[Rindu Yang Telah Terobati, #Part 1] Lontong Pangkalan Brandan, Sumatera Utara
Assalamu'alaikum Para Steemians...
How are u today? I hope it's fine.
Oke langsung saja, saya ingin berbagi cerita sedikit. Hihihi..
Pada hari Kamis tepatnya malam Jum'at, saya pergi dari Aceh ke tanah kelahiran papa saya di Lubuk Pakam, Deli Serdang. Saya dan keluarga berangkat pukul 10 malam dan singgah sebentar ke tanah kelahiran saya di Pangkalan Brandan ketika subuh tepatnya pukul 05.00.
Selepas shalat subuh dan rehat sejenak di rumah alm Kakek dan almh Nenek saya, saya beserta papa dan adik saya pergi membeli sarapan di tempat langganan kami, yaitu warung lontong.
Sungguh senang rasanya masih bisa menikmati makanan favorite ini di sini, saya benar-benar sangat lahap ketika memakan lontongnya. Seperti lupa akan daratan sampai papa saya berkata "Baru baik sakit ni?" Hahaha
Ungkapan tersebut bukan berarti saya benaran sakit, itu hanya sekedar istilah seperti orang sakit yang sudah sembuh dan selera makannya pun tumbuh. Ya seperti itulah saya saat itu, antara lapar dan rakus nih. Hihihi...
Di warung tersebut, tidak hanya sekedar tersedia lontong. Nasi gurih beserta teman-temannya pun juga ada, seperti warung lontong pada umumnya.
Setelah kami selesai makan, papa saya memesan 3 bungkus lontong untuk mama dan lainnya. Mama saya tidak ikut sarapan di warung tersebut, karena mama saya sedang mengobrol dengan tetangga yang datang ke rumah.
Sebelum diakhirinya tulisan singkat ini, berikut beberapa foto yang sempat saya jepret di warung tersebut.
Terobati sudah rasa rindu ku pada lontong Sumatera Utara ini, selesai pengobatan rindu, eak hahahaha. Kami pun melanjutkan perjalanan menuju Lubuk Pakam, Deli Serdang. Dan disana rasa rindu saya juga berhasil terobati.
Nantikan cerita selanjutnya...
Sekian,
Horas