[MY LOCAL NEWS] Kabupaten Aceh Utara/ Indonesia- Pelaksanaan Meugang (punggahan) Menyambut Bulan Ramadhan di Kabupaten Aceh Utara

in STEEM FOR BETTERLIFE2 years ago

photostudio_1648828770596.jpg

div.png

Hallo steemians

[MY LOCAL NEWS] Kabupaten Aceh Utara/Indonesia

Pelaksanaan Meugang (punggahan) Menyambut Bulan Ramadhan di Kabupaten Aceh Utara (1 Maret 2022)

Kali ini saya akan mengabarkan tentang sebuah tradisi dalam masyarakat Aceh dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan. Tradisi ini sudah berlangsung sejak lama dalam masyarakat Aceh yang merupakan kearifan local yang tetap dipertahankan oleh generasi sekarang.

Kegiatan Meugang (punggahan) adalah sebuah tradisi menyambut bulan suci ramadhan, dimana pada hari tersebut biasanya dilakukan pemotongan ternak sapi dan kerbau yang di jual di pasar-pasar dan warga masyarakat akan membelinya untuk dimasak di rumah mereka masing-masing. Tradisi mengkonsumsi daging inilah yang disebut dengan MEUGANG dalam tradisi masyarakat Aceh, khususnya pada saat menyambut bulan suci ramadhan, hari raya idul fitri dan idul adha.

Biasanya pemotongan meugang ini dilakukan selama dua hari sebelum dimulainya ramadhan, idul fitri dan idul adha. Hari meugang pertama di sebut Meugang Ubit (meugang kecil) dan hari kedua di sebut Meugang Rayeuk (meugang besar). Para pedagang sudah jauh-jauh hari mempersiapkan sapi untuk di potong dan di jual di pasar pada saat meugang. Biasanya pemotongan dilakukan sejak dini hari (jam 02 pagi) dan di bawa ke pasar untuk di jual di lapak-lapak khusus di pasar.

Dinas Perkebunan, Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Aceh Utara yang merupakan stakeholder kesehatan hewan dan kesehatan masyarakat veteriner melakukan pemantauan kegiatan meugang ini untuk memastikan daging yang di jual memenuhi kaidah ASUH (Aman, Sehat, Utuh dan Halal).

Dinas menurunkan semua SDM kesehatan hewan yang ada (dokter hewan dan mantri hewan) untuk melakukan pemantauan meugang sejak beberapa hari yang lalu dengan melakukan pemeriksaan ante-mortem dan juga pemeriksaan post-mortem mulai hari kamis (meugang kecil).

Para petugas ini melakukan pengawasan kesehatan masyarakat veteriner di pasar-pasar yang menjual daging meugang di 27 kecamatan dalam Kabupaten Aceh Utara. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mencegah terjadinya penyakit zoonosis yang bisa membahayakan kesehatan masyarakat. Daging merupakan sumber protein hewani yang sangat dibutuhkan untuk aktivitas sel-sel tubuh manusia dan menjalankan fungsi fisiologis tubuh. Protein juga sangat dibutuhkan untuk pertumbuhan, terutama bagi anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan dan mencegah kejadian stunting pada anak. Namun yang harus diwaspadai adalah adanya potensi tertularnya penyakit hewan ke manusia. Dalam konteks daging, baik daging sapi, kerbau ataupun unggas ada beberapa penyakit zoonosis yang harus diwaspadai seperti Anthrax, Brucellosis dan Avian Influenza. Pada saat meugang ini masyarakat di Aceh membeli daging di pasar baik daging sapi, kerbau, ayam dan itik sehingga harus di waspadai adanya potensi penularan penyakit tersebut. Selain mencegah penyakit zoonosis, para petugas kesehatan juga melakukan tindakan afkir pada daging yang tidak layak untuk dikonsumsi seperti hati yang mengalami serosis dan lain-lain.

Kegiatan pemantauan pemotongan meugang ini selanjutnya dilaporkan ke dinas yang akan dilaporkan kepada pimpinan secara berjenjang. Adapun data yang dilaporkan oleh petugas di lapangan pada pelaksanaan kegiatan meugang kecil dan meugang besar adalah sebagai berikut :

Screenshot_2022-04-01-21-44-46-67.jpg

Data Pemotongan Meugang Hari Pertama. Harga dalam IDR.

Screenshot_2022-04-01-21-59-46-39.jpg

Data Pemotongan Meugang Hari Kedua. Harga dalam IDR.

Hari ini saya ikut memantau kegiatan pemotongan meugang di dua kecamatan yaitu Kecamatan Matangkuli dan Kecamatan Lhoksukon. Kegiatan pemantauan meugang ini saya lakukan pertama kali di kecamatan tempat saya tinggal. Harga daging sapi berkisar antara 160-180 ribu rupiah per kilogram.

IMG20220401081321.jpg

Pedagang kulit membeli kulit sapi di pasar. Location

IMG20220401081233.jpg

Suasana pasar Matangkuli di hari meugang. Location

IMG20220401081144.jpg

Petugas Kesehatan hewan memantau meugang dan mengutip retribusi di pasar. Location

Setelah kegiatan pemantauan meugang di kecamatan matangkuli, saya bergerak menuju pasar Lhoksukon untuk melakukan hal yang sama. Suasana pasar terlihat cukup ramai. Harga daging sapi berkisar antara 160-180 ribu rupiah. Kegiatan pengawasan dan pemantauan meugang ini sangat perlu dilakukan agar masyarakat mendapatkan daging yang sehat sebagai sumber protein hewaninya dan juga terlindung dari ancaman penyakit zoonosis yang bisa membahayakan nyawa manusia serta bisa menjalankan ibadah puasa ramadhan esok harinya dengan aman dan nyaman.

IMG_20220401_223336.jpg

Saya ikut memantau meugang bersama petugas kesehatan hewan di pasar Lhoksukon. Location

IMG20220401085754.jpg

Pedagang menjual daging meugang di pasar Lhoksukon. Location

IMG20220401090345.jpg

Petugas Kesehatan hewan memantau meugang dan mengutip retribusi di pasar Lhoksukon. Location

Demikianlah informasi yang dapat saya laporkan kali ini tentang pelaksanaan kegiatan pemotongan meugang (punggahan) di Kabupaten Aceh Utara. Semoga bermanfaat dan terima kasih kepada @pennsif yang telah menginisiasi kontes dan tema ini.

Reported by :

Sort:  
 2 years ago 

Aktivitas megang merupakan momen indah menyambut bulan suci Ramdhan. Selamat menunaikan ibadah puasa pak @alee75

 2 years ago 

Sama2 bang...🙏

 2 years ago 

Hari yang sangat sibuk.. selamat berpuasa kawan

 2 years ago 

Makasih brade ...🙏

Thank you for taking part in the My Local News challenge.

Maybe try breaking the article up into shorter, more streamlined paragraphs to improve its ease of reading as a news story.

 2 years ago 

Thank you very much sir. I get a lot of input from you for the perfection of my articles in the future....thank you...🙏

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 69671.74
ETH 3835.28
USDT 1.00
SBD 3.49