Review FUNDER LAND, Wahana permainan yang sedang viral di kota Lhokseumawe

in Steem of Animals14 days ago

Actofkindness.jpg

Halo semuanya sahabat Steem of Animals yang saya cintai. Hal yang membanggakan adalah ketika aku bisa kembali hadir untuk kalian semua disini. Tentunya di komunitas kebanggaan ini.

Hari ini aku ingin mengulas tentang sesuatu yang mungkin dapat menyenangkan teman steemians semua. Ini adalah FUNDER LAND, Sebuah wahana permainan yang sedang ramai dibicarakan dan sedang ramai-ramainya dikunjungi oleh warga sekitar kota Lhokseumawe dan masyarakat yang berdomisili di Kabupaten Aceh Utara. Wahana permainan ini merupakan wahana permainan hewan purba. Berbagai jenis hewan purba buatan, Jenis hewan yang dibangsakan dengan hewan Dinosaurus.

IMG_20240421_145533.jpg

Antrian panjang di pintu masuk. Antrian ini tidak seberapa jika dibandingkan ketika saya baru saja keluar dari dalam areal. Saya tiba disini pada pukul 14 WIB, Ketika suasana masih begitu panas. Berangsur-angsur cuaca semakin membaik ketika sore hari, Warga yang datang semakin ramai, Itu mengkibatkan antrian yang lebih panjang di dua pintu masuk area permainan ini.

IMG_20240421_151706.jpg

Setiap pengunjung akan dikenakan gelang sebagai tanda bahwa pengunjung tersebut telah melalui proses pembilan tikter. Harga tiket berfariasi yang disesuaikan dengan hari tertentu. Di hari saya mengunjungi tempat ini, Harga tiket sedikit lebih mahal karena hari libur, Biaya tiket hari ini merupakan harga tiket hari libur dan akhir pekan, Itu mencapai IDR 35.000. Sedangkan untuk tiket hari kerja lainnya hanya Rp 30.000.

Na, Sekarang mari saya ajak anda semua untuk menikmati suasa di dalam area wahana ini.

IMG_20240421_150220.jpg

Ini dia ikon wahana ini, Sebuah patung animasi binatang purba yang saat ini telah punah. Konon kata orang-orang, Ini adalah Dinosaurus.

Dinosaurus adalah kelompok binatang purba atau reptilnote 1 dari klad Dinosauria. Dinosaurus pertama kali muncul pada periode Trias, sekitar 245 dan 233.23 juta tahun yang lalu, dan merupakan Vertebrata dominan selama 135 juta tahun, yang dimulai sejak periode Jura (sekitar 201 juta tahun yang lalu) hingga berakhirnya periode Kapur (65 juta tahun yang lalu), dan kemudian musnah akibat peristiwa kepunahan Kapur-Paleogen sebelum Era Mesozoikum. Penelitian fosil dinosaurus menunjukkan bahwa, burung berevolusi dari dinosaurus Theropoda selama periode Jura, oleh sebab itu burung yang hidup sekarang telah diklasifikasikan oleh para paleontolog sebagai salah satu sub-kelompok dinosaurus .1 Beberapa burung yang selamat dari kepunahan 66 juta tahun yang lalu beserta keturunannya melanjutkan keberlangsungan hidup dinosaurus sampai sekarang.2. Sumber wikipedia

Patung Dinausourus ini bisa bergerak lo.... Dia akan menoleh ke kiri dan ke kanan, serta akan membuka mulutnya pada saat-saat tertentu. Yang membuat semua kagum adalah raungannya. Itu sangat menakutkan dan akan membuat semua pengunjung histeris.


Aummmmmmm....Ghrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrr!!!!

Disis lain, Pengunjung akan dibuat tidak ingin meninggalkan wahana ini tanpa mengabadikan hal-hal yang menarik melalui kamera mereka. Lihatlah, Kami disuguhkan dengan pemandangan berbagai atraksi hewan purba jadia-jadian yang ada disini. Orang-orang akan memiliki semangat untuk mencobanya. Apalagi ketika berbicara tentang pengunjung anak-anak. Mereka tidak akan meninggalkan begitu saja, Beberapa orang tua mengawasi mereka untuk bisa menunggangi hewan-hewan ini. Pokonya, seru lah!!!!!


Tidak ingin menghabiskan banyak waktu anda. Saya akan melampirkan foto-foto keseruan disni.

Beberepa diantaranya akan saya coba berikan keterangan.

IMG_20240421_150308.jpgIMG_20240421_150433.jpg

Bagi siapa saja, Tidak ingin melewatkan begitu saja momen keberadaan mereka disini. Sumua orang ingin mengabadikannya melalui kamera yang mereka punya. Keberadaa kamera Android yang semakin cangkih memudahkan siapa saja.

IMG_20240421_150954.jpg

IMG_20240421_150946.jpg

IMG_20240421_150933.jpg

Ada juga hewan langka yang hidup nyata di wahana permainan ini. Saya sempatkan diri untuk mengabadikan melaluim kamrea Android yang saya punya. Saya akan membagikan untuk anda.

IMG_20240421_151150.jpg

Ini terlihat seperti Ayam biasa. Uniknya, Ayam ini memiliki tubuh hampir lima kali lebih kecil dari Ayam biasa. Mereka dilindungi. Bagi pengunjung dilarang memberikan makanan selain dari pakan yang telah mereka sediakan.

IMG_20240421_151107.jpg

Saya tidak tahu pasti tentang burung ini, Sekilas terlihat seperti Burng hantu, Namun juga hampir mirip seekor Elang. Warnanya putih dan berbintik hitam di bulunya. Sangat jina, Banyak pengunjung yang ingin memegang dengan tangannya.

IMG_20240421_151242.jpg

Ada makhluk aneh yang setiap saat menjulur lidahnya keluar, Tidak jarang juga dia meludahi pengunjung. Kata beberapa orang hewan ini bernama Iguana. Mereka terlihat bebas dan tenang diatas tempat yang telah disediakan. Kecuali jika anda ingin mendekatinya. Mereka akan sangat agresif. Ada beberapa warna yang terlihat, Sangat unik dan terlihat sangat menarik.

IMG_20240421_151229.jpgIMG_20240421_151349.jpg
Berwarna agak gelapBerwarna keemasan

IMG_20240421_151408.jpg
Terlihat sangat menantang jika didekati sampai-sampai saya sendiri merasa kagum dan heran dengan gaya spontan yang diperlihatkan. Lebih buas dari apa yang saya duga. Untungnya dia tidak menerkam ku sehingga tidak membuat aku panik, hehehe,,,,,,,

Sampai disini, Semoga bermanfaat dan bisa membuat semua orang terhibur

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.



We support quality posts and good comments posted anywhere and with any tag.
Curated by : @patjewell

 13 days ago 

Thank you Mom @patjewell for your support.
It is motivation and encouragement for me.
Much glory to you and your family.

 13 days ago 

Pleasure!☕
Thank you! Best wishes for you and your family also.

Loading...
 13 days ago 

Funder Land, wahana yang sangat menarik untuk dikunjungi ya pak selain sebagai wahana anak-anak bermain disini anak-anak juga bisa belajar mengenai jenis jenis binatang.

 7 days ago 

Terimaksih telah berkunjung. Banyak hal yang bisa didapatkan disini. Pengetahuan, kesenagan dan juga ketegangan, Salam

Coin Marketplace

STEEM 0.30
TRX 0.12
JST 0.032
BTC 63313.23
ETH 3079.99
USDT 1.00
SBD 3.89