STEEMIT INDONESIA CHALLENGE 8 : MEMBUAT POSTINGAN DALAM BAHASA INDONESIA - DENGAN TEMA : KULINER NUSANTARA

in #indonesia7 years ago

 Selamat malam para Steemian Indonesia, Semoga kalian semua dalam keadaan sehat wal'afiat dan selalu dalam perlindungan Tuhan yang maha esa.


Apakah kalian sudah siap untuk mengikuti tantangan kali ini.? saya yakin kalian pasti sudah siap dan tidak sabar lagi untuk mengikuti tantangan ini..

Tema Steemit Indonesia Challenge kali ini adalah "Kuliner Nusantara". Peserta dipersilahkan memposting berbagai jenis kuliner di Indonesia. Postingan lebih diarahkan dalam bentuk reportase kuliner. Namun, postingan tentang resep masakan nusantara, atau gabungan antara reportase kuliner dengan resep masakan, tetap termasuk dalam tema ini.

Tujuan pemilihan tema ini untuk mengenalkan kuliner indonesia yang sangat kaya dengan rasa yang menggugah selera. Tentunya, dengan penggambaran lengkap tentang kuliner nusantara dimana saja, postingan di Steemit bisa di jadikan rujukan bagi siapa pun yang ingin mengenal kekayaan kuliner indonesia. Disamping itu, penulisnya pun bisa lebih mengenal kuliner di negeri sendiri. Target seperti itu tentunya akan mengenai sasaran melalui sajian tulisan yang "senikmat" rasa kulinernya.

Source image

 

Kami telah menyediakan hadiah sebesar  100 SBD  yang disumbangkan oleh @donkeypong 40 SBD, @novale 15 SBD, @harferri 15 SBD, @levycore 10 SBD, @husaini 10 SBD, dan @aiqabrago 10 SBD dengan rincian sebagai berikut :


1. Juara 1 Memperoleh 40 SBD

2. Juara 2 Memperoleh 25 SBD

3. Juara 3 Memperoleh 15 SBD

4. Juara Harapan 1 Memperoleh 10 SBD

5. Juara Harapan 2 Memperoleh 6 SBD

6. Juara Harapan 3 Memperoleh 4 SBD

PERATURAN LOMBA

Sebelum memposting tulisan anda, ada beberapa hal yang perlu anda ketahui, yaitu :

1. Postingan wajib di tulis dalam bahasa indonesia yang baik, benar, dan komunikatif.

2. Postingan harus bagus, unik, dan menarik.

3. Postingan merupakan hasil karya sendiri, bukan merupakan hasil jiplakan atau sanduran, dan belum pernah di publikasikan dimanapun (media sosial, blog pribadi maupun media cetak). Jika dalam postingan terdapat rujukan dari buku ataupun internet, harap menulis sumber rujukannya.

4. Foto atau gambar yang disertakan dalam postingan adalah milik sendiri.

5. Wajib memberikan indonesia pada tag pertama dan indonesiachallenge8 pada tag kedua.

6. Maksimal 3 postingan setiap akun yang akan dinilai.

7. Upvote dan Resteem postingan ini sebagai bentuk kepedulian


CATATAN

- Tantangan ini dimulai semenjak postingan ini diterbitkan

- Batas akhir postingan yang akan kami terima, tanggal 02 Agustus 2017, jam 17.00

- Pengumuman pemenang akan diumumkan pada tanggal  03 Agustus 2017

- Juri pada tantangan kali ini adalah @ayijufridar


SELAMAT BERLOMBA PARA STEEMIAN INDONESIA, SEMOGA POSTINGAN ANDA MENJADI YANG TERBAIK PADA STEEMIT INDONESIA CHALLENGE KALI INI.

DAFTAR NAMA PEMENANG STEEMIT INDONESIA CHALLENGE 7

BERGABUNGLAH BERSAMA KAMI :


STEEMIT CHAT : INDONESIA


FACEBOOK : KOMUNITAS STEEMIT INDONESIA


TWITTER : STEEMIT INDONESIA


GOOGLE+ : KOMUNITAS STEEMIT INDONESIA 

SALAM KOMUNINITAS STEEMIT INDONESIA

KSI, BISA, HARUS BISA, PASTI BISA!

Sort:  

Ajang seperti ini yang sangat dinantikan para steemian.
Harapannya semua yang mengikuti ajang ini bisa memberikan sebuah informasi yang unik dan menarik tentang tema "KULINER NUSANTARA"
Terimakasih kepada @donkeypong @novale @harferri @levycore @husaini dan @aiqabrago sebagai donatur.
Dengan ajang ini sahabat steemian akan terus bersemangat untuk memposting hal-hal yang berguna untuk orang-orang banyak.
Keep steem on, SALAM KSI🇮🇩

Sama-sama @jiden, dan terima kasih kembali 😉

Hi steemit friend, very good !!!!!
You would help me with a vote in my post., Thanks !!! ;)

Follow me @princessexi

ayo kita berkarya dan sukses bersama. jangan lupa bahagia @princessexi

Challenge yang sangat menarik. Dengan adanya challengen ini jg dapat mempromosikan masakan nusantara kita yang penuh dengan citarasa dan dapat mempopulerkan berbagai macam masakan nusantara yang ada di Indonesia yang terkenal dengan citarasanya dan keunikan akan penyajiannya.
Saya sangat yakin dengan adanya challenge ini akan semakin meningkatkan teman2 steemian untuk memposting tulisan yang menarik.

Betol, betol, betol..hehehe
Terima kasih @isandolps

Hi steemit friend, very good !!!!!
You would help me with a vote in my post., Thanks !!! ;)

Follow me @princessexi

ayo kita berkarya dan sukses bersama. jangan lupa bahagia @princessexi

Tema yang menarik bg @aiqabrago
Ayoo semangat kepada seluruh steemian, lets show your best.

Terima kasih @maulida, ayo kaum hawa, jangan mau kalah dengan kaum adam 😉

Hi steemit friend, very good !!!!!
You would help me with a vote in my post., Thanks !!! ;)

Follow me @princessexi

ayo kita berkarya dan sukses bersama. jangan lupa bahagia @princessexi

Pada setiap perlombaan Indonesia challenge sebelumnya dari 1-7, selalu ada perubahan pemenangnya, dengan setiap perlombaan dan pemenangnya yang berbeda-beda, jelas ini menandakan kalau setiap orang yang mengikutinya punya kesempatan yang sama untuk memenangkannya, tentunya dengan penguasaan materi dari masing-masing kita, kalau diantara kita ada yang bisa memasak, bisa jadi kesempatan ini ajang kita untuk membuktikannya, Selamat Datang Para Peserta Lomba Kuliner.😀😀
Salam kompak KSI, bersama kita bisa.

Setiap peserta memiliki potensi untuk meraih kemenangan @osaka. Kalau dari challenge pertama sampai terakhir juaranya berbeda, itu karena memang tema berbeda, mutu postingan berbeda, dan juri juga beda.

Makanya, jangan ragù-ragù membuat postingan tentang kukiner nusantara. Sambil menikmati makanan, buat postingan kuliner. Sambil menyelam minum susu.

Hi steemit friend, very good !!!!!
You would help me with a vote in my post., Thanks !!! ;)

Follow me @princessexi

ayo kita berkarya dan sukses bersama. jangan lupa bahagia @princessexi

saya suka, kamu suka, kita suka masakan nusantara..
saatnya beraksi..

Hi steemit friend, very good !!!!!
You would help me with a vote in my post., Thanks !!! ;)

Follow me @princessexi

ayo kita berkarya dan sukses bersama. jangan lupa bahagia @princessexi

Bg @aiqabrago perlombaan kali ini yang bertema "KULINER NUSANTARA" Sangat lah bermanfaat bagi kami semua sahabat steemian komunitas indonesia.
Saya sangat senang bisa bekerja sama dengan anda.
Follow Me @tantawi

tantangan yang sangat menarik, semoga kemampuan saya dalam mendeskripsikan challenge kali ini akan lebih baik lagi @aiqabrago.

Menarik juga temanya, bisa mengenalkan beragam kuliner khas daerah kita yang kaya akan rasa.
Dengan berbagai daerah kita yang beragam masakan, tentu beragam pula kuliner khasnya, aceh saja sangat banyak kuliner khasnya, apalagi untuk Indonesia yang beragam daerah dan suku bangsa, tentu akan sangat banyak kuliner yang dapat disajikan.
Semoga setelah lomba nanti, beragam kuliner khas daerah dapat kita cicipi semua.
Terimakasih @aiqabrago atas indonesiachallenge8, semoga kita semua semakin kompak dalam KSI.

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.13
JST 0.030
BTC 62946.22
ETH 3453.83
USDT 1.00
SBD 2.50