The Diary Game 27 Desember 2023 || Ikut Wawancara KPPS dan Delegasi

in STEEM INDONESIA5 months ago

IMG-20231227-WA0025.jpg


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Halo sahabat steemit di mana pun anda berada! Bagaimana kabar kalian hari ini? Semoga sehat selalu ya..
Ini adalah postingan pertama saya di komunitas yang luar biasa ini, saya sangat senang jika saya diterima menjadi anggota di komunitas ini, agar kita bisa berteman dan menjalin silaturahmi yang baik di komunitas ini.
Hari ini saya bangun tidur pukul 05.00, kemudian saya langsung bergegas ke kamar mandi untuk berwudhu. Setelah berwudhu saya kembali ke kamar untuk shalat subuh. Setelah shalat subuh, saya belajar seputar pemilu 2024, karena pada pukul 8.30 saya akan mengikuti wawancara kpps di meunasah kampung saya.
Banyak hal yang saya belajar, karena saya adalah pemilih pemula dan belum mempunyai pengalaman terkait kpps. Tetapi saya akan mencoba dan belajar agar saya mengerti tentang kpps.

Motivasi saya mendaftar kpps adalah untuk menambah wawasan terkait pemilu 2024, serta ingin membantu dalam proses pemilu serta saya ingin meyakinkan bahwa pemilu akan berlangsung secara prinsipnya yaitu luberjurdil (langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil).
Sebelum mengikuti wawancara ini, sebelumnya saya sudah terlebih dahulu mendaftar dan mengisi formulir serta melengkapi syarat-syarat yang berlaku. Saya berharap semoga saya bisa lulus dalam tes wawancara ini karena saya ingin sekali membantu menyukseskan kegiatan pemilu 2024 ini.

Pada pukul 07.00, ibu saya menyuruh saya sarapan. Kemudian saya sarapan pagi bersama-sama di meja makan. Setelah sarapan, saya bergegas ke kamar mandi untuk mandi, setelah mandi, saya pun memakai pakaian dan bersiap-siap untuk berangkat.
Tak lama kemudian, suara dering handphone saya berbunyi, ternyata teman saya menelpon saya agar segera ke meunasah untuk mengikuti wawancara kpps. Setelah itu saya langsung meminta izin kepada orang tua dan langsung berangkat ke meunasah. Meskipun banjir masih terlihat di depan rumah saya, tetapi saya tetap bersemangat, karena banjir bukanlah penghalang untuk saya ikut tes wawancara.


IMG-20231227-WA0020.jpg
Banjir di depan rumah saya


Sesampainya di meunasah, saya dan teman-teman lainnya saling belajar terkait dengan pemilu 2024 sembari menunggu semua orang datang.
Setelah semuanya datang, alangkah terkejutnya saya karena melihat sangat banyak orang yang mendaftar kpps di tahun ini. Semua peserta wawancara saya perkirakan mencapai delapan puluhan orang. Saya pun lumayan takut akan ketidaklulusan, karena saingan yang sangat banyak.

Tak lama kemudian, para perangkat desa menyuruh kami untuk mengisi absen. Setelah mengisi absen, baru lah kami menunggu nama kami dipanggil oleh panitia.


IMG-20231227-WA0025.jpg
Mengisi absen


Tak lama kemudian, barulah nama saya dipanggil. Saya dipanggil bersama teman saya untuk memasuki ruang wawancara. Ternyata pertanyaan saat wawancara lumayan sulit juga, yang saya belajar tidak semua dipertanyakan, bahkan hal-hal yang tidak pernah saya duga pun dipertanyakan pada saat wawancara tersebut. Tetapi tidak apa-apa yang penting sebagian pertanyaan bisa saya jawab, yang penting saya harus semangat dan tidak boleh pesimis, karena rezeki sudah ada yang atur, saya percaya bahwa apa yang sudah ditakar tidak mungkin tertukar.

Setelah saya keluar dari ruangan wawancara, saya langsung diserbu oleh teman-teman dan emak-emak 😂. Saya merasa seperti bintang pada saat itu, mereka bertanya kepada saya, apa saja yang dipertanyakan di dalam ruang wawancara tersebut.

Tak lama kemudian, saya pun kembali ke rumah dan beristirahat sejenak. Tak lama kemudian terdengar suara azan dan saya pun langsung bergegas untuk shalat Zhuhur. Setelah itu, saya makan siang bersama ibu saya di meja makan. Setelah makan siang, saya pun pergi ke dapur untuk mencuci piring-piring kotor yang sudah menumpuk.

Setelah mencuci piring, saya menyapu dan mengepel lantai agar bersih dan mengkilap. Setelah itu, saya beristirahat sejenak sambil memainkan handphone. Tak lama kemudian, ibu saya mengajak saya untuk membersihkan kos-kosan, karena dua hari yang lalu terendam banjir.

Sesampainya di kos-kosan, kami pun langsung membersihkan seluruh ruangan kos agar bersih dan elok dipandang. Syukurlah hari ini banjir sudah surut, hanya di depan dan di samping kos yang masih terendam banjir.
Beginilah pemandangan banjir di sekitar kos:


IMG-20231227-WA0019.jpg
Banjir di samping kos


IMG-20231227-WA0023.jpg
Banjir di depan kos


Tak lama kemudian, terdengar suara azan. Saya pun langsung bergegas pulang ke rumah dan langsung melaksanakan shalat Ashar. Setelah shalat Ashar, saya pun mengobrol bersama ibu dan bibi saya. Kebetulan rumah bibi saya terendam banjir, jadi untuk sementara bibi saya tinggal di rumah saya.

Setelah beberapa lama mengobrol bersama, suara azan pun terdengar, dan kami langsung bergegas untuk shalat Maghrib. Setelah shalat Maghrib, saya mengaji dan berdoa sampai azan Isya agar kegiatan saya hari ini berkah. Setelah azan, saya pun langsung shalat Isya. Setelah itu, saya menulis diary di komunitas yang luar biasa ini.

Tadi saya mendelegasikan sebagian sp saya kepada akun @steem.indonesia sebanyak 100.000 sp, ini memang tidak banyak, tetapi ini adalah permulaan dan saya pastikan kedepannya lebih banyak dari ini.


IMG_20231227_202110.jpg
Delegasi untuk akun @steem.indonesia


Ini adalah achievement 1 saya:
Introduce my self


Sekian diary saya hari ini, semoga kalian suka ya..
Saya mohon maaf jika terdapat kesalahan dalam penulisan. Sekian dari saya wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

You're welcome

Loading...

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 70774.91
ETH 3779.54
USDT 1.00
SBD 3.57