Petani gayo panen JERNANG

Hii sahabat steemit
Sedikit ulasan saya untuk kita tentang salah satu tumbuhan yang terancam punah dan harganya yg sangat mahal yaitu jernang.namun, yang di gunakan itu ialah getah dari jernang.

Getah jernang merupakan hasil hutan sejenis rotan (bukan kayu) yang diambil getah dari kulit buahnya untuk keperluan tertentu. Buahnya seperti buah rotan,bulat kecil-kecil berkumpul seperti buah salak.jernang merupakan tumbuhan merambat pada pepohonan di sekitarnya.
Di dalam getah jernang mengandung senyawa dracoresen (11%),draco resinolanol (56%),draco alban (2,5%) sisanya asam benzoate dan asam bensolaktat.

Kegunaannya ialah sebagai campuran obat diare,disentri dan pembeku darah akibat luka, sebagai bahan baku pewarna porselen,pewarna marmer,bahan penyamakan kulit,bahan baku lipstick dan lain-lain.

Saat ini jernang masih di budidayakan di daerah jambi,sehingga hasil jernang di indonesia dari budidaya masih sangat kecil.artinya ini merupakan peluang untuk investasi. Nah seperti salah satu petani gayo ini yg sekarang memanen jernang yang banyak..
image
Semoga ulasan saya bermanfaat untuk kita semua..
Trim's

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.029
BTC 61670.63
ETH 3448.98
USDT 1.00
SBD 2.51