Proyek Besar NSC Tahun 2018 Segera Dimulai

in #nsc7 years ago (edited)

Dalam rapat program kerja terbaru, 30 Desember 2017 atau rapat lanjutan dari sebelumnya, komunitas steemians Nanggroe Steemit Community (NSC) menghasilkan beberapa jadwal terbaru dalam menjalankan beberapa program kerja dalam proyek besar tahun 2018 ini.

Amatan @nscews, hadir dalam rapat tersebut pengurus inti NSC di antaranya @safwaninisam (ketua pelaksana harian) @bukharisulaiman (sekretaris) @binjeeclik (programmer), @abunagaya (desainer), @steem77 @iskandarpcc (humas), @mushthafakamal (publikasi), @bukhairidin (staf).

Namun sejumlah pengurus NSC lainnya berhalangan hadir, mereka adalah @taministy, @munawir91 @rayfa @silvia @teukukemalfasya @rismanrachman @steemvest17 @dodybireuen @fujaxxi @ridwant @enzasteem @dilimunanzar @hasanuddin, @agamsaia. Salam takzim kepada seluruh member NSC yang tidak bisa disebutkan satu per satu.

Program terdahsyat pertama segera meluncurkan aplikasi Steemit versi android bernama Vesteem. Aplikasi Vesteem ini memiliki sejumlah keunggulan dalam ber-Steemit ria. Target peluncuran akan dilaksanakan tanggal 15 Februari 2018 di Kota Lhokseumawe, Provinsi Aceh, Indonesia.

Dalam peluncuran nanti, NSC melibatkan berbagai unsur termasuk dari pemerintahan, steemians dari Komunitas Steemit Indonesia (KSI), steemians dari luar komunitas di seluruh Aceh dan undangan spesial kurator Indonesia @levycore dan @aiqabrago, kurator game @jodipamungkas, dan petinggi Steemit Indonesia lainnya.

Selain aplikasi Vesteem, NSC sedikit merevisi atau mengubah website nama steem-id.com menjadi mainsteem.com. Pengubahan domain ini untuk mempermudah pencarian di Google, karena Mainsteem itu juga memiliki arti main dalam bahasa Indonesia atau dengan bahasa lain main steem.

Situs www.mainsteem.com ini akan beroperasi terhitung 1 Januari 2018, para Steemian dapat mengaksesnya karena di sana terdapat berbagai macam tutorial dalam ber-Steemit. Khususnya bagi Steemians pemula, keberadaan situs tersebut sangat terbantu sekali. Dalam waktu dekat NSC juga akan membuat buku Steemit dengan bahasa mudah dimengerti oleh Steemians.

Selanjutnya, program yang telah berjalan yaitu “Surah Steemit” tetap dilanjutkan secara berkala setiap akhir bulan dengan tema sesuai dengan kondisi dan kebutuhan Steemians dalam komunitas NSC. “Surah Steemit” atau dalam bahasa kerennya meet-up merupakan program unggulan NSC dalam mengedukasi Steemians, terutama antiplagiat dan lainnya.

Berikutnya, NSC juga memiliki program menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat seperti yang dilakukan waktu banjir besar di Aceh Utara bulan November lalu. Dalam waktu dekat ini, tanggal 3 Januari akan membuat kenduri tsunami serta penyantunan anak yatim piatu.

Baru-baru ini NSC juga turun langsung membantu menuntun masyarakat yang mendaftarkan akun Steemit. Pendaftaran itu dibuka di markas besar NSC di M-Kupi, Krueng Geukueh, Kabupaten Aceh Utara. Namun, program ini telah dihentikan sementara waktu.

Penulis: @mushthafakamal

Together we can. The spirit of Teamwork NSC is the most important
Thank you to Curator Indonesian @aiqabrago and @levycore

Contact me on discord
NSC https://discord.gg/cdBc8y4
and
Indonesian Steemit https://discord.gg/AkATAaZ
With the cooperation of Indonesian Curator and Team Work NSC, we will be able to provide useful works for all.

Sort:  

Senang sekali klo dpt undangan ngopi brg sahabat nsc..

Dengan adanya NSC, Steemit seperti berada dalam genggaman. Sukses untuk kita semua, insyaallah!

Keren, trues berjaya NSC 👍

Semoga di Tahun 2018 NSC semakin sukses... aamiin

Melihat perkembangan dari hari ke hari, semakin banyak ide bagus dan menarik menjadi andalan untuk maju, tidak diragukan lagi bahwa NSC terbentuk dari komponen yang solid dan mempunyai semangat jangan yang tinggi, ini adalah resolusi yang bukan hayalan, tapi sebuah misi yang mempunyai langkah yang jelas dan terukur.

Keren, semoga NSC selalu memberikan motivasi buat steemians semuanya khusus nya Aceh..

semoga program ini berjalan sesuai dengan yang di impikan.

Semoga di tahun 2018
Akan ada progam program lebih apdate
Maju terus SNC
@teuku-ary

coolllllll

Luar biasa semangat @nscnews Semoga terus berjaya Salam dari CSAT

Tidak sabar menanti Vesteem bisa saya gunakan di hp android saya mulai 15 Februari 2018. Semoga kita semua masih diberikan kesempatan menikmati segala kemudahan buah karya aneuk nanggroe. Amin. Salam sukses bersama.

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 63904.38
ETH 2638.52
USDT 1.00
SBD 2.83