Mereka Bukan Vampire Kawan, Donor Itu Gaya Bro

in #indonesia7 years ago

Salam hangat teriring doa buat semua steemians semoga selalu dalam keadaan sehat, tidak kurang sesuatu apapun dan yang pasti harus tetap bersyukur atas apa yang steemians dapatkan hari ini. Karena dengan modal itu, yakinlah rasa bahagia akan selalu menyertai steemians lover.

Beberapa malam yang lalu, ditempat biasanya steemians KSI Chapter Pidie bergelut dengan kopi, tepatnya Warkop Taufik Kopi Sigli beralamat di jalan Prof. A. Majid Ibrahim diadakan acara buka puasa bersama.

Pidie Community adalah pelopor buka puasa bersama dan Donor Darah ini.

Kebetulan aku tidak bisa bergabung dengan Pidie Community pada saat acara berlangsung, karena aku ada agenda lainnya diwaktu yang bersamaan.

Sebagai penggila kopi apalagi setelah seharian penuh tidak menyeruputnya, aku datang ke warkop langganan utangku ini. Dan aku melihat selembar spanduk berukuran 4X1 meter terpampang didinding warkop tersebut. Dengan warna yang mencolok sehingga membuat mata yang singgah ke warkop ini akan membacanya.
IMG_20180602_221426.jpg

Beberapa steemians KSI Chapter Pidie ikut berpartisipasi dalam dalam acara buka puasa bersama dan donor darah tersebut.

Berhubung aku tidak berkesempatan untuk berbuka bareng, jadi aku putuskan menjadi salah satu dari acara mulia ini.

Berawal aku melihat Whale-Whale (panggilan sayang terhadap beberapa steemians)

sedang mengisi formulir untuk menjadi peserta donor. Akan tetapi niat baiknya tergagalkan karena dia kurang eh malam sehingga HBnya tidak mencukupi untuk bisa sebagai pendonor.
IMG_20180602_221413.jpg

Selanjutnya bung

, selaku Ketua KSI Chapter Pidie mengisi formulir dan pengecekan HBnya sempurna sehingga dia menjadi pendonor pertama dalam lingkup steemians.
IMG_20180602_221645.jpg

Tergerak hati, aku menuju meja dan mengambil formulir yang langsung aku isi. Selanjutnya pengecekan tensi darah dan HB, tensiku lumayan bagus yang katanya petugas 120/80 dan sampel darah untuk pengecekan HB sempurna.

Aku menuju kursi pesakitan yang tersedia, dan berdampingan dengan bung

. Tidak butuh waktu yang lama sekantong darah dengan ukuran 350cc atau setara dengan 4 ons berpindah tempat.
IMG-20180603-WA0012.jpg

IMG-20180603-WA0024.jpg

Selanjutnya, aku melihat

juga sudah dikursi pesakitan. Adekpapsku juga ikut berpartisipasi dalam acara yang di gelar oleh Pidie Community yang bekerja sama dengan PMI Chapter Pidie tersebut.

Sebenarnya untuk ukuran Adekpapsku @jeulamei itu bisa sekitar 1000cc atau 1,3 Kg darah yang bisa disumbangkan. Dan ini berbanding terbalik dengan @rastaufik10 yang menurut pengamatan untuk ukuran 350cc saja sudah melebihi dari batas maksimal. Hanya pandanganku dari porsi berat badan mereka berdua.

Aku tidak tau lagi apakah ada steemians KSI Chapter Pidie yang ikut berpartisipasi selanjutnya. Karena aku harus pulang, berhubung Rizieq sibungsu ku sudah waktunya begadang.

Sebagai Ungkapan terima kasih dari PMI, memberikan bingkisan manis sebagai kenang-kenangan untuk para pendonor dimalam itu.

Berapa jumlah kantong darah yang terkumpul juga aku tidak tahu. Yang penting kami telah memberikan apa yang patut dan semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan.

Ayo Bergaya dengan Mendonorkan Darah. Seperti Slogan PMI Setetes Darah Kita, Akan Sangat Bermanfaat Bagi Mereka Yang Membutuhkan

Wassalam
Regard @ojaatjeh

Salam Damai dan Kompak Komunitas Steemit Indonesia

DQmQ8KXVkx7PjTmS2b8JwEModkPr8hC3o7Qg2z8uimMGmae.gif
GIF KSI PIDIE.gif

Sort:  

Donor adalah kegiatan positif yang tidak mengharapkan honor (sbd) hihiihi

Omak, bit iya juga tuh, akupun lupa teumanyong sama petugas yang cantik dan ganteng² itu, apakah mereka mempunyai akun steemit juga..

Aahhh, yang donor bukanlah honor..hehehe

rasa kemanusian.

2 bulan lagi ya bung

Donor Itu Ibadah !!! Ayook donor darah

yang bek nepakat si buyong, mirah badan jih wate donor darah, sep yeu dikalon jarom, hhaa

Hahahah.. get that ubat neu rekom

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by ojaatjeh from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, theprophet0, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.