Kontes membuat minuman sehat #18

in SteemWomen Club3 years ago

IMG-20210523-WA0004.jpg

Assalamualaikum, apa kabar para wanita di manapun kalian berada. Hari ini saya akan membuat susu kurma. Sebagaimana yang telah kita ketahui kalau buah kurma itu adalah buah yang sangat bermanfaat. Di dalam buah kurma banyak mengandung karbohidrat, serat, protein, kalsium, zat besi, vitamin K, folat, anti oksidan seperti karoten, fenolik, avanoid dan antocyanin.

Manfaat mengkonsumsi buah kurma yaitu :

  1. Dapat menjaga kesehatan pencernaan kita karena kurma banyak mengandung serat makanan yang baik.

  2. Dapat mencegah resiko penyakit diabetes, karena rasa manisnya alami.

  3. Dapat menjaga kesehatan tulang karena mengandung selenium, mangan dan tembaga.

  4. Dapat meningkatkan kesehatan jantung karena mengandung magnesium dan kalium. Seratnya juga dapat mengurangi kandungan kolesterol jahat yang ada pada tubuh kita.

  5. Dapat menangkal radikal bebas karena mengandung anti oksidan yang tinggi.

Setelah kita mengetahui kandungan gizi dan manfaatnya, sekarang kita langsung membuat minumannya yuuk...

Bahan - bahannya :

IMG20210523132648.jpg

  1. 7 atau 9 butir buah kurma ( sebaiknya jumlahnya ganjil ya)

  2. 200 ml Susu UHT

  3. 2 sdm Madu

  4. Es batu secukupnya

Cara membuatnya :

  1. Siapkan blender, masukkan kurma, susu dan es batu.
    IMG20210523133254.jpg

  2. Giling hingga kurma halus dan larut dengan susu.
    IMG20210523133405.jpg

  3. Setelah itu tambahkan madu.
    IMG20210523133533.jpg

  4. Masukkan es batu ke dalam gelas, lalu tuang susu kurma ke dalam gelas tersebut.
    IMG20210523133707.jpg

  5. Es susu kurma siap untuk di nikmati. Selamat mencoba, semoga kita selalu di berikan kesehatan sepanjang waktu. Aamiin
    IMG20210523134123.jpg

Sort:  
 3 years ago 

Terima kasih atas partisipasinya kakak. Kami sangat suka dengan resep yang anda berikan

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.031
BTC 71238.01
ETH 3865.22
USDT 1.00
SBD 3.51