Hobi Fotografi: Abadikan Keindahan Bunga dengan Kamera

in STEEM FOR INDONESIA7 months ago (edited)

20240508.png

20240508_230755_0000-removebg-preview.png

Assalamu'alaikum, teman-teman 🌸

Bagaimana kabar kalian hari ini? Aku harap semuanya bahagia dan sehat, ya. Kebetulan aku ikut kontes fotografi lagi nih. Jadi, dalam kesempatan ini aku bakal berbagi hasil berburu bunga-bunga di sekitar rumah, termasuk bunga di pekarangan tetangga. Pssstt, aku sudah minta izin loh buat mengabadikan keindahan bunga yang mereka rawat sepenuh hati. Selain itu juga ada bunga-bunga liar yang tumbuh sembarang, tapi tampilannya tetap saja berhasil mencuri perhatian.

Oh ya, nanti aku akan menjabarkan sedikit tentang foto bunga yang aku abadikan. Meskipun ada beberapa bunga yang tidak aku ketahui namanya, tapi aku usahakan untuk cari tahu via Google. So, chill out and keep reading 😊

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

20240508_105050.jpg
Bunga Daun Gedi - Aibika - Abelmoschus manihot

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

Sekilas memang mirip dengan bunga pohon waru, tapi mereka adalah dua jenis bunga yang berbeda. Bunga berwarna kuning ini berasal dari tanaman Daun Gedi, atau Aibika, yang memiliki nama ilmiah Abelmoschus manihot. Tidak hanya indah, ternyata tanaman ini juga memiliki khasiat bagi kesehatan loh. Kandungan flavonoid pada daun gedi diketahui dapat memperlancar peredaran darah. Aku menemukan bunga ini tepat di semak-semak halaman rumah tetangga.

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

20240508_122846.jpg
Krokot Mawar - Rose Moss - Bunga Pukul Sembilan - Portulaca grandiflora

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

Bunga yang disebut krokot mawar ini sering ditemukan di pekarangan rumah. Selain krokot mawar, nama lain bunga ini adalah rose moss dan bunga pukul sembilan. Aceh sendiri menyebut bunga ini sebagai "bungong poh siploeh" atau bunga pukul sepuluh. Hal itu bukan tanpa alasan, bunga ini memang mulai bermekaran pada pagi hari saat matahari mulai meninggi.

Nama ilmiah dari krokot mawar adalah Portulaca grandiflora. Sekilas memang mirip dengan kembang mawar, tapi yang ini ukurannya lebih mini. Bunga ini aku abadikan dari pekarang rumah tetangga yang ditanam dan dirawat dalam sebuah pot besar.

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

20240508_142755.jpg
Mondokaki - Kembang Mentega - Tabernaemontana divaricata

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

Awalnya aku pikir ini adalah bunga melati, tapi ternyata bukan. Hasil selancar di internet membuktikan bahwa bunga ini disebut mondokaki, kembang mentega, atau nama ilmiahnya Tabernaemontana divaricata. Dari nama ilmiahnya saja sudah ketahuan jelas kalau ini bukanlah bunga melati, meskipun sekilas tampak sama. Lagi dan lagi, bunga ini aku abadikan dari pekarangan rumah tetangga.

Kenapa dari rumah tetangga terus sih? Karena di rumahku tidak ada tanaman bunga kecuali bunga liar, nanti deh aku selipkan bunga liar dari pekarangan rumahku. Soalnya, aku memang penikmat keindahan bunga, tapi aku bukan orang yang tepat dalam merawat bunga 😅

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

20240508_175830.jpg
Bunga Kemboja - Plumeria

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

Siapa yang tidak tahu bunga putih nan menawan ini? Ya, bunga kemboja, kembang indah khas Pulau Dewata. Nama ilmiahnya Plumeria. Ada berbagai jenis bunga kemboja yang tersebar di Indonesia, semuanya memberikan kesan indah dengan variasi warna berbeda-beda. Seperti biasa, bunga ini juga aku abadikan dari pekarangan tetangga, tapi kali ini tanpa izin. Soalnya, bunga putih ini muncul dari celah-celah pagar tetangga.

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

20240508_180605.jpg
Marigold - Bunga Tahi Ayam - Tagetes

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

Marigold adalah nama keren untuk bunga tahi ayam. Ada banyak jenis bunga tahi ayam atau nama ilmiahnya Tagetes. Seperti Tagetes erecta yang penampakannya persis seperti foto di atas. Bunga yang mengeluarkan aroma menyengat ini tumbuh liar, tapi bermanfaat bagi kesehatan. Masyarakat Aceh sendiri kerap menggunakan daun bunga tahi ayam untuk ramuan pada bayi yang mengalami perut kembung.

Nah, foto bunga ini aku ambil tepat di pekarangan rumahku sendiri. Tanaman liar biasanya tidak perlu perawatan khusus, makanya dia bisa tumbuh awet tergantung cuaca.

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

20240508_203312.jpg
Bunga Kertas - Bouganvillea

20240508_230816_0000-removebg-preview.png

Bunga ini juga yang paling sering ditemukan pada setiap pekarangan rumah. Bunga kertas memiliki nama ilmiah Bouganvillea. Bunga ini tumbuh dengan banyak variasi warna yang menawan, mulai dari warna solid seperti merah fanta, putih, oranye, hingga warna campuran. Pesona bunga kertas selalu berhasil mencuri perhatian, apalagi jika dirawat dan ditata dengan baik. Tanaman bunga kertas ini bisa tumbuh merambat sehingga bisa dibentuk sebagai tanaman penghias gerbang, maupun pagar. Btw, foto bunga kertas ini juga aku ambil dari pekarangan rumah tetangga.

Semoga foto bunga-bunga dan penjelasan singkat di atas dapat merelaksasi pikiran serta menambah pengetahuan, ya. Terima kasih buat yang sudah mampir membaca, memberikan komentar dan vote di tulisan kontesku kali ini. Have a nice day 😊

Wassalamu’alaikum, teman-teman 🌸

20240508_230755_0000-removebg-preview.png

About Me
@zahraidami

Sort:  

Postingan yang sangat menarik saudariku. Salam kenal dan semoga sukses di kontes ini

Terima kasih, kakak.

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

 7 months ago 

Tulisan menarik dan bunganya indah..seindah kata.

Terima kasih, Pak 😊

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Loading...
 6 months ago 
Thank you for sharing in the STEEM FOR INDONESIA community

Dan terima kasih juga atas bertisipasi dengan kontes yang di selenggarakan di halaman komunitas Steem For Indonesia:

berbagai sisi tampilan bunga membuatnya pandangan begitu indah

DescriptionInformation
AI & Plagiarism Free✅️
Status Account✅️
Club StatusClub5050
Support @steem4indonesia✅️
Support burnsteem25✅️
Verified
09/05/2024

Kami Turut Mengundang Anda Untuk Mendukung Pertumbuhan Komunitas STEEM FOR INDONESIA Dengan Mengdelegasi Ke Akun @steem4indonesia👇

100200300400500
10002000300040005000

Terima kasih verifikasinya, Pak 😊