Satu Gambar Dan Satu Cerita Minggu #64

Assalamu 'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Salam sahabat steemian, doa terbaik untuk kalian semua

Perkenalkan saya @megaaulia ingin berpartisipasi dalam kontes dengan tema "One Picture One Story" minggu ke 64 , kontes yang diselenggarakan oleh @suboohi pad komunitas Steem For Pakistan. Saya juga ingin mengundang teman saya @ifatniza, @sriiza dan @yanti84 untuk dapat ikut serta berpartisipasi dalam kontes ini.

IMG_20241205_233146.jpg

Ayah yang Terbaik

Laki-laki tua itu, yang dikelilingi oleh anak-anak kecil adalah Ayahku. Ayah adalah sosok yang sangat aku kagumi dan sayangi sepanjang hidupku. Bagiku ayahku adalah yang terbaik, dan aku juga merasa aku adalah yang terbaik untuk ayahku. Ayah adalah sosok laki-laki idamanku, dia cinta pertamaku dan akan selalu aku cintai.

Ayahku sudah menjadi laki-laki tua, laki-laki tua yang sangat baik hati, laki-laki tua yang selalu dikelilingi anak kecil(cucunya), laki-laki tua yang selalu bersabar, laki-laki tua yang selalu mengalah, laki-laki tua yang sangat pengertian, laki-laki tua yang penuh kasih sayang, laki-laki tua selalu ingin membahagiakan orang-orang disekelilingnya, laki-laki tua yang memberi tanpa pamrih, laki-laki tua yang selalu ingin kuat, laki-laki tua yang selalu menjadi penolongku, laki-laki tua yang selalu memberi, jika aku ingin menulis maka tidak cukup semalam untuk menulis tentang rasa yang ingin ku ungkap tentang sosok Ayah bagiku.

Bagiku Ayah adalah super hero terbaik di dunia ini. Dia selalu hadir dan muncul di saat aku membutuhkannya. Bagiku ayah sudah tua, namun kasih dan sayangnya untuk kami tidak pernah hilang dan luntur, baginya aku masih putrinya yang masih kecil, aku juga tidak pernah merasa dewasa untuknya, sampai detik ini pun aku masih seperti anak kecil untuknya. Belum ada yang bisa aku berikan kepadanya. Namun, aku memiliki cita-cita yang sangat besar untuknya, dalam doaku, aku selalu meminta agar keinginanku dan juga mungkin keinginan ayahku, untuk segera di kabulkan.

Untuk saat ini, aku hanya bisa meminta dan berharap kepada Allah SWT agar ayahku selalu diberikan kesehatan dan umur panjang, aku masih sangat membutuhkan ayahku.

Demikian partisipasi saya dalam kontes ini, saya ingin mengucapkan terimakasih untuk yang sudah membaca dan mendukung postingan saya ini.

🙏salam sukses @megaaulia🙏
Sort:  

Sehat selalu super hero terbaik Bu Mega. Satu julukan yang takkan habis diuraikan maknanya🥰

Loading...