Hobiku : Koleksi Mobil Hotwheels

in #life7 years ago

Diriku menyukai mobil sejak kecil. Dulu aku ingat koleksi Hotwheelsku yang mencapai ratusan tersusun membentuk barisan di atas lantai. Sekarang sudah banyak yang menghilang entah kemana, padahal kalau masih ada bisa seru.

IMG_20180416_102818052_HDR.jpg

Hampir setiap kali pulang, mamiku selalu membawa hadiah Hotwheels untukku. Yang anehnya, kata mamiku, aku marah kalau dibelikan lebih dari satu. Aku hanya mau satu saja, tidak pernah mau lebih. Coba sekarang, pasti beda ceritanya.

IMG_20180416_102936609_HDR.jpg

Meskipun sekarang aku mulai mengoleksinya kembali, tetap saja kalau yang dulu masih ada jumlahnya bakal lebih banyak lagi, payah. Seandainya saja dulu aku bisa lebih menjaganya dengan baik, mungkin aku akan kehabisan tempat untuk menyimpan semua koleksiku. Sekarang saja sudah pusing mau simpan di mana, apalagi kalau jumlahnya bertambah, pusing diriku nanti.

IMG_20180416_103219186_HDR.jpg

Tapi tetap saja aku berharap koleksiku yang dulu masih ada, berdiam diri di kamar ditemani oleh banyak mobil dari berbagai arah, jauh lebih enak daripada dikelilingi kamera pengawas yang biasa membuntutiku. Sekarang dari pada banyak yang rusak, beberapa kusimpan dengan masih terbungkus bungkusannya yang belum terbuka, nantinya mungkin bakal nyesel lagi karena gak pernah dibuka, gak jelas maunya apa aku ini.

IMG_20180416_103143607_HDR.jpg

Waktu mengikuti kontes warna diriku mulai mengoprek kembali semua hotwheels yang kupunya. Naik ke atas, di foto di atap, nyebur ke kolam, disusun di teras rumah, sampai akhirnya aku malas untuk membereskannya kembali karena sudah terlalu berantakan, telat banget nyadarnya.

IMG_20180416_081848604_HDR.jpg

Suatu saat nanti mungkin hobi ini gak akan berubah, mainannya saja yang bertambah besar dan mahal, dari mobil mainan jadi mobil beneran, butuh berapa garasi ya kira-kira?

Sort:  

Boleh dong pinjam kalau jadi mobil beneran....hehehehe