The-diarygame, Rabu 27 Maret 2024. Sore Hari Membeli Susu di Alfamart.

in STEEM INDONESIAlast month (edited)

IMG20240327180144.jpg
Antri di kasir

Assalamualaikum

Hai sahabat steemian apa kabarnya kalian hari ini. aku berharap semoga kalian semua baik-baik saja dan bahagia selalu bersama keluarga tercintanya.

Aktivitas saya hari ini masih seperti biasa, bangun pagi langsung kekamar mandi mencuci tangan dan muka lalu menyiapkan menu makan sahur untuk keluarga tercinta saya. Tidak lama kemudian suara adzan subuh berkumandang, lalu saya pun mengambil wudhu untuk menunaikan sholat fardhu subuh. Setelah itu saya memberi makan kucing peliharaan. Kemudian saya masuk ke kamar untuk beristirahat, karena saya merasa hari ini, tubuh saya kurang sehat.

IMG20240327103015.jpg
bermacam jenis ikan

IMG20240327103237.jpg
Photo di pasar mala canang

Jam sudah menunjukkan jarumnya di angka 10 pagi, tubuh saya pun sudah terasa sehat dan bergairah kembali , lalu saya segera bangun mempersiapkan diri untuk pergi berbelanja. Kali ini saya akan berbelanja di pasar malam canang.

IMG20240327102647.jpg
Pasar mala canang

IMG20240327102558.jpg
Membeli sayuran

Sampai di pasar mala canang, saya melihat banyak sekali jenis ikan yang di jual di sana dan sayur mayur nya yang masih amat segar. Lalu saya membeli beberapa jenis ikan untuk stok di kulkas dan sayur mayur serta kebutuhan rumah tangga lainnya. setelah membayar semua belanjaan , kemudian saya segera meninggal tempat ini. Dengan cuacanya yang sangat panas hingga membuat diri saya terasa gerah.
Dan saya kesini mengunakan helm dan suwiter untuk melindungi kulit saya dari papasan panas teriknya matahari.

Sampai di rumah saya beristirahat sebentar sambil memainkan jemari tangan dengan ponsel Android saya di blog platform komunitas steemit untuk menulis diary saya dan membaca cerita serta membalas chat dari teman-teman.

IMG20240327180456.jpg
alfamart

IMG20240327180033.jpg
membeli Snack

IMG20240327175915.jpg
membeli susu

Sore harinya saya pergi ke Alfamart bersama keponakan saya untuk membeli susu dek Juna dan membeli jajan dan Snack lainnya. kemudian saya mulai mengantri di kasir untuk membayar barang belanjaan tersebut. setelah selesai kami langsung menuju pulang kerumah karena sudah hampir tiba waktunya untuk berbuka puasa.

Sampai di rumah suara Seruni pun berbunyi menandakan bahwa sudah waktunya untuk berbuka puasa. Lalu saya tak sabar mengambil minuman yang segar dan menikmati hidangan yang telah tersedia di meja makan.

Ketika kami sedang berbuka puasa, terdengar di luar suara gemuruh hujan turun, dan saya mengucap syukur Alhamdulillah kepada Allah SWT yang telah menurunkan Rahmat Nya di hari ke 17 bulan suci Ramadhan, mengingat sudah 1 bulan tidak ada hujan di tempat kami.

Setelah selesai menikmati sedikit makanan lalu saya ke kamar mandi untuk berwudhu dan melaksanakan shalat fardhu magrib.

Demikianlah diary saya hari ini teman-teman, sampai jumpa di diary berikutnya, dan terimakasih sudah berkunjung.

Salam satu hati @suryanitj

Tentang saya

Sort:  

This post has been upvoted through -Steemcurator09.



Team Newcomer- Curation Guidelines For March 2024 Curated by - <@goodybest>

Note: Try and engage meaningfully with fellow users, comment and upvote on their post, as this will help you to have good Voting CSI

Join Newcomers' community group 👇

https://discord.com/invite/zPUbmKeV

We invite all newcomers from 0 to 3 months of existence in steemit to use hashtags #newcomer and #country.

 last month 

Terimakasih banyak atas ulasan dan dukungannya.👏

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.12
JST 0.032
BTC 61191.20
ETH 2972.28
USDT 1.00
SBD 3.48