga emas segera turun, Aamiin

Ketik satu untuk amin..

1

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 70963.77
ETH 3821.66
USDT 1.00
SBD 3.47